Gelas Kosong

in #history6 years ago (edited)

Awalnya saya tidak terlalu memperdulikan dengan istilah "gelas kosong" yang sering diucapkan orang-orang. Ternyata istilah "gelas kosong" memiliki makna tersendiri dalam kehidupan. Sebenarnya bukan gelas kosong saja, ada istilah lainnya yang berhubungan dengan istilah ini.

Pada suatu kesempatan saat mengikuti kegiatan pelatihan, pada materi awal; seorang mentor menganalogikan tipe-tipe peserta pelatihan. Salah satu tipe yang dianalogikan ialah tipe "gelas kosong". Dalam pendidikan, tipe "gelas kosong" merupakan tipe yang diharapkan oleh pendidik ada pada peserta didiknya.

Sebenarnya, istilah gelas kosong bukan saja dalam dunia pendidikan. Dalam kehidupan komunitas lainnya juga ada orang-orang yang memiliki tipe itu. Gelas kosong lebih ditujukan kepada karakter orang.

Lebih jauh, mentor yang mengisi materi tadi menjelaskan bahwa ada tiga tipe orang yang biasanya ditemukan dalam mengikuti pembelajaran. Pertama; tipe "gelas tertutup", tipe ini ialah orang yang merasa dirinya sudah memiliki ilmu yang cukup, ketika ada orang lain menyampaikan sesuatu informasi baru atau pengetahuan baru tipe ini selalu menutup diri dan tidak mau menerima informasi yang disampaikan. Orang dengan jenis tipe ini selalu bersikap sombong dan merasa dirinya lebih tau segalanya, padahal kosong.

Kedua; tipe gelas bocor, tipe ini dengan mudah menerima apapun informasi atau pengetahuan baru yang orang lain sampaikan. Namun informasi yang diterimanya tidak tertampung dan berbekas samasekali, sehingga informasi itu tidak bermanfaat untuk dirinya apalagi untuk orang lain.

Ketiga; tipe gelas kosong, apapun yang diisi dalam gelas kosong bisa tertampung, dan bisa diisi sampai penuh. Demikian juga informasi dan pengetahuan bisa dituangkan sampai penuh kepada orang yang memiliki tipe ini. Tipe jenis ini dengan mudah menerima informasi, informasi itu bermanfaat untuk dirinya dan orang lain. Orang dengan tipe ini selalu merendah diri dalam menerima pengetahuan, dan tidak memilih-milih orang yang menyampaikan informasi kepadanya.

Pada akhir penjelasannya, mentor tadi menanyakan kepada peserta pelatihan, "jawablah dengan jujur, Anda termasuk tipe gelas yang mana? " Hampir seluruh peserta menjawab serentak "nomor tiga!!!", beberapa peserta lainnya hanya terdiam sambil melihat kiri kanan ke arah temannya.

Jadilah gelas kosong yang selalu berharap air mengisi, namun tetap tidak pernah penuh. (Anonim)

Coin Marketplace

STEEM 0.15
TRX 0.12
JST 0.025
BTC 55948.41
ETH 2523.83
USDT 1.00
SBD 2.31