The Diary Game, Jum’at 15 September 2023 : Dedadunan yang gugur saat memasuki musim hujan
Assalamualaikum
Hai Steemian’s Tercinta ! Semoga sehat dan hari indah bersamamu
Pagi ini begitu sejuk, sisa air hujan masih terlihat disekelilingnya. Tanah yang becek, air yang tergenang disepanjang jalanan beraspal serta di atas dedaunan yang jatuh terkulai di tanah.
Aku menatap ke atas langit yang mendung dari balik ranting-ranting pohon. Beberapa dedaunan yang telah menguning sebentar lagi akan jatuh tertiup angin sepoi-sepoi.
Hari yang mendung
Kakiku melangkah diatas serasah yang menguning, percikan air mengenai ujung baju gamisku saat berjalan diatasnya. Begitu banyak serasah yang berjatuhan menjelang musim penghujan ini.
Aku berada ditempat parkir kendaraan, niatku ingin berbelanja sayur mayur di pasar pagi Batuphat kuurungkan. Aku tidak ingin kebasahan saat berbelanja ditambah dengan lokasi pasar yang sangat becek.
Gerimis turun lagi aku kembali ke dalam kendaraanku dan berencana untuk pulang saja. Sebelum kujalankan kendaraan aku menerima telp dari kakakku dan beliau mengajakku untuk menemaninya di Homestay miliknya.
Begitu banyak daun yang gugur
Tentu saja aku mengiyakan ajakannya, lalu akupun naik ke atas kendaraanku. Kini kupacu kendaraanku menuju rumah. Aku ingin segera sampai dirumah untuk mempersiapkan segala yang bakal kubawa nantinya.
Setibanya dirumah aku langsung menyiapkan barang-barangku. Kukemas beberapa pasang bajuku dan baju My Princess. Kali ini My husband tidak ikut karena sedang keluar kota.
Setelah itu aku menyiapkan beberapa makanan buat bekal dijalan dan bahan-bahan makanan untuk dibawa serta ke lokasi Homestay. Setelah itu aku membersihkan tubuhku dan bersiap-siap untuk berangkat.
Akhirnya setelah selesai sholat jum’at aku dijemput oleh kakakku dan suaminya. Tidak ketinggalan rupanya kali ini keponakanku tersayang juga ikut serta. Kami akhirnya berangkat dan mampir disekolah My Princess untuk menjemputnya juga.
Kami juga sempat mampir di beberapa tempat untuk keperluan kami. Setelah itu kami juga mampir sesaat di arun untuk menjenguk anak kakakku diasrama. Menitipkan beberapa barang dan makanan untuknya.
Saat mobil memasuki asrama tempat anak kakakku aku kembali terkenang akan My Son tercinta yang tahun lalu baru lulus bersekolah dan tinggal diasrama ini juga. Aku seakan terkenang kembali padanya.
Rasa rindu dan haru kembali muncul pada buah hatiku yang kini telah melanjutkan kuliah di luar kota. Ingin rasanya kembali mengulang saat aku selalu mondar mandir ditempat ini menjenguknya seperti dulu.
Lokasi asrama My Son kala itu
Tak lama kemudian kamipun melanjutkan perjalanan kami menuju Homestay kakakku yang terletak di dataran tinggi Gayo, Kota Takengon. Disepanjang perjalanan gerimis dan kabut mewarnai senja di perjalanan.
Kami mampir untuk sholat ashar disebuah mesjid sebelum memasuki kota Takengon. Kemudian kami beristirahat sambil menikmati dinginnya sore hari. Setelah itu kami melanjutkan perjalanan kami kembali.
Bermalam di Homestay kakakku
Menjelang malam kami akhirnya sampai di kota dingin Takengon. Alhamdulillah kami sampai dengan lancar menuju Homestay. Setelah membersihkan badan kami langsung melaksanakan sholat maghrib.
Udara yang semakin dingin membuat kami kelaparan. Akhirnya setelah menyiapkan makan malam kamipun melahap makan malam kami bersama. Setelah itu kami asyik mengobrol dan setelah usai sholat isya kami lalu beristirahat dibawah selimut tebal kami masing-masing.
Demikian Diaryku hari ini, Terima kasih dan salam hangat bagi semua team yang solid di komunitas Steem Sea @anroja @el-nailul @radjasalman @herimukti @waterjoe atas segala support yang telah diberikan selama ini kepadaku.
Terimakasih juga kuucapkan buat semua steemianku yang telah hadir disini. Saran dan kritik yang membangun slalu aku harapkan Mari sama-sama kita maju di platfoam ini dan tetap semangat.
Salam
@dederanggayoni
Congratulations!
Your post has been upvoted by @steemladies.
The community where the Steemian ladies can be free to express themselves, be creative, learn from each other, and give support to their fellow lady Steemians.
Manually curated by patjewell for Steem For Ladies
Thank you so much
Konten bagus dan mendapatkan dukungan kurasi 100% dari saya. Teruslah membuat tulisan berkualitas untuk post di Steem :)