Kap Lampu Geometris dari Karton Bekas

in #diy6 years ago

Hello sahabat steemit!!
Hari ini saya akan berbagi bagaimana cara memanfaatkan barang bekas untuk membuat sesuatu unik dan menarik. Barang bekas yang ingin kumanfaatkan disini ialah kardus atau karton bekas. Sebagaimana kita tau bahan ini sangat mudah kita dapati dimana saja dan tidak perlu membelinya kecuali dalam jumlah besar jadi apa salahnya kita coba mengolah bahan itu menjadi sebuah karajinan tangan.

Sebenarnya banyak yang bisa kita buat dengan jenis bahan ini, Namun pada kesempatan ini saya cuma memberikan 1 contoh terlebih dahulu yang lain mungkin pada kesempatan selanjutnya. Adapun kerajinan yang saya maksud tadi ialah bagaimana cara membuat kap lampu berbentuk geometris pentagon. Kalian bisa lihat contoh gambar di bawah ini.
image

Baiklah langsung saja ke pembahasannya.

Alat dan bahan

  1. Karton Bekas
  2. Gunting/pisau
  3. Lem
  4. Penggaris
  5. Pensil/pena
  6. Cat (jika perlu)

Cara pembuatan.

  1. siapkan karton secukupnya, kemudian gambarkan 12 bentuk pentagon (segilima) pada karton dengan ukuran yang sama.

  2. Setelah selesai semua gambar pentagon tersebut, potong semuanya sesaui gambar kemudian warnai pentagonnya jika kamu ingin lebih berwarna. Sebaiknya gunakan cat minyak agar tahan terhadap kelembaban.
    image

  3. Selanjutnya pentangan tersebut dipotong kembali menjadi 4 atau lima bagian dari yang terbesar hingga ukuran yang terkecil.

  4. Kemudian rekatkan potongon tadi secara menyilang dari yang terbesar sampai yang paling kecil. Disini saya menggunakan lem pva, bisa juga pakai lem tembak biar lebih bagus karna cepat kering.

  5. Sekarang saatnya penggabungan dari 12 pentagon yang sudah kita bentak tersebut mulailah dari bawah dan rekatkan lem disemua sisi pentagon kemudian ambil potongannya dan tempelkan ke segala sisinya sehingga berbentuk seperti ini.
    image

Lakukan di semua sisi hingga semua pentagon terpasang dan berbentuk seperti bola, tinggalkan sisi paling atas untuk memasukkan lampu ke dalamnya sebelum di rekatkan. (lihat gambar paling atas)

Mungkin cuma itu sedikit trik dari saya. Kamu tidak harus membuat pentagon tapi juga bisa mengkombinasikan dengan bentuk yang kamu suka misalnya berbentuk hexagon, segitiga, kubus dan lain2. Semoga ini bermanfaat bagi steemian dimana pun anda berada.

Tunggu trik selanjutnya dari saya dan jangan lupa follow @huslein.slash upvote dan resteem. Terima kasih

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.031
BTC 67167.98
ETH 3674.95
USDT 1.00
SBD 3.76