Poem
Kisah Negeri Antahbrantah
Muklis Puna
Adalah musang menyaru tiga rotasi bulan pada matahari,
Jika pagi lepas dari pelukan malam
Sekelebat mata bertukar warna
Dengan jubah-jubah warna unggas
ia mengeram telur dalam pangkuan kasih
Adalah musang merajai di negeri para unggas
Ketika matahari tiba di ufuk barat ia berganti warna
Pada malam-malam menua ia keluar kandang meminjam pepaya tetangga dalam aneka rasa
Para unggas penuh harap menatap kisah legenda
Berita musang menyaru dalam habitat unggas masih dibungkam dalam bulu aneka warna
Adalah musang menyaru tiga kali rotasi bulan pada matahari
Waktu meluruh kisah para unggas mulai memindah resah
Di atas pohon randu elang putih menyibak kisah
Ketika.angin payau.menghalau,
satu dua bulu polesan hengkang di raga musang
Uanggas kalang kabut merebut arah pandang
Suara elang putih melengking di atas khatulistiwa
Memekik dengan paruh pemantik rasa
Dalam tatapan rembulan elang jadi pahlawan
Mengatur siasah mengasah dendam
Merebut haluan pada sisa rotasi bulan
Malam semakin membelam rasa
Para unggas mengambang sikap
Membuang kepercayaan pada aliran sungai melintasi
Suara lirih para unggas tersangkut pada jaring jaring matahari
Diantara musang dan elang putih
Kisah telah mendedah resah
Menebah jiwa jiwa penuh harap
Lhokseumawe, 12April 2018
Mantap bg mukhlis. Itu gambarnya sadis
Terima kasih @hafizorgafur
Itu musang berbulu ayam
Setelah saya baca baru saya faham.sangat bagus bang mukhlispuna (38).semoga 2019 tidak ada musang menyaru tiga kali rotasi bulan pada matahari.
He..he terimakasih sobat ternyata tersqmpailkan makna.yang dipasak dalm barisan tinta.Terimakasih
musang berbulu ayam,,,woow ada ciri puisi serambi Makkah
ajari dong bang, diksinya bagus,,,,penuh makna
He He terimakasih insyaallah siap
Read my profile if you want me to resteem your blog post to my 33,200+ followers. https://steemit.com/@a-0-0
Thanks you
Thanks you very much