THE DIARY GAME SEASON 3 TANGGAL 9 JUNI 2021 ACARA INTAT LINTO SAHABAT( betterlife)

in Steem SEA3 years ago

Hai sahabat steemians apa kabarmu hari ini?
Semoga kalian semua sehat selalu dan tetap semangat menjalani aktivitas.
Saya akan menceritakan aktivitas saya pada hari ini,di mana hari ini sangat melelahkan tetapi demi memenuhi undangan hari bahagia sahabat harus tetap di laksanakan.
Pagi tadi saya langsung ke sekolah untuk melakukan finger print kehadiran pada pukul 06.45 pagi,berhubung hari ini saya off di sekolah tapi harus tetap finger print juga.
Pada pukul 08.00 wib pagi saya berangkat ke Aceh timur untuk mengantar linto(pengantin) sahabat saya maulana,hari ini beliau menikah dan sekaligus acara antar pengantin pria nya. Kalo di aceh ada tradisi adat antar pengantin pria ke kediaman mempelai wanitanya,dirumah mempelai wanita di adakan pesta untuk menyambut kedatangan rombongan pengantin pria nya. Begitu juga sebaliknya setelah itu beberapa hari kemudian giliran pengantin wanitanya di antar ke rumah mempelai pria dengan di adakanya pesta penyambutan.
Saya berangkat dengan sepeda motor berdua dengan teman saya yang bernama ijal, perjalanan ke kota idi aceh timur memakan waktu jarak tempuh sekitar 2 jam.
Sampai ke kota idi kami berhenti di sebuah masjid untuk istirahat sebentar dan memastikan pukul berapa rombongan antar linto(pengantin pria) berkumpul. Rupanya jadwal antar lintonya pukul 12.00 wib sedangkan kami tiba di kota idi pukul 10.00 wib,jadi masih ada waktu 2 jam lagi untuk acaranya.
Jadi kami putuskan untuk singgah sebentar kerumah sahabat lama yang tidak jauh di kota idi sambil menunggu jadwal antar lintonya.
Akhirnya kami mampir kerumah sahabat lama kami yaitu bang faisal,sambilan menjalin silaturahmi karna sudah sangat lama tidak berjumpa.

20210609_104242.jpg
sekian lama tak berjumpa akhirnya bisa bersilaturahmi kembali

Setiba dirumah bang faisal kami di jamu dengan kopi dan snack ringan,anggap saja bertamu di hari lebaran walau datangnya baru sekarang.
Kami pun ngobrol panjang lebar sambil tertawa bahagia,namanya sudah sekian lama ga bertemu ya sangat terasa bahagia pas ngumpul.

20210609_104355.jpg
Jamuan sederhana

Tidak terasa waktu sudah menunjukan pukul 11.45 wib dan waktu untuk acara akan segera tiba,jadi kami pun pamit dari rumah bang faisal untuk berkumpul di tempat acara antar linto( pengantin),jarak tumah bang faisal dengan rumah acara pesta hanya sekitar 5 menit saja jadi sangat mudah di jangkau.

20210609_120910.jpg
Rombongan ibuk-ibuk sudah berkumpul

Ketika kami sampai rombongan sudah ramai berkumpul,mungkin ada sekitar 100 orang antar wanita dan pria,kami pun bersiap-siap untuk bergerak menuju rumah mempelai wanita.

20210609_121854.jpg
Foto bersama linto(pengantin pria)

Dan setelah semuanya siap,rombongan pun masuk menuju lorong jalan rumah mempelai wanita,kebetulan saya di beri tugas untuk membawa barang seserahan berbentuk parcel yang lumayan sangat berat, Kami pun berjalan pelan-pelan di iringi lantunan sholawat.

IMG-20210609-WA0006.jpg
Rombongan ketika berjalan ketika masuk menuju rumah mempelai wanita

Sesampainya di depan rumah pesta,rombongan kami pun di sambut dengan pihak tuan rumah dengan menukar payung,kemudian linto(pengantin pria) di jemput masuk kedalam rumah dan kami meletakan barang seserahan di tempat yang sudah di sediakan.
Setelah itu kami semua menuju ke tempat makan untuk menyantap makanan yang sudah di sediakan oleh pihak tuan rumah.
Setelah selesai makan kamu berdua langsung undur diri pamit pulang,karena saya harus mengejar waktu absen pulang kerja pada pukul 03.00 wib,kami pun bergegas pulang ,ketika sekitar satu jam perjalanan pulang terasa sangat panas dan haus dikarenakan cuaca yang sangat panas,kami pun singgah di sebuah pondok rujak dan kelapa muda tepatnya di jembatan Ara kundo aceh timur untuk melepas dahaga sebentar.

20210609_131027.jpg
Singgah di pondok rujak es kelapa muda

Berhubung kami baru saja makan di pesta tadi,jadi kami hanya memesan es kelapa muda saja karna masih sangat kenyang.

20210609_131559.jpg
Menikmati es kelapa muda

Setelah selesai minum es kelapa muda kami pun bergegas melanjutkan perjalanan pulang,karna harus mengerjar waktu untuk finger print,kembali gas motor matic saya lajukan dengan kecepatan tinggi agar tidak terlambat.
Sekitar pukul 14.45 kami pun tiba di kota Lhokseumawe,dan saya pun langsung menuju ke sekolah untuk melakukan absen pulang,dan setelah itu langsung pulang kerumah masing-masing.

20210609_161437.jpg
Akhirnya tiba di rumah

Sampai dirumah saya parkirkan motor dan lalu menganti pakaian,dan segera malakukan sholat dzuhur, setelah sholat saya pun istirahat siang karena tubuh sangat terasa lelah dan rasanya ingin tidur.

20210609_161338.jpg
Istirahat siang

Demikianlah kagiatan saya di hari ini,sangat melelahkan sahabat steemit,namun tidak terasa karena di iringi niat yang tulus. Semoga sahabat semua selalu sehat dan sukses, sampai bertemu di aktivitas saya berikutnya,salam bahagia selalu dan salam steemit,wassalam.

Terima kasih yang sudah mampir dan memberikan dukungan dan ucapan terima kasih juga kusampaikan kepada @inwi @anroja @ernaerningsih @radjasalman @alol @steemcurator08 @nazarul @el-nailul @muzack1 @firyfaiz @ayijufridar @steemadi @puncakbukit @steemseacurator @steem-indonesia dan Komunitas Asia Tenggara @steem.sea@jondahl@bakat66@jaylsm@agus80

Sort:  
 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

@ernaerningsih.

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.13
JST 0.028
BTC 58484.86
ETH 3100.06
USDT 1.00
SBD 2.40