Shin Megami Tensei: Persona

in #game5 years ago

Game yang dikembangkan oleh game developer asal Jepang ini (Atlus) telah rilis pada 20 September 1996 lalu dapat dimainkan di konsol ps1, psp dan pc. Game ini merupakan awal dari serial Persona yang telah ada saat ini. Serial game ini termasuk yang ditunggu banyak orang dikarenakan jalan cerita yang bagus dan menarik, grafis yang lumayan dan latar belakang game yang unik. Seluruh serial persona bertemu role playing yang artinya tokoh utama dkk dan lawan akan menyerang bergantian. Pada serial ini serangan dapat dilakukan dengan menggunakan senjata (melee dan gun) serta skill dari persona. Persona sendiri memiliki banyak arti, dan pada game ini lebih diartikan kepada topeng (mask), atau bentuk lain dari manusia yang bisa menjadi malaikat atau iblis (setiap manusia memiliki potensi menjadi baik dan jahat). Persona hanya dapat dipanggil pada orang-orang tertentu, dan dapat dipanggil ketika menggunakan skill dengan bentuk yang berbeda-beda. Nama setiap persona yang ada merupakan nama dewa-dewi, pahlawan ataupun iblis dari berbagai legenda dan mitos yang ada di dunia nyata. Jadi, jangan heran jika menemukan persona yang bernama Satan, Lucifer, Siegfried, Yamata No-Orochi, dll.

migami1.png
Gambar 1. Persona Main Screen.

Game ini berawal dari sekelompok anak sma yang bermain memanggil persona. Permainan ini sebenarnya takhayul belaka, namun ketika permainan selesai muncullah sosok anak kecil di tengah-tengah mereka dan anak itu meminta tolong. Tidak lama setelah itu empat orang diantara mereka tersambar petir dan mereka pun terbawa ke alam bawah sadar dan bertemu dengan orang bernama Philemon yang menggunakan topeng dengan motif kupu-kupu. Philemon memberikan mereka kekuatan untuk memanggil persona (sosok lain dari manusia yang bisa berwujud malaikat ataupun iblis) untuk membantu mereka dalam menghadapi bencana dalam waktu dekat. Selain memberikan kekuatan, Philemon juga membantu karakter kita dalam bentuk kupu-kupu berwarna emas nantinya. Setelah tersadar, karakter yang kita gunakan akan ada di uks. Guru menyuruh untuk ke rumah sakit untuk cek kesehatan sekalian menjenguk Maki (teman sekelas yang telah dirawat selama setahun). Ketika mereka sampai, terjadi gempa bumi dahsyat dan tiba-tiba mereka diserang iblis yang datang entah dari mana. Tanpa mereka sadari, mereka semua berhasil memanggil persona masing-masing dan mengalahkan iblisnya. Namun, maki menghilang dan mereka harus ke kuil untuk menengok ibu Maki (ilmuwan SEBEC). Sampai di kuil mereka bertemu dengan kupu-kupu emas (untuk heal). Ibu Maki bercerita bahwa pelaku utama atas munculnya iblis ini adalah bos SEBEC (Kandori) dengan menggunakan Deva System (alat yang dapat mempengaruhi dunia nyata dengan dimensi lainnya, termasuk memunculkan iblis yang berasal dari sosok jahat manusia).

migami2.png
Gambar 2. Equipment List.

migami3.png
Gambar 3. Percakapan dan Penjelasan Beberapa Karakter.

Kita akan melewati berbagai dungeon, kota sebelum dan setelah terkena efek deva system, berbagai bangunan di kota, monster, robot dan iblis dalam game ini. Pada akhirnya kita akan berhadapan dengan Kandori dan personanya Nyarlathotep. Ketika kandori kalah ia memberitahu bahwa mereka terdampar di dunia yang diciptakan deva system yang secara kebetulan terhubung dengan pikiran Maki. Maki yang ada kemudian terbagi ke dalam beberapa karakter. Maki yang menemani karakter utama merupakan Maki dalam bentuk ideal dan terdapat beberapa karakter lainnya yaitu Aki dan Mai. Namun, kita akan menghadapi maki lainnya yaitu Pandora sebagai bos terakhir yang akan menjaga core computer cari deva system. Maki yang ini memiliki karakter penghancur, sehingga ia berkeinginan agar semua manusia musnah dan dunia dikuasai iblis. Setelah berhasil mengalahkan Pandora, semua karakter Maki bergabung menjadi satu, sehingga Maki akan sembuh dari penyakitnya, kemudian efek dari deva system kembali normal seperti sebelumnya sehingga kota terbebas dari iblis. Pada akhir game kita akan bertemu dengan Philemon kembali dan ia akan memberikan selamat dan perpisahan karena berhasil menyelesaikan bencana yang datang.

migami4.png
Gambar 4. Bertarung dengan Persona.

migami5.png
Gambar 5. Pilihan Fusion Spell Card Persona.

Pada game ini kita akan memiliki satu persona awal, namun kita dapat memiliki persona lain dengan menggabungkan dua spell card di velvet room. Spell card dapat diperoleh ketika kita berkomunikasi dengan monster atau iblis. namun, peluang untuk memperoleh spell card sangat rendah bergantung bagaimana mood monsternya. Selain itu kita dapat melengkapi equipment yang penting untuk serangan dan pertahanan terlebih ketika tidak menggunakan persona. Ada baiknya kita trial dan error ketika fusion persona, walaupun memiliki risiko untuk gagal. Namun, inilah satu-satunya cara untuk memperoleh persona yang kuat dan akan membuat game ini lebih mudah nantinya.

Oleh: Ahmad Azhari Pohan
([email protected])

Sumber Gambar:

  1. Milik Pribadi.
  2. Milik Pribadi.
  3. Milik Pribadi.
  4. Milik Pribadi.
  5. Milik Pribadi.

Sumber:

  1. https://megamitensei.fandom.com/wiki/Megami_Ibunroku_Persona
  2. https://en.wikipedia.org/wiki/Persona_(series)hin

Byteball tebar hadiah. Segera klaim airdrop anda!.

Voting bot @kakibukit: kirim 0.002 - 0.04 SBD + memo = URL, voting setiap 2.4 jam, min ROI 10%, max age 3.5 hari, jenis posting bukan komentar.

Pilih @puncakbukit Sebagai Witness Anda - setiap suara menentukan.

  • Akses halaman Witness Voting.
  • Scroll down sampai bawah.
  • Ketik "puncakbukit" di textbox berikut.
  • Klik tombol "VOTE".
  • Kami akan follow anda.. ;-)
  • My Witness Update

Lihat juga:

Sort:  

@lerengbukit purchased a 24.57% vote from @promobot on this post.

*If you disagree with the reward or content of this post you can purchase a reversal of this vote by using our curation interface http://promovotes.com

You got a 78.95% upvote from @brupvoter courtesy of @lerengbukit!

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 62890.35
ETH 2544.51
USDT 1.00
SBD 2.94