Ziarah Kubra

in #esteem7 years ago

image

Sudah menjadi rutinitas tahunan, setiap hampir memasuki bulan Ramadhan ada kegiatan ziarah maqbarah umum di kampung halamanku. Kegiatan ini dilakukan puluhan tahun silam. Yakni, ketika satu atau minggu akan tiba di bulan Ramadhan, kami melakukan kunjungan ke pemakaman umum. Menziarahi ayah bunda kami. Juga di sana ada namanya makam Tengku Krak Bayi.

image

Tgk Krak Bayi ini tidak diketahui sudah berapa lama meninggalnya. Dari segi makamnya memang sudah sangat lama. Orang-orang percaya bahwa beliau adalah orang yang memiliki kelebihan. Hal ini tampak nyata dari makamnya yang tak pernah kotor dan tumbuh rerumputan seperti makam lainnya. Padahal sama-sama tidak ada yang memersihkan. Terlihat setiap ada yang berkunjung seakan makam itu baru saja dikunjungi orang dan dibersihkan. Entah siapa, wallahu a'lam.

Kembali ke tema pembahasan. Hari ini, tepatnya 6 Mei, kami sekampung berziarah. Agenda diisi dengan pembacaan surah Al-Kahfi, Yaa Siin dan Al-Waqi'ah dilanjutkan samadiyah dan tahlil serta ditutup dengan doa. Itu secara umum. Lalu acara makan-makan yang biasanya dari dana patungan masyarakat. Dalam hal ini kami juga menjamu anak yatim dan fakir miskin dari kampung tetangga. Menghadirkan juga santri-santri dan teungku dayah.

Setelah itu, ada juga yang melanjutkan ziarah khusis ke makam keluarganya dan berdoa kembali secara khusus. Baru semuanya pulang tatkala azan dhuhur dikumandang.

Demikian daei kampung kami. Bagaimana di sana sahabat?

Sort:  

Congratulations @mxl! You received a personal award!

Happy Birthday! - You are on the Steem blockchain for 1 year!

You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking

Vote for @Steemitboard as a witness to get one more award and increased upvotes!

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.25
JST 0.039
BTC 93509.32
ETH 3338.85
USDT 1.00
SBD 1.71