4 Menu Makanan Aceh Yang Wajib Di Coba

in #food7 years ago (edited)

20180104_152223.jpg

Aceh kaya dengan kuliner enak, bermacam jenis kuliner bisa kita rasakan ketika sudah berada di serambi mekkah. Kali ini saya mau berbagi 3 makanan enak ala kampung yang saya temui ketika makan siang kemarin. Rencananya emang makan siang biasa, namun apalah daya tak kuasa menahan nafsu makan ala kampung halaman, karena lama sekali tidak merasakan masakan rumah ibu tercinta. Makanan yang saya bahas disini adalah Boh Manok Tepeudeudah, Boh Manok Goreng Ue, Udeung Masak Aceh dan Keumamah

A. BOH MANOK TEPEUDEUDAH

20180104_152250.jpg

Boh manok Tepeudah ini hasil dari campuran Boh Leumeng Limik (Belimbing yang udah masak kali), bawang merah, Sira (Garam). Nah cara proses masaknya bukan di goreng tapi di masak seperti masak ikan pepes, tanpa menggunakan minyak dan air.

B. BOH MANOK UE

20180104_152230.jpg

Ini juga telur sama seperti di nomor satu, namun prosesnya berbeda dan nama juga berbeda, "Boh Manok Goreng Aso Ue" itulah sebutannya menurut saya. Bahannya Parutan kelapa di campur sama telor, tambah bawang sedikit dan garam. Lalu di Goreeeng sampai matang.

C. UDEUNG MASAK ACEH

20180104_152240.jpg

Nah ini udang tumeh khas Aceh, udang kecil yang dimasak tumeh. Buah yang bulat diatas adalah boh trueng cawing ( Terong)

D. KEUMAMAH

20180104_152310.jpg

Keumamah mungkin sudah sangat dikenal dikalangan masyarakat indonesia. Banyak yang kenal dengan nama ikan kayu, kenapa namanya ikan kayu karena agak keras seperti kayu ketika kita gigit.

Sort:  

Keumamah mungkin sudah sangat...
Sangat apa 😂 tamah lom deskripsi jih beereehhh....

Slow respon hahaha mantap koreksinya bang. Thank you

Keumamah memang primadona...

Primadona masyarakat indonesia

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 63747.71
ETH 2543.33
USDT 1.00
SBD 2.66