Bermain Permainan Tradisional Ular Naga
Anak-anak yang tergabung dalam Taman Belajar Masyarakat (TBM) bermain permainan tradisional ular naga bersama mahasiswa Fisip, UIN Syarif Hidayatullah di Taman Baca Kolong, Kolom Jembatan Layang, Cipayung, Ciputat, Kota Tangerang Selatan pada 4 Maret 2018 Minggu sore.
Permainan tradisional ular naga biasanya dimainkan di halaman terbuka secara berkelompok. Satu kelompok berperan sebagai ular naga dengan cara berjalan saling berbuntut. Sementara kelompok lainnya berperan sebagai gerbang.
Kali ini anak-anak TBM tidak sedang serius bermain permainan tradisional ular naga sebagai mana layaknya. Sebenarnya mereka sedang antri untuk mendapatkan bingkisan hadiah dari ulang tahun salah satu mahasiswa Fisip UIN Syarif Hidayatullah yang menjadi relawan di Taman Baca Kolong ini. Sekilas anak-anak ini memanggilnya dengan panggilan kak Rizki.
Kak Riski merayakan ulang tahunnya bersama anak-anak TBM di Taman Baca Kolong. Kak Riski lagi bagiin bingkisan hadiah ulang tahunnya.
Agar antrian tetap menyenangkan maka permainan ular naga ini tetap di mainkan seperti biasanya. Sambil lagu di putar barisan anak-anak tetap berjalan memutar. Terlihat barisannya sangat rapi sekali.
baik sekali,upvoted
Thank you Mr. Anthonywong..Done
Haha, mantapp 👍
Tapi syg, saat itu saya belum lahir 😂😂
Saat itu @abelanar11 masih bermain petak umpet di rahim and I am also. ahhaha
Kegiatan yang bagus, permainan yang di lakukan juga sangat baik, mereka terhibur dan sehat. Mari terus memberi yang lebih baik untuk negeri
Benar itu bro, anak-anak terlihat sangat ceria. Terutama pas dapat kado nyan...