The Diary Game Season 3 - Better Life ( minggu, 16 mei 2021)

in Steem SEA3 years ago (edited)

Halo steemian gimana liburan lebaran nya semoga menyenangkan ya
Sedikit cerita liburan saya dan aktifitas saya di hari libur lebaran tahun ini

![
IMG_20210516_154227.jpg

Pagi ini walau masih terasa ngantuk karena tidur terlalu larut malam karena ada tamu tetangga rumah yang berkunjung, tapi rasa ngantuk tidak membuat saya bermalas-malasan untuk menepati janji kepada anak dan istri saya untuk Mengajaknya naik kereta karena si kecil anak saya Yang bernama Denis ingin sekali menaiki moda transportasi kereta api jenis CommuterLine akhirnya saya putuskan untuk mengajaknya segera menaikinya rencana tujuan hanya ke daerah bogor lalu balik kembali ke depok. Owh iya sadikit cerita moda transportasi jenis kereta api ini favorit saya waktu berkerja di telkom properti daerah tanjung barat jakarta selatan saya menggunakan moda transportasi umum ini sudah hampir 5 tahun lamanya, sebelum saya putuskan untuk membeli sepeda motor dengan cara kredit saya sangat senang dengan Jenis angkutan ini sangat efektif karena dengan kecepatan nya mampu mempersingkat waktu lebih cepat Dengan kemampuan nya membawa penumpang lebih banyak moda transportasi ini menjadi primadona untuk kawasan jabodetabek apalagi bagi orang yang berkerja di pagi hari karena kendaraan ini tidak mengenal kata macet seperti kemacetan jalan raya, sehingga tidak kawatir akan terlambat sampai di kantor seperti saya yang berkerja di bidang jasa dimana kehadiran Harus lebih awal dari divisi lainnya.
Rencana untuk mengajak anak-anak saya pergi naik kereta pun batal karena dengan kekecewaan yang mendalam ternyata untuk anak berusia di bawah 5 tahun tidak di perkenankan menaiki moda transportasi jenis kereta api ini karena untuk menjalan kan program kesehatan dalam pencegahan penularan wabah covid19. Perasaan kebahagiaan anak saya sangat terpancar karena sebelumnya hanya bisa melihat di handphone tv dan saat perjalan mondar-mandir jakarta-Depok, tapi perasaan kebahagiaan itu berubah kecewa karena rencana naik kereta tidak bisa terealisasikan kebahagiaan anak saya pun memudar seketika karena saya harus ajak mereka kembali ke parkiran motor.

IMG-20210516-WA0009.jpg

Tapi saya sebagai orang tua nya tidak kehilangan akal untuk membahagiakan anak saya karena saya memiliki inisiatif untuk mengajaknya menaiki perahu motor, berhubung tidak jauh dari stasiun depok lama ada sebuah danau atau setu saya segera tancap gas menuju setu rawa besar masih di kawasan Depok juga mudah- mudahan dengan mengajaknya naik perahu bisa membuat mereka melupakan kekecewaan atas tidak di boleh kan untuk menaiki kereta.
Alhamdulillah akhirnya sampai juga segera saya parkirkan kendaraan bermotor saya. Sontak saja anak saya sorak kegirangan karena sudah melihat sebuah perahu motor yang hilir mudik dan langsung saya menuju ke loket tiketnya dan tak lama perahu motor itu pun bersandar akh bahagia rasanya melihat raut wajah kekecewaan berubah jadi senyuman bahagia setelah beberapa kali memutari kawasan setu tersebut dengan perahu motor dan kembali lagi bersandar kami pun segera beranjak untuk menurunkan perahu motor tersebut

IMG_20210516_161831_1.jpg

IMG_20210516_161806_1.jpg

kebahagiaan anak saya terlihat memancar dari wajah nya tapi tak cukup di situ saja saya segera mengajaknya bermain mobil listrik walaupun anak saya sudah memiliki mainan mobil listrik tersebut tapi merek tetap senang karena ada banyak yang bermain mobil listrik itu Sampai- sampai mereka enggan untuk beranjak dari mobil listrik tersebut tapi dengan membujuk nya untuk membelikan permen kapas akhirnya mereka berdua mau dengan rayuan kami. Setelah itu kami kembali menuju rumah tapi saya akan mampir ke toko mainan langganan kami yang tak jauh dari rumah rasanya rasa kecewa anak saya sudah terbayarkan oleh menaiki perahu dan membelikanya mainan dan saya membebaskan Anak-anak saya untuk memilih mainan yang ia sukai agar mereka lebih senang lagi

IMG_20210516_165959.jpg

Tak terasa hari pun mulai gelap saya segera mengajaknya pulang namun hujan deras datang kami berteduh beberapa saat di rasa mulai reda kami lanjutkan perjalanan tapi tidak di sangka hujan kembali turun karena merasa sudah dekat dengan rumah saya putus kan untuk Menerobos hujan akhirnya sampai rumah dengan baju yang basah kuyup anak2 saya terlihat sangat senang karena ke hujanan dan bisa main air hujan

Segera saya mengajaknya bersih bersih dan berganti pakain tak lupa membuatkan nya teh hangat agar lebih menghangatkan tubuhnya
Setelah istirahat dan hujan pun reda saya segera mengajaknya untuk pergi silaturahmi ke rumah kakak saya karena di hari lebaran kami belum berjumpa dengan nya
Kami tidak berlama-lama di sana karena malam sudah larut dan istri saya sudah mulai masuk kerja esok hari nya

Ternyata rasa kecewa mampu di patahkan dengan rasa bahagia asalkan kita mau untuk mencoba merubahnya

Sekian cerita saya hari ini semoga dapat di mengerti dalam pembacaan nya terima kasih

Salam

@ddwahyu46

Sort:  
 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Anroja

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.12
JST 0.029
BTC 61775.46
ETH 3455.88
USDT 1.00
SBD 2.52