SERATUS ENAM PULUH TUJUH PENYAIR: MENGHEMBUSKAN PESONA ROMANTIK DALAM ANTOLOGI PUISI SAMBAH DIKABARKAN SEBAGAI PEMBELAJARAN MORAL

in #esai6 years ago

image

Antologi Puisi SAMBAH lahir lewat proses kreatif panjang. Lahir dari proses pembelajaran dalam di Mata Kuliah Sanggar Bahasa dan Sastra Indonesia yang diasuh sang dosen Teuku Afifuddin. Selain kebanggaan bagi penyairnya juga kebanggaan pula bagi jurusan bahasa dan sastra Indonesia STKIP PGRI Padang. Sebab STKIP PGRI tidak hanya melahirkan guru, namun menciptakan penyair-penyair yang berkualitas. Betapa tidak, Seratus Enam puluh Tujuh penyair mengukir karyanya dalam antologi puisi SAMBAH dengan puisi berjumlah Dua Ratus Lima Puluh Empat, dan masing-masing penyair termjat dua karya puisinya. Ini menjadi bukti siapapun dapat menulis puisi dengan baik apabila dipelajari dengan baik pula.

image

Rata-rata puisi yang termuat dalam buku antologi puisi SAMBAH telah pernah dipublikasikan di beberapa media lokal dan nasional. Memang awalnya sebagai tugas mata kuliah Sanggar Bahasa dan Sastra Indonesia pada Sesi E, F, G dan H bagi mahasiswa angkatan 2010 (Kini mereka sudah menjadi sarjana dan rata-rata pula telah bekerja menjadi guru diberbagai pelosok negeri). Antologi puisi ini memang dipersembahkan untuk kelas namun sesungguhnya menjadi ole-ole yang berkelas bagi lembaga yang mendidik CEKGU itu. Para penyair dalam buku ini menyuarakan kepedukian tentang manusia-menyampaikan keresahan dalam cinta dan meneriakkan tentang 'hidup' dijaman ini yang perlu dikritisi.

image

Membaca SAMBAH menguak kecerdasan dalam dalam ruang pikir. Hal ini tentu berangkat dari latihan berpikir secara terus menerus, dikelola lalu lahirlah puisi. puisi dalam SAMBAH secara keseluruhan memberikan daya tarik karena memiliki euphony (bunyi indah), persajakan dan irama yang menyenangkan. Juga melakukan pemamfaatan gaya bahasa yang menyimpang dari pemakaian bahasa biasa (struktur normatif). Selain itu, puisi-puisi tersebut menjangkau ke depan dan memancing keingintahuan pembaca. Rata-rata puisi dalam SAMBAH berjenis pendek (BUKAN BERARTI MENAFIKAN PUISI-PUISI YANG BERJENIS PANJANG), yang jelas puisi pendek biasanya memiliki makna yang ambiguitas. Biatlah puisi pendek namun mampu menyampaikan sesuatu yang lebih panjang. Bravo! (***)

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.13
JST 0.027
BTC 58431.17
ETH 2653.99
USDT 1.00
SBD 2.44