The Diary Game Season 3 - Better Life ( Minggu, 30 Mei 2021) Liburan bersama keluarga tercintaa

in Steem SEA3 years ago (edited)

Assalammualaikum shobat steemian. Semoga dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT.

Saya akan bercerita tentang kegiatan di hari minggu lalu. saya di ajak Kakak ipar untuk jalan-jalan ke pantai Carita. Pantai Carita adalah pantai yang berada di Provinsi Banten. Posisinya berada di ujung Barat Jawa. Pantai ini terkenal oleh wisata domestik maupun mancanegara.
Betapa senangnya hati ini karna saya dan keluarga kecil saya bisa refreshing untuk menghilangkan penat walau sejenak. Saya berangkat dari Depok pukul 07.30.
Dalam keadaan melaju kencang, mobil yang dikendarai kakak ipar saya mengalami pecah ban dan tak bisa di rem, dengan tenang ia pun langsung segera bergeser ke bahu jalan untuk mengganti ban yang bocor dengan ban serep. Tapi masalah tidak selesai sampai disitu, ban serep yang baru diganti tenyata karet bannya sudah mengeras. Akhirnya mau tidak mau kami pun keluar pintu tol terdekat Untuk mencari bengkel. Sekitar 15 menit kami menunggu di bengkel. Setelah ban selesai diganti dengan yang baru kami pun langsung tancap gas untuk masuk pintu tol Jakarta - Merak. jalan cukup ramai, mungkin banyak pula yang ingin berlibur. Sampe-sampai kami pun kena macet setelah pintu keluar Serang Timur Karna tidak sabar dengan kemacetan. Akhirnya kami pun memutuskan untuk mencari jalan alternatif melalui Google map. Jalannya sedikit berliku, melewati gunung-gunung dan sawah. Saya jadi teringat rumah nenek dikampung halaman. Dimana sepanjang jalan menuju rumah nenek banyak terdapat tanaman padi dan gunung yang indah bisa terlihat dari rumah nenek. Duh jadi rindu main kerumah nenek di daerah Purbalingga Jawa Tengah. Lebaran tahun lalu dan lebaran tahun ini saya tidak bisa pulang ke kampung halaman karna peraturan pemerintah yang mengharuskan warganya untuk stay dirumah mengingat wabah penyakit covid-19 yang masih banyak yang terpapar di Indonesia. Karna hal itu saya hanya bisa melihat nenek dengan video call saja sekedar melepas rindu dan silahturahmi.
Tak terasa saya pun sampai ke pantai yang dituju yaitu pantai Carita. Harga tiket masuknya pun cukup murah, hanya membayar Rp. 70.000 per/mobil.

Anak-anak sangat excited, mereka tidak sabar ingin segera bermain pasir dan ombak. Karna saya khawatir takut mereka masuk angin jadi saya putuskan untuk memberi mereka makan terlebih dahulu sebelum berenang. Saya menggelar tikar di dekat pohon yang rindang, semua peralatan makan saya keluarkan dari mobil, sembari menyiapkan nasi beserta lauk pauknya. Menu makan siang kali ini adalah sambal terasi, ikan asin, ayam goreng, tumis cumi, sayur toge, sayur SOP, mie goreng, perkedel, dan sambal goreng kentang. Saya menyuapkan anak-anak untuk makan terlebih dahulu setelah mereka merasa kenyang barulah giliran saya menyantap makan siang. Perjalanan jauh membuat perut saya terasa lapar. Setelah selesai menyantap makan siang saya dan yang lainnya berganti pakaian untuk renang.

IMG20210530131141.jpg
Ganti Baju Renang

Pemandangan di pantai Carita sungguh indah, sudah lama saya tidak mengunjungi pantai ini lagi. Anak-anak terlihat senang sekali bermain di tepi pantai berkejar-kejaran dengan ombak dan membuat istana dari pasir. rasanya mereka ingin terus menikmati suasana ini sampai-sampai mereka tak mau diajak pulang. Tiba-tiba saya teringat dengan steemit. Saya ingin menceritakan kegembiraan ini di steemit, lalu saya ambil ranting pohon dan menuliskan sebuah kata di atas pasir.

IMG20210530141620.jpg
I love steemit

Setelah Berjam-jam berada di pantai akhirnya kami memutuskan untuk berganti pakaian dan bersiap-siap pulang kerumah. Mengingat keesokan harinya saya perlu datang pagi-pagi untuk kekantor.
Pantai ini sangat indah. Suatu saat ingin rasanya kembali lagi ke pantai ini . Saya sangat bangga pada negeri ini karna memiliki banyak tempat wisata yang tak kalah menarik dari negara-negara lain dan penduduknya pun ramah-ramah. I love Indonesia.

IMG20210530172838.jpg
Pantai Carita

Tak terasa jam menunjukan pukul 23.00. saya yang terlelap tidur terbangun karna telah sampai di rumah. Trimakasih untuk Kakak ipar yang baik hati dan tidak sombong ini telah mengajak saya dan keluarga kecil saya ke pantai Carita.

Inilah cerita saya mohon maaf apabila ada kata-kata yang salah dalam penulisan🙏

Wassalam,
Dania89

Sort:  

You've got a free upvote from witness fuli.
Peace & Love!

Thanks your upvote 🙏

 3 years ago 

jadi ikut rindu laut setelah lihat pantai carita.. eehh ntar dulu, ini pantai yang tempo hari kena tsunami kan?

Iya betul KK Cici.

 3 years ago 

SteemSEAcurator


SELAMAT

Postingan anda telah mendapat kurasi secara manual dari akun komunitas @steemseacurator.
Terimakasih telah berpartisipasi dalam komunitas Steem SEA

Kami akan sangat berterimakasih jika anda bersedia mendelegasikan Steem Power (SP) anda untuk kemajuan komunitas Steem SEA ini

Salam hangat
herimukti

Link pintas untuk delegasi:
100SP 200SP 500SP 750SP
1000SP 1500SP 2000SP 2500SP 3000SP

Terimakasih steemseecurator 🙏

 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

@ernaerningsih.

Trimakasih 🙏

Coin Marketplace

STEEM 0.23
TRX 0.12
JST 0.029
BTC 66195.81
ETH 3505.33
USDT 1.00
SBD 3.18