THE DIARY GAME BETTERLIFE, 01 NOVEMBER 2021-AWALI DENGAN SUKA CITA DAN DI AKHIRI DENGAN DUKA CITA

in Steem SEA3 years ago

Hai steemian, assalamualaikum apa kabarnya semoga kalian baik-baik saja amin. Pagi ini saya bangun awal saat masih terdengar pengajian di mesjid, karena saya tinggal shalat (berhalangan) perut saya pun mules sekali akhirnya saya tidur lagi dan pada akhirnya saya terbangun telat yaitu pukul 06.30 wib dan saya membangunkan anak-anak untuk pergi sekolah. Setelah itu saya mandi dan pergi kerja sebelum kerja saya mengantarkan si kecil ke rumah makcik bodah.

Dan saya bergegas pergi kerja sesampainya di sana pegawai kantor belum ada yang datang. Sembari menunggu saya sarapan pagi kebetulan tadi saya beli nasi guri sebelum masuk kantor, dan Bapak Mahyul datang kebetulan beliau pun belum makan jadi kami makan nasi satu bungkus berdua. Setelah makan kami mengikuti apel pagi, setelah apel pagi kami rapat mendadak dengan Bapak Sekdes membahas tentang penambahan Pagu Anggaran dan program-program apa yang di Perioritaskan oleh masyarakat.

IMG20211101082024.jpgrapat mendadak

Jadi saya, Nisa, Pak Ramli dan pak min pergi untuk foto titik nol pekerjaan fisik dan mengukur pekerjaan fisik, pertama kami pergi ke sekolah PAUD Gampong di situ akan ada pembangunan Paving Block di tempat bermain anak-anak. Sesampainya di sana saya melihat anak-anak PAUD sedang di ajarkan oleh Ummi Nurhayati dengan penuh kelembutan dan anak-anak pun mengikuti gurunya dengan antusias sekali.

IMG20211101094742.jpganak-anak PAUD

Bapak Ramli dan Bapak Miswar mulai menggelar meteran dan mengukurnya dan ibu Nisa mencatat hasil hitungannya panjang dan lebar sedangkan saya asik memperhatikan anak-anak PAUD dengan penuh kegembiraan, dan tidak lama kemudia anak-anak pulang dan berhamburan main di arena bermain ada yang naik ayunan, ada yang naik bola dunia, ada yang main perosotan dan ada pula yang bermain jungkat jungkit. Melihat anak-anak bermain dengan gembiranya saya pun tertarik untuk ikut dan bermain jungkat jungkit dengan mereka, sungguh indahnya masa-masa kecil dan saya mengenang kembali masa-masa itu.

IMG20211101094953.jpgPak Ram dan Pak Min sedang mengukur

IMG20211101100053.jpgbermain jungkat jungkit

Setelah selesai mengukur kami langsung menuju ke lokasi berikutnya yaitu lr. Cut Taibah dan sampai di sana ibu Nisa langsung foto titik nol karena rencananya jalan tersebut mau di bangun biar tidak becek kalau hujan turun. Saya dan Pak Ram mencari tempat untuk berteduh karena cuaca hari ini sangat panas.

IMG20211101101211.jpg

Setelah itu ibu Nisa mengajak kami minum-minum sebentar karena ibu Nisa sudah kehausan dan kami singgah di warung air kelapa milik Pak Agussalim atau Pak Kadus 4, sembari kami minum dan makan kerupuk ibu Nisa dan Pak Ramli menghitung anggaran pekerjaan yang sudah kami turun tadi, ibu Nisa jabatannya Kaur program dan Perencanaan jadi beliau mahir di bidangnya dan saya cuma menemanin aja🤭. Sewaktu mau pulang pak Agussalim menyuruh saya untuk menggetik Surat NA pengantar nikah salah satu warga beliau.

IMG20211101103050.jpg

Sesampainya di kantor saya langsung memeriksa laporan lagi dan membantu beberapa masyarakat untuk membuat surat. Setelah itu jam menunjukkan pukul 12.15 saya pulang dan sebelumnya saya menjemput anak saya di sekolah saya kira saya sudah telat menjemputnya tetapi mereka belum pulang, anak saya masih menyapu kelas, melihat saya datang dia minta izin sama ibu guru dan langsung pulang.

IMG20211101120233.jpgrumah sekolah anak saya yang no 2

Setelah itu saya pulang, karena saya sudah capek dan tidak sanggup masak lagi jadi saya belikan nasi geprek Ummi untuk makan siang, siang ini saya tidak makan saya cuma membeli utnuk anak-anak karena perut saya masih mules jadi tidak selera untuk makan siang, kalau seperti ini teringat kepada suami saya, kalau ada beliau pasti pekerjaan ini akan ringan.

IMG20211101134455.jpgmakan siang anak-anak

Setelah itu jam 14.15 wib saya membantu tetangga saya untuk pergi ke Kantor pembayaran pajak untuk mengeprin PBB dan Biaya PBB. Dan setelah itu saya masuk kantor sebentar dan baru saya duduk saya di telpon oleh suami dan memberitahukan bahwa ayah mertua saya abinya suami masuk ke rumah sakit PIM dan di rawat di ruang ICU. Sungguh berita yang menyedihkan bagi saya.

Bergegas saya pulang dan mengajak anak-anak untuk ikut pergi ke rumah sakit tetapi si kecil sedang tidur jadi saya menunggu si kecil bangun dulu baru kami akan pergi, tetapi si kecil tidak bangun-bangun juga hingga azan magrib. Jadi kami putuskan sesudah magrib aja kami pergi. Kami pergi satu Honda Dan sesampainya di sana saya sudah di tungguin sama suami di simpang 4 krueeng Geukueh lalu di antar ke kamar Abi, ya Allah SWT sembuhkan Abi hamba dan angkatlah penyakit beliau 🤲

IMG20211101200836.jpgcepat sembuh Abi

Demikian diary saya hari ini , siapa yang baca aktivitas saya saya doain semoga masuk surga semuanya amin.
** Salam hangat **
Ani83

Sort:  
 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Anroja

Terima kasih atas dukungannya, insyaallah saya akan berusaha lebih baik lagi🙏

Terima kasih saya ucapkan yang tak terhingga kepada @booming04, insyaallah saya akan berusaha lebih baik lagi untuk komunitas yang sama-sama kita cintai ini 🙏

Asikk

😊

 3 years ago 

Hari2 Bu jungkat jangkitnya nanti patah, bukan ukuran besi orang dewasa 😀😀😀

🤭 ia saya tidak kepikiran, habis nya saya melihat anak-anak seru sekali jadi saya kepingin mengulang masa kecil saya😁

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.11
JST 0.031
BTC 68611.07
ETH 3913.05
USDT 1.00
SBD 3.61