Profil Tim Nasional Inggris "dalam Menyongsong Piala Dunia FIFA 2018 Rusia"

in #esteem6 years ago (edited)

Ketika Berbicara masalah Sepakbola, pikiran kita langsung tertuju ke Inggris, karena disana memiliki kompetisi yang ketat dan banyak menghasilkan bintang-bintang sepakbola, sehingga Inggris selalu menjadi tim yang diunggulkan dalam setiap kompetisi internasional, meskipun selama ini mereka lebih banyak mendapat kegagalan dari pada keberhasilan. Menghadapi Piala Dunia FIFA yang akan berlangsung pada 14 Mei s/d 15 Juni yang akan datang, Tim Nasional Inggris atau yang dijuluki *** "The Three Lions," *** yang saat ini menempati peringkat 13 dalam Rangking FIFA (Update 12 April 2018), telah mempersiapkan diri dengan sangat baik. ![image]()[Sumber Gambar](https://pixabay.com/id/sepak-bola-penggemar-england-449381/) Inggris memastikan Lolos ke Rusia Setelah tampil sebagai juara Grup pada babak kualifikasi. Berdasarkan undian yang dilakukan pada tanggal 1 Desember 2017. Tim Nasional yang berada di bawah Federasi Sepakbola Inggris : ***The Football Association (FA)*** masuk dalam Grup G bersama Tunisia, Panama dan Belgia.

--- **Prestasi Internasional** ---

Sebagai negara yang mempunyai liga paling kompetitif di dunia, Inggris memiliki cukup banyak pemain yang berkualitas, sehingga hal ini menjadi sebuah dilema, karena sulit bagi pelatih dalam memilih pemain, akibat terlalu banyak pilihan, Namun demikian semuanya tergantung pada pelatih dalam menentukan strategi dan memilih pemain yang terbaik di diantara banyak pemain yang baik. ![image]()[Sumber Gambar](https://www.bolasport.com/internasional/256274-piala-dunia-2018--profil-timnas-inggris?page=all) Meskipun banyak pemain hebat, Inggris sering tidak beruntung dan tidak bernasib baik di kompetisi Internasional, sepanjang sejarah Piala Dunia, Inggris baru satu kali tampil sebagai juara, yaitu pada tahun 1966 saat menjadi tuan rumah, hal ini tentu sangat berbeda dengan Brazil atau Jerman, atau bahkan dengan Italia, mereka sedikit lebih beruntung di Piala Dunia, karena masing-masing telah tampil sebagai juara sebanyak lima dan empat kali.

![image]()[Sumber Gambar](https://pixabay.com/id/mahkota-sepak-bola-rush-raja-1065918/)

Demikian juga di Piala Eropa, Inggris malah lebih buruk dibandingkan dengan Piala Dunia, karena selama Pergelaran Piala Eropa Inggris belum pernah juara, prestasi tertinggi yang pernah diraih adalah sebagai runner-up pada tahun 1996, yang juga terjadi saat mereka menjadi tuan rumah.

--- **Nama-nama Skuad Tim Nasional Inggris** --- Berikut ini Nama-nama yang tergabung dalam Tim Nasional Inggris di Piala Dunia 2018 Rusia : ***Pelatih*** - Gareth Southgate (Inggris) ***Penjaga Gawang*** - Joe Hart (West Ham) - Jack Butland (Stoke City) - Jordan Pickford (Everton) - Nick Pope (Burnley) ***Pemain Belakang*** - John Stones (Manchester City) - Harry Maguire (Leicester) - James Tarkowski (Burnley) - Alfie Mawson (Swansea) - Kyle Walker (Manchester City) - Joe Gomez (Liverpool) - Kieran Trippier (Tottenham) - Ryan Bertrand (Southampton) - Danny Rose (Tottenham) ***Gelandang*** - Eric Dier (Tottenham) - Jake Livermore (West Brom) - Lewis Cook (Bournemouth) - Jordan Henderson (Liverpool) - Ashley Young (Manchester United) - Jack Wilshere (Arsenal) - Adam Lallana (Liverpool) - Alex-Oxlade Chamberlain (Liverpool) - Jesse Lingard (Manchester United) - Dele Alli (Tottenham) ***Penyerang*** - Danny Welbeck (Arsenal) - Marcus Rashford (Manchester United) - Jamie Vardy (Leicester) - Raheem Sterling (Manchester City) Namun demikian Nama-nama tersebut sewaktu-waktu dapat saja berubah tergantung kondisi dan performa pemain. --- **Jadwal Pertandingan** --- Berikut ini Jadwal Pertandingan Inggris yang tergabung di Grup G pada Piala Dunia FIFA 2018 Rusia, Adapun 3 pertandingan Fase Group yang akan dijalani Tim Nasional Inggris adalah : 1. Inggris Vs Tunisia (19 Juni 2018 pukul 01.00 WIB) di [Volgograd Arena](https://steemit.com/esteem/@yusuf89/volgograd-arena-dalam-menyongsong-piala-dunia-2018-rusia-0b5534c86b1f) 2. Inggris Vs Panama (24 Juni 2018 pukul 19.00 WIB) di [Nizhny Novgorod Stadium](https://steemit.com/esteem/@yusuf89/nizhny-novgorod-stadium-dalam-menyongsong-piala-dunia-2018-rusia-802c4597bd2f1) 3. Inggris Vs Belgia (29 Juni 2018 pukul 00.00 WIB) di [Kaliningrad Stadium](https://steemit.com/esteem/@yusuf89/mengenal-lebih-jauh-kaliningrad-stadium-5b2e1326f74c6) --- Tulisan ini merupakan rangkuman dari beberapa sumber referensi : - https://www.infoakurat.com/2016/03/daftar-pemain-timnas-inggris.html?m=1 - https://www.bolasport.com/internasional/256274-piala-dunia-2018--profil-timnas-inggris?page=all --- Demikian uraian singkat tentang profil Tim Nasional Inggris dalam Piala Dunia 2018 Rusia, Sampai jumpa di postingan berikutnya. Hormat saya @yusuf89 --- ---
Sort:  

Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by yusuf89 from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, theprophet0, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.

If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.12
JST 0.027
BTC 60771.43
ETH 3271.80
USDT 1.00
SBD 2.44