The Diary Game Season 3 Better Life (24 Agustus,2021) belajar daring hari ke-2

in Steem SEA3 years ago (edited)

Assalamualaikum
Semoga sehat selalu dimanapun kalian berada.

Oke, pada kesempatan kali ini aku akan bercerita tentang kehidupan sehari-hariku seperti biasa. Kumulai hari ku dengan bangun tidur pukul 05:00 WIB seperti biasa. Aku langsung ke kamar mandi untuk berwudhu dan sholat subuh. Supaya hari ini menjadi hari yang baik dan selalu dalam rahmat dan ridha nya Allah SWT. Aminn. Kebiasaan buruk ku muncul kembali atau kambuh. Yaitu tidur sehabis sholat subuh. Karena ku pikir belajar daring jadi aku memilih untuk tidur sebentar lagi. Ehh tau tau nya aku bangun kesiangan dan telat untuk absen pelajaran pertama.

20210824_101033.jpg

20210824_101037.jpg
Suasana pagi pukul 09:30 WIB

Aku langsung buru-buru membuka ponsel ku dan langsung mengisi data kehadiran pelajaran pertama melalui WhatsApp. Aku pun melihat materi yang dikirimkan oleh guru pelajaran pertama yaitu guru pelajaran bahasa Indonesia ibu Fatimah. Beliau merupakan wali kelas ku. Setelah aku melihat materi, aku bersyukur ternyata hanya disuruh mencatat dan catatan nya hanya sedikit saja. Selesai mencatat pelajaran bahasa Indonesia aku pun merasa lapar. Aku pergi ke warung depan untuk membeli mie instan. Sesampainya di rumah aku langsung ke dapur dan langsung masak mie instan ala ku. Yang ingin tau cara ku memasak mie instan enak dan mudah jangan lupa ceck di postingan ku di tanggal 23 Agustus kemarin. Oke kita lanjut. Singkat cerita aku pun selesai memasak mie instan dan langsung memakan nya sambil mengikuti pelajaran kedua. Ini lah salah satu hal yang menyenangkan dari daring sambil belajar daring bisa sambil melakukan hal lain yang biasa kita lakukan dirumah secara bebas dan tidak bisa kita lakukan di sekolah yaitu makan dan main game di ponsel ketika belajar.

20210824_100748.jpg
Mie instan ala adid (adid adalah nama panggilan ku)

Di pelajaran kedua aku belajar pelajaran PKN. Kami hanya disuruh absen dan mencatat materi saja. Itulah kesenangan belajar daring yang kedua. Yaitu gak banyak latihan hanya disuruh mencatat beberapa materi yang tidak terlalu banyak. Aku pun mencatat materi yang di berikan guru PKN sambil sesekali menyendok mie yang ada dipiring tepat di samping ku dan tak lupa aku memutar lagu supaya semangat belajar nya. Selesai pelajaran kedua ada sedikit jeda untuk pelajaran ke tiga. Waktu itu aku manfaatkan untuk mandi karena dari pagi aku belum mandi karena bangun kesiangan. Selesai mandi aku melanjutkan pelajaran ketiga dan keempat. Tidak ada hal spesial untuk pelajaran tersebut. Hanya disuruh untuk mencatat materi saja. Selesai mencatat materi pelajaran terakhir. Azan zuhur pun terdengar di telinga ku. Aku bergegas berwudhu dan bersiap melaksanakan ibadah sholat zuhur. Selesai zuhur aku pun makan siang dan berbaring di kasur ku sebentar. dan tanpa sadar aku tertidur. Mungkin karena kecapean. Aku bangun tidur sekitar jam 15:00 WIB. Aku pun bermain beberapa game di ponsel ku sambil menunggu azan ashar. Saat azan ashar dikumandangkan aku pun langsung meninggalkan ponsel ku dan langsung sholat ashar. Selesai ashar karena bosan dan malas untuk keluar rumah aku pun menonton acara di TV.

20210824_161358.jpg

20210824_161401.jpg
Menonton TV

Sebenarnya aku jarang menonton TV karena aku lebih suka menonton melalui handphone ku. Aku juga kurang menyukai acara di TV sekarang. Aku lebih suka menonton video di YouTube dan menonton anime. Fakta tentang ku lagi, aku juga suka membaca novel dan manga. Karena malas mengeluarkan uang untuk membeli buku novel. Aku pun memilih untuk membaca novel melalui handphone ku. Ya walaupun perasaan nya berbeda jauh dengan membaca melalui buku. Tapi aku tetap mensyukuri nya dan mencoba untuk menikmati nya. Aku rasa segini dulu cerita kita untuk hari ini. Karena sebentar lagi azan magrib.

Terima kasih bagi yang selalu membaca cerita dari ku. Terima kasih juga kepada yang selalu mensupport aku. Tak lupa, terima kasih yang sebesar-besarnya kepada yang sudah vote dan komen di postingan ku.

Terima kasih dan hormat saya kepada @anroja @radjasalman @ernaerningsih @el-nailul @heriadi @herimukti @steemcurator

Salam.

Sort:  
 3 years ago 


SELAMAT

Postingan anda telah terpilih dalam "Edisi ke #68: 5 Postingan terpilih [24-08-2021]". Kami berharap anda terus konsisten dalam membuat karya yang berkualitas.

Salam Hangat,
Account Manager @steemseacurator

Terima kasih

Wabah corona telah membatasi kita dalam belajar, namun itu tidak membuat semangat belajar padam..

Luar biasa @adidmonteski

Oke om, terima kasih banyak atas support nya

Sama-sama 🙏🙏

Selamat atas terpilih nya postingan di edisi kali ini

Terima kasih 👍

 3 years ago 

Rajin belajar ya Adid, perluas juga wawasannya dengan menikmati bacaan dari berbagai genre

Siap bos

Selamat , postingan yg bagus

Semangat ya belajarnya

Makasih dukungan nya

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.16
JST 0.029
BTC 61870.12
ETH 2401.56
USDT 1.00
SBD 2.53