The Diary Game 9 September 2024 : Perjalanan Pulang Ke Kampung

in Steem SEA2 months ago
20240909_190351.jpg
Mesjid Pak Presiden

Assalamualaikum wr. wb.
Semoga semua kita selalu dalam keadaan sehat dan berbahagia.
Hari ini cerita harian saya sedikit panjang dikarenakan juga perjalanan panjang yang saya alami. Pagi senin yang berbahagia, saya bangun tidur lebih awal dikarenakan ada persiapan yang harus saya kerjakan sebelum berangkat sekolah. Persiapannya yaitu hafalan materi untuk jadi pembina upacara. Setelah shalat subuh, saya mengaji dan mengambil handphone untuk melihat materi yang cocok dipaparkan saat upacara nanti. Terus menyimak penjabaran materi pembina, tak terasa sudah pukul 07.00. Saya bergegas berangkat ke sekolah. Sesampai di sekolah para guru dan siswa sedang berjalan untuk berkumpul di lapangan upacara. Saat hendak mau naik jadi pembina upacara rupanya saya digantikan oleh buk Murniati. Alasannya karena ada hal penting yang harus disampaikan kepada para siswa. Saya pun tetap menerima dengan ikhlas dan berlapang dada.

20240909_091729.jpg
Proses Belajar di Kelas

Upacara telah selesai, proses belajar mengajar dilanjutkan. Saya ada jam pertama langsung menuju ke kelas. Materi hari ini membahas tentang soal latihan yang sudah dibuat oleh mereka seminggu lalu. Para siswa sangat serius dan fokus terhadap penjelasan yang saya paparkan di depan kelas. Mereka semua juga sudah paham mengenai cara pemecahan soal.

20240909_094458.jpg
Mengamati Peserta Didik

Selanjutnya dikarenakan para peserta didik ini sudah paham dengan soal dan penjelesannya, saya memberikan soal lain yang serupa tapi tak sama. Tujuannya agar mereka benar - benar paham dan melekat diingatan siswa. Saya mengamati dan memperhatikan para siswa mengerjakan tugasnya hingga berakhir jam pengajaran.

20240909_110634.jpg
Pertemuan Kepala Sekolah dan PP CGP

Kemudian datanglah seorang tamu yang mencari saya yaitu pendamping CGP bernama buk Julaini. Hari ini merupakan jadwal pendampingan individu ke 3. Jadi beliau datang dari SMA 2 Nisam Antara menuju sekolah saya yang berada di Banda Baro. Saat tiba, beliau bersilaturahmi terlebih dahulu sama kepala sekolah. Kebetulan kepala sekolah saya merupakan suami dari wakil kepala sekolah di tempat beliau mengajar.

20240909_112032.jpg
Pendampingan Individu

Tutur sapa sudah dilaksanakan sekitar 15 menit bersama kepala sekolah, agenda dilanjutkan dengan pendampingan pribadi saya dan beliau. Dalam proses kegiatan, banyak sekali pertanyaan yang harus saya jawab di antaranya mengenai refleksi kegiatan budaya positif, penerapan visi guru penggerak dan pembelajaran berdiferensiasi. Kegiatan berlangsung selama 2 jam lebih dan semua pertanyaan bisa saya jawab sesuai kenyataan yang ada di sekolah.

20240909_164057.jpg
Shalat Ashar di Krueng Mane

Bel pulang sekolah berbunyi, saya langsung menuju mesjid untuk melaksanakan shalat zuhur dan langsung menuju rumah di Lhokseumawe. Biasanya saya singgah sejenak di ST Coffee akan tetapi hari ini tidak dikarenakan saya siang ini juga ada agenda pulang ke Banda Aceh bersama anak dan istri. Sesampai di rumah, barang sudah dibereskan oleh istri tinggal memasukkan barang keperluan saya saja. Setelah semua barang beres dan kami merasa tidak ada yang tertinggal, kami berangkat menuju Banda Aceh. Dalam perjalanan, waktu asar sudah tiba dan saya langsung singgah ke mesjid terdekat untuk melaksanakan shalat asar terlebih dahulu. Shalat asar telah selesai dan kami melanjutkan lagi perjalanan yang jauh memakan waktu sekitar 6 jam.

20240909_185404.jpg
Mesjid Trienggadeng

Saya dan istri pulang ke banda aceh ada agenda khusus yaitu berobat. Saya ingin pergi ke dokter bedah plastik dan istri konsul ke dokter Paru. Istri saya sudah batuk selama 3 minggu dan belum sembuh. Jadi kami putuskan untuk konsul ke dokter spesialis paru yang berada di Banda Aceh. Azan magrib telah tiba, kami singgah lagi di mesjid Trienggadeng. Setelah lebih kurang perjalanan 8 jam, kami tiba di banda aceh pukul 23.00. Setelah itu langsung beristirahat.

Sekian dan terimakasih
by @candra8692

Sort:  
 2 months ago 

Thank you very much for publishing your post in Steem SEA Community. We encourage you to keep posting your quality content and support each other in the community

DescriptionInformation
Verified User
Plagiarism Free
#steemexclusive
Bot Free
BeneficiaryNo
burnsteem25Yes
Status ClubClub5050
AI Article✅ Original (Human text!)
I invite you to support @pennsif.witness to grow across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.

Click Here
 2 months ago 

Makasih wali

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.20
JST 0.035
BTC 90664.52
ETH 3131.19
USDT 1.00
SBD 3.05