Donation for Painters with Disabilities: Suggestions for @steema.amal |

in Steem SEA3 years ago

02.jpg
Handed over assistance from Mr. Dipo Alam to Rohani, a disabled painter in Desa Pulo, Syamtalira Aron District, North Aceh.


Starting with journalists reporting about Rohani's creativity, a painter with a disability, I contacted Pak Dipo Alam, former Secretary of the United Indonesia II Cabinet in the era of President Susilo Bambang Yudhoyono. Apart from serving as cabinet secretary and Secretary-General of Developing Countries (D-8) in Turkey, Pak Dipo is also a painter and writer. Among other things, he has submitted three paintings to Turkish President, Recep Tayyib Erdogan, through the Indonesian Embassy in Istanbul. Pak Dipo has also painted several world figures in batik clothes.

It didn't take me long to get an answer. Pak Dipo immediately agreed to the handover of aid for Rohani in Pulo Village, Syamtalira Aron District, North Aceh. As a fellow painter, I believe Pak Dipo has an interest in Rohani who is learning to paint by himself.

Pak Dipo asked me to coordinate with Nurul Agustine, Pak Dipo's secretary. But Pak Dipo wanted to know what Rohani needed the most so that the assistance would be more useful.

So, I didn't have any contact with Rohani, so I contacted Irmansyah, chairman of the Lhokseumawe Alliance of Independent Journalists (AJI). I asked a portalsatu.com reporter for help to contact Rohani and ask him what he needed most. A few days later I got an answer; acrylic paints, painting tools, canvas, brushes, and pencils.

I asked what brand he usually uses because all these needs are in a class. Through his nephew, Rohani said anything is okay.

It's okay. This is the most appropriate aid for the Spiritual profession as a painter. He didn't ask for money because it was a fish, not a fishing rod.

The aid came in the form of a rectangular box and cardboard about 2 meters long which I believe was filled with canvas. Because the arrival coincided with my assignment outside the region, I could not immediately hand over the aid.

I invited several journalist friends to participate in handing over the aid. They have, among others, broadcast news on Rohani's progress until it was also covered by the national media.


09.jpg
Two canvases for painting.


06.jpg


Rohani looked touched when he received the aid, which he said could take up to two years or five years of use. His eyes looked teary, especially when later I made a video call with Pak Dipo and Rohani spoke directly.

Pak Dipo encouraged Rohani to continue painting. According to Pak Dipo, painting can be a healthy therapy for Rohani. "Like me, I've had minor strokes three times, but I continue to paint," said Pak Dipo who called when he was taking a nap.

From this visit, I suggest that @steem.amal also provide assistance to Rohani in the future. The form of assistance must of course be adjusted to their needs. In my opinion, he deserves help because in the midst of his limitations he continues to survive by the painting by himself.

To provide the most needed help, I suggest @steem.amal conduct an on-site assessment. In Syamtalira Aron, many Steemians can visit the location.

Hopefully, Rohani is healthy and can continue to work, and hopefully, donation for Rohani is supported by @steemcurator01 and the boards @steem.amal: @anroja, @l-nailul, @radjasalman, @heriadi, and other board members.[]


08.jpg


01.jpg


Menyerahkan bantuan untuk pelukis disabilitas: Saran untuk @steema.amal

Bermula dari pemberitaan wartawan tentang kreativitas Rohani, pelukis disabilitas, saya menghubungi Pak Dipo Alam, mantan Sekretaris Kabinet Indonesia Bersatu II di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Selain pernah menjabat sekretaris cabinet dan Sekretaris Jenderal Developing Countries (D-8) di Turki, Pak Dipo juga seorang pelukis dan penulis. Dia antara lain sudah pernah menyerahkan tiga lukisan kepada Presiden Turkir, Recep Tayyib Erdogan, melalui KBRI di Istanbul. Pak Dipo juga pernah melukis beberapa tokoh dunia dalam pakaian batik.

Saya tidak membutuhkan waktu lama untuk mendapatkan jawaban. Pak Dipo langsung menyetujui penyerahan bantuan untuk Rohani di Desa Pulo Kecamatan Syamtalira Aron, Aceh Utara. Sebagai sesama pelukis, saya yakin Pak Dipo memiliki perhatian kepada Rohani yang belajar melukis secara otodidak.

Pak Dipo meminta saya berkoordinasi dengan Nurul Agustine, sekretaris Pak Dipo. Tapi Pak Dipo ingin tahu apa yang paling dibutuhkan Rohani, agar bantuan tersebut lebih bermanfaat.

Nah, saya tidak memiliki kontak dengan Rohani sehingga menghubungi Irmansyah, Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Lhokseumawe. Saya minta bantuan wartawan portalsatu.com untuk menghubungi Rohani dan menanyakan apa yang paling dibutuhkannya. Beberapa hari kemudian saya mendapatkan jawaban; cat akrilik, alat lukis, kanvas, kuas, dan pensil.

Saya tanya mereknya apa yang biasa dia pakai karena semua kebutuhan tersebut ada kelasnya. Melalui keponakannya, Rohani menjawab apa pun boleh.

It’s okay. Ini bantuan yang paling sesuai dengan profesi Rohani sebagai pelukis. Dia tidak meminta uang karena itu adalah ikan, bukan pancing.

Bantuan itu datang dalam bentuk satu kardus segi empat dan satu kardus memanjang sekitar 2 meter yang saya yakin isinya kanvas. Karena datangnya bertepatan dengan tugas saya ke luar daerah, saya tidak bisa lansung menyerahkan bantuan tersebut.

Saya mengajak beberapa kawan jurnalis untuk ikut menyerahkan bantuan tersebut. Mereka antara lain pernah menyiarkan berita kiprah Rohani sampai kemudian diliput juga oleh media nasional.


11.jpg


Rohani tampak terharu ketika menerima bantuan tersebut yang katanya bisa sampai dua tahun atau lima tahun pemakaian. Matanya tampak berkaca-kaca, apalagi ketika kemudian saya melakukan video calls dengan Pak Dipo dan Rohani bicara langsung.

Pak Dipo menyemangati Rohani agar bisa terus melukis. Menurut Pak Dipo, melukis bisa menjadi terapi yang menyehatkan bagi Rohani. “Seperti saya, sudah tiga kali kena stroke ringan, tapi saya terus melukis,” pesan Pak Dipo yang menelepon ketika sedang beristirahat siang.

Dari kunjungan tersebut, saya mengusulkan @steem.amal juga memberikan bantuan kepada Rohani ke depan. Bentuk bantuan tersebut tentunya harus disesuaikan dengan kebutuhannya. Menurut saya, dia layak mendapatkan bantuan karena di tengah keterbatasannya dia terus survive dengan melukis secara otodidak.

Untuk menyerahkan bantuan yang paling dibutuhkan, saya sarankan untuk @steem.amal agar melakukan asesmen langsung ke lokasi. Di Syamtalira Aron, banyak Steemians yang bisa berkunjur ke lokasi.

Semoga Rohani sehat dan bisa terus berkarya dan semoga bisa ditindaklanjuti para board @steem.amal: @anroja, @l-nailul, @radjasalman, @heriadi, dan para member boards lainnya.[]


13.jpg


Sort:  
 3 years ago 

Berjuang ditengah keterbatasan, semoga ada plot steem amal yang bisa disalurkan baginya. Ohya ada steemian dormant di situ Kaur Pembangunan Omjal @junizal.

CC: @anroja @el-nailul

 3 years ago 

Semoga bisa di-follow up untuk mengetahui kebutuhan apa yang paling berarti buat Rohani.

 3 years ago 

Aamiiinn

 3 years ago 

Yang seperti ini yang layak dibantu.

 3 years ago 

Benar sekali @midiagam. Semoga ada yang menindaklanjuti.

 3 years ago 

Aminn, mudah-mudahan bisa mendapat perhatian dan bantuan dari Pemerintah, agar karya seninya dapat berkembang.

Semangat menebar kebaikan bg...

Saya pikir @steem.amal segera merespon apa apa saja kebutuhan yang harus di donasikan ke Ibu Rohani, ini keajaiban dimana beliau punya keterbatasan tapi beliau punya talenta seni yang tinggi. Saya yakin kelebihan yang beliau miliki bisa menjadi #promo-steem yang sangat sangat luar biasa .

 3 years ago 

This really amazing. For someone like me who loves art and painting. This really is a big help for the people who want to follow their dream and continue to create more. Really is encouraging 🥰❤

 3 years ago (edited)

As a painter with a disability, Rohani deserves help. She didn't ask for money, but a painting tool that allowed her to continue to do something more meaningful for her life.

Thank you so much @hanna716.

 3 years ago 

I admire her for being passionate about her love for the arts. And thank you for helping her to continue doing what she loves

Kerja yang sangat luar biasa pak bos, semoga kedepan banyak lagi yang akan terbantu dengan kegiatan amal ini. I like your post

 3 years ago 

Terima kasih, @andryea. Saleum.

 3 years ago 

Semoga Rohani bisa terus mengembangkan bakat melukis nya ya bang @ayijufridar.

Disabilitas tidak menghalangi dia untuk tetap berkarya

Saluuuutttttt 😊😊😊😊👍

Jadi panutan untuk semua orang,pantang menyerah dalam hal apapun...
Beusehat2 kak dan semoga terus menginspirasi orang sekitar dari karya2 kakak 👍👍👍

[WhereIn Android] (http://www.wherein.io)

Penyandang disabilitas yang menjadi inspirasi 👍

[WhereIn Android] (http://www.wherein.io)

Coin Marketplace

STEEM 0.26
TRX 0.11
JST 0.033
BTC 64006.33
ETH 3077.08
USDT 1.00
SBD 3.87