Profil Tim Nasional Rusia 2018

in #esteem6 years ago

Berikut ini Uraian Singkat Tentang Profil Tim Nasional Rusia dalam Menyongsong Piala Dunia 2018

imageSource

Tim Nasional Rusia atau yang dijuluki Beruang Merah saat ini menempati peringkat 66 dalam Rangking FIFA (Update, 10 Juni 2018). Tim Nasional yang berada dibawah binaan Asosiasi Sepak Bola Rusia : Russian Football Union (RFS) Pada Piala Dunia 2018 ini, bertindak Sebagai tuan rumah, sehingga mereka lolos secara otomatis ke putaran final tanpa harus melalui babak kualifikasi.

imageSource

Berdasarkan undian yang dilakukan pada tanggal 1 Desember 2017, tuan rumah Rusia bergabung dalam grup A bersama, Arab Saudi, Mesir, dan Uruguay.


Prestasi Rusia Di Piala Dunia

Sepanjang sejarah digelarnya Piala Dunia, Rusia telah berpartisipasi sebanyak sebelas kali lolos ke putaran final, Rusia pernah mencapai posisi terbaiknya di Piala Dunia pada tahun 1966, yaitu tembus sampai Semifinal, meskipun akhirnya harus puas di posisi ke empat. Namun Semenjak tahun 1991, setelah bubarnya Uni Soviet, Rusia tidak pernah ­mampu melewati babak penyisihan grup Piala Dunia, bahkan beberapa kali sempat tidak lolos babak kualifikasi.

imageSource

Menghadapi Piala Dunia 2018 ini ni, Banyak pihak yang meragukan kemampuan Rusia, Karena belum teruji dalam babak kualifikasi, dan dari beberapa pertandingan persahabatan yang pernah mereka lakukan belum menunjukkan hasil yang menggembirakan, sehingga wajarlah banyak pihak yang pesimis, termasuk juga dari materi pemain yang ada, dimana hampir semua pemain yang terlibat adalah pemain lokal yang belum pernah punya pengalaman bermain diluar Rusia.
Namun demikian apapun bisa terjadi, meskipun dipandang sebelah mata, Pemain dan pelatih tetap optimis dalam menghadapi setiap pertandingan. Faktor tuan Rumah, plus dukungan penonton akan menjadi kekuatan tersendiri bagi Tim Beruang Merah untuk menepis keraguan yang banyak pihak.


Skuad Tim Nasional Rusia

Dibawah ini adalah 23 nama pemain yang dipercaya untuk membela Tim Nasional Rusia pada Piala Dunia 2018 :
Pelatih : Stanislav Cherchesov

Goalkiper (Penjaga Gawang)

  • Igor Akinfeev (CSKA Moscow)
  • Vladimir Gabulov (Club Brugge)
  • Andrey Lunev (Zenit St Petersburg).

Defender (Bek)

  • Vladimir Granat (Rubin Kazan)
  • Fedor Kudryashov (Rubin Kazan)
  • Ilya Kutepov (Spartak Moscow)
  • Andrey Semenov (Akhmat Grozny)
  • Sergei Ignashevich (CSKA Moscow)
  • Mario Fernandes (CSKA Moscow)
  • Igor Smolnikov (Zenit St Petersburg)

Midfielder (Gelandang)

  • Yuri Gazinskiy (Krasnodar)
  • Alexsandr Golovin (CSKA Moscow)
  • Alan Dzagoev (CSKA Moscow)
  • Aleksandr Erokhin (Zenit St Petersburg)
  • Yuri Zhirkov (Zenit St Petersburg)
  • Daler Kuzyaev (Zenit St Petersburg)
  • Roman Zobnin (Spartak Moscow)
  • Alexsandr Samedov (Spartak Moscow)
  • Anton Miranchuk (Lokomotiv Moscow)
  • Denis Cheryshev (Villarreal)

Forward (Penyerang

  • Artem Dzyuba (Arsenal Tula)
  • Aleksey Miranchuk (Lokomotiv Moscow)
  • Fedor Smolov (Krasnodar).

Jadwal Pertandingan

Berikut ini Jadwal Pertandingan Rusia yang tergabung di Grup A, dimana Rusia akan menjalani tiga pertandingan Fase Group yaitu :

  1. Rusia Vs Arab Saudi (14 Juni 2018 pukul 22.00 WIB) di Luzhniki Stadium

  2. Rusia Vs Mesir (20 Juni 2018 pukul 01.00 WIB) di Krestovsky Stadium

  3. Rusia Vs Uruguay (25 Juni 2018 pukul 22.00 WIB) di Cosmos Arena

Jadwal lengkap pertandingan fase Group Piala Dunia 2018 Rusia dapat dilihat disini


Jika Ingin mengetahui lebih detail mengenai Tim Nasional Rusia Klik disini atau disini


Sekian saja Penjelasan singkat tentang profil Tim Nasional Rusia dalam menghadapi Piala Dunia 2018, terima kasih telah meluangkan waktu untuk mampir di posting sederhana ini.

image
Hormat saya @yusuf89


Sort:  

semoga tim tuan rumah ini bisa lolos dari babak penyisihan grup.

Kemungkinan untuk lolos dari fase Group ada, karena faktor tuan rumah...
Terimakasih sudah berkunjung.

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.12
JST 0.027
BTC 60231.85
ETH 3263.34
USDT 1.00
SBD 2.43