Belajar tentang Dasar TAG HTML

in #education7 years ago (edited)

Halo para steemian kita berjumpa lagi bersama saya @willyfavindy. kali ini post saya bertemakan tentang pembelajaran dasar tag HTML. Mungkin sebagian orang ada yang masih mengingat dasar ini dan ada juga yg masih belum memahaminya. bagi yang belum memahaminya, kali ini saya akan memaparkan sedikit ilmu saya mengenai HTML.

APA ITU HTML ?


Hypertext Markup Language (HTML) adalah sebuah bahasa markah yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web, menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah penjelajah web Internet dan pemformatan hiperteks sederhana yang ditulis dalam berkas format ASCII agar dapat menghasilkan tampilan wujud yang terintegerasi.

KEGUNAAN ?


Dokumen HTML mirip dengan dokumen tulisan biasa, hanya dalam dokumen ini sebuah tulisan bisa memuat instruksi yang ditandai dengan kode atau lebih dikenal dengan TAG tertentu. Sebagai contoh jika ingin membuat tulisan ditampilkan menjadi tebal seperti: TAMPIL TEBAL, maka penulisannya dilakukan dengan cara :
TAMPIL TEBAL. Tanda < b > digunakan untuk mengaktifkan instruksi cetak tebal, diikuti oleh tulisan yang ingin ditebalkan, dan diakhiri dengan tanda untuk menonaktifkan cetak tebal tersebut. HTML lebih menekankan pada penggambaran komponen-komponen struktur dan format di dalam halaman web daripada menentukan penampilannya. Sedangkan penjelajah web digunakan untuk menginterpretasikan susunan halaman ke gaya built-in penjelajah web dengan menggunakan jenis tulisan, tab, warna, garis, dan perataan text yang dikehendaki ke komputer yang menampilkan halaman web. Salah satu hal Penting tentang eksistensi HTML adalah tersedianya Lingua franca (bahasa Komunikasi) antar komputer dengan kemampuan berbeda. Pengguna Macintosh tidak dapat melihat tampilan yang sama sebagaimana tampilan yang terlihat dalam pc berbasis Windows. Pengguna Microsoft Windows pun tidak akan dapat melihat tampilan yang sama sebagaimana tampilan yang terlihat pada pengguna yang menggunakan Produk-produk Sun Microsystems. namun demikian pengguna-pengguna tersebut dapat melihat semua halaman web yang telah diformat dan berisi Grafika dan Pranala.

KEGUNAAN FORMAT TULISAN ?


HTML memungkinkan seseorang untuk menyunting tampilan atau format berkas yang akan dikirimkan melalui media daring. Beberapa hal yang dapat dilakukan dalam menentukan format berkas adalah:

Menampilkan suatu kelompok kata dalam beberapa ukuran yang dapat digunakan untuk judul, heading dan sebagainya.
Menampilkan tulisan dalam bentuk cetakan tebal
Menampilkan sekelompok kata dalam bentuk miring
Menampilkan naskah dalam bentuk huruf yang mirip dengan hasil ketikan mesin ketik
Mengubah-ubah ukuran tulisan untuk suatu karakter tertentu.


FUNGSI DASAR HTML
KodeKeterangan
< b >untuk mempertebal huruf
< br >baris baru/pindah baris
< p >Membuat paragrap
< td >membuat baris kesamping pada gambar atau text
< hr >membuat garis pembatas
< u >membuat garis bawah pada teks
< tr >Membuat baris baru
< h1 > sampai < h6 >memperbesar judul huruf dari yang besar sampai terkecil
< marquee >Membuat Teks Berjalan
< ul >membuat format bullet
< strike >memberi garis tengah pada teks
< table >Membuat tabel
< img >menampilkan gambar pada dokumen HTML
< font>Membuat jenis font , warna , serta ukuran font
< tr >Membuat baris baru pada tabel
< i >Teks Miring
* (teks list)Membuat list pada RAW HTML
>Membuat Blockquotes pada RAW HTML

Keterangan : untuk penggunaan kode jangan lupa untuk dihilangkan spasinya untuk penggunaan "<" dan ">"

Sumber | Source :

Ini saja yang dapat saya sampaikan kepada teman - teman semoga bermanfaat dan menambah ilmu pengetahuan kita tentang HTML. untuk fungsinya sebenarnya lebih banyak lagi teetapi disini saya hanya memberikan sedikit fungsi dan hanya fungsi - fungsu yang sering digunakan saja yang dapat saya berikan.

Terima Kasih Kepada teman yang sudah Mendukung saya terutama pada Curator kita @levycore dan @aiqabrago dan juga kepada teman - teman seperjuangan....



Keep Steem on Me @willyfavindy

Sort:  

Terbaik... Tq infonya

Terima kasih kawan

Postingan yang sangat bermanfaat @willyfavindy
Salam Komunitas Steemit Indonesia !

Informasi bermanfaat

Congratulations @willyfavindy! You have completed some achievement on Steemit and have been rewarded with new badge(s) :

Award for the number of comments received

Click on any badge to view your own Board of Honnor on SteemitBoard.
For more information about SteemitBoard, click here

If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

By upvoting this notification, you can help all Steemit users. Learn how here!

Congratulations @willyfavindy! You have completed some achievement on Steemit and have been rewarded with new badge(s) :

Award for the number of upvotes
Award for the total payout received

Click on any badge to view your own Board of Honnor on SteemitBoard.
For more information about SteemitBoard, click here

If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

By upvoting this notification, you can help all Steemit users. Learn how here!

Nice post bro....thanks for posting it..it's very usefull...

Izin Resteem ya..

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.12
JST 0.029
BTC 66303.73
ETH 3592.29
USDT 1.00
SBD 2.61