Indonesia Butuh Kurator Konten

in #community6 years ago

Banyak akhir-akhir ini stemian pemula yang baru menjejakkan tangannya ke steemit harus berjibaku dengan kerasnya persaingan di-steemit. Namun hal yang wajar apabila mereka mengharapkan Support dari Kurator. Komentar dan saran sangat diharapkan bagi mereka yang nantinya memotivasi mereka untuk menulis dan posting yang bermanfaat.


image


Jujur harus diakui bahwa, se-menarik apapun posting mereka apabila tidak dilirik dan mendapatkan dukungan akan membuat tensi menulis yang apik menjadi menurun--karena diluar sana banyak juga yang kontennya biasa saja dalam postingan ternyata di vote dan di komen. Apakah ini yang harus terus terjadi di steemit.

Banyak senior lain menyatakan bahwa, tulis saja jangan pantang menyerah, nanti akan indah pada waktunya. Mungkin ada benarnya, namun bagaimana jika konten mereka menarik? apakah tidak di support juga? Oleh sebab itu saya berkesimpulan, Indonesia saat ini membutuhkan Kurator yang menilai konten bukan tagar semata.

Maju dan mundurnya steemit di Indonesia sangat dipengaruhi oleh kepemimpinan yang merangkul, mengayomi dan terbuka. Seorang kurator harus mampu menjadi dirinya sendiri tanpa mendapat tekanan dan pengaruh yang akan membuat gaduh dalam Steemit. Misinya adalah mengayomi semua komunitas yang ada di Indonesia. Sekali Indonesia butuh Kurator Konten supaya jelas konten mana yang harus menjadi perhatian sang kurator.


image


Indonesia tanpa kurator yang membidangi konten tentu suasananya akan seperti ini. Pendapat ini merupakan hasil pemikiran pribadi tanpa ada maksud apapun. Tujuan saya cuma ingin steemit di Indonesia berkembang dan saling menghargai antar komunitas yang ada. Bukankah segala perbedaan adalah Rahmat?

Menjadi pemimpin adalah seni, bukan segala sesuatu yang bisa kita buat semau kita. Kedewasaan dalam mengawal steemit Indonesia harus menjadi patron dalam berpijak dan menyikapi masalah. Setiap friksi akan memunculkan perpecahan. Harusnya dengan steemit merekatkan persahabatan, bukan mendengar pembisik yang dapat merusak. Duduk bersama dan hilangkan rasa besar diri, itu tentu lebih mulia.

Semoga saja tulisan singkat ini menjadi masukan dan pengertian bersama. Semua tidak bisa berjalan dengan baik tanpa kebersamaan dan merasa diri paling besar. Buang ego dan tetap mengayomi bagi yang lain--apalagi stemian pemula. Terimakasih!.

image

Sort:  

Indonesia Butuh Kurator Konten ? Lalu kurator yang sudah ada @levycore dan @aiqabrago ? Saya kira apa yang sudah ada saat ini di Indonesia sudah baik, hanya saja perlu sedikit evaluasi. Betul sekali apa yang disampaikan @yusrizalhasbi dan ini realistis. Dimana beberapa tulisan yang memang tergolong bagus, enak dibaca, terarah dan fokus pada topik yang disampaikan, namun tidak mendapatkan reward yang pantas. Sebaliknya tulisan yang biasa saja malah mendapatkan vote yang lumayan besar. Saya kira, kurator yang sudah ada saat ini perlu melakukan evaluasi dan memberikan solusi atas kekhawatiran ini. Jangan sampai para Newbi yang memang memiliki tulisan bagus namun harus mengundurkan diri dari steemit karena tidak mendapatkan upvote. Maka kurator harus memperhatikan standar sebuah tulisan atau konten. Sepakat dengan @yusrizalhasbi, kita tidak boleh saling menikung dalam bersteemit dengan ego sektoral masing-masing komunitas. Meskipun salah satu trik untuk cepat besar disteemit adalah dengan masuk komunitas, namun semua komunitas yang ada di Indonesia seperti Komunitas Steemit Indonesia, Nanggroe Steemit Community, Bireun Steemit Community, dan komunitas lainnya adalah mitra dalam memajukan steemit. Kita harus bersama membangun dan memperluas jaringan steemit ke seluruh nusantara. Kita harus bersma membantu kurator dengan memberikan saran demi memajukan steemit di Indonesia.
Salam Damai @rezqiwahyudi

Bereh rakan,.. Sangat di sayangkan memang dalam kerja dan kinerja tak ada SOP...

Betul Tgk Hendra @binjeeclick, semoga kedepan kita sama-sama berkomitmen memajukan steemit di Indonesia dan khusunya Aceh.

Kita butuh Kurator yang mengayomi dan memahami permasalahan arus bawah. Jangan hanya mendengar beberaoa pihak saja. Jujur saya kecewa sewaktu meet up di Banda Aceh yang juga dihadiri oleh Kurator, NSC tidak mendapatkan undangan kesana. Lucu ya.... Hahaha

Pencerahan yang bermanfaat.. Di steemit lebih baik jangan melihat siapa dia, tapi lihatlah apa yang di tulis..

Ulasan singkat yang sangat baik pak @yusrizalhasbi, dan saya rasa perlu evaluasi agar tidak terjadi kesalahpahaman, kita semua kurator yang memberi kurasi pada postingan dengan jumlah SP sangat kecil.. tetapi peran kurator yang mewakili negara Indonesia harus lebih netral, disinilah timbul kesalahpahaman antar komunitas

Makanya kita butuh Kurator yang memahami arus bawah, tidak hanya arus besar saja...

Benar adanya pak @yusrizalhasbi ,,layaknya rumah yang sudah dibangun harus dirawat dan dibersamai dengan segala rasa tentunya, apalagi kritikan dan masukan yang sangat membangun,

Sebuah kemajuan memang harus selalu ada kritikan sebagai pengingat untuk terus berkembang

Hadiirr.. Newbie yang tersesat di stemit ^_^
Mantap postingannya mas,, ijin nyimak aja ya :v

Ada NSC supaya tidak tersesat, disana semua sangat welcome...

Bagaimana cara bergabung di NSC,,mohon pencerahan bang @yusrizalhasbi

Cara gabung NSC gimana bg ??

Kurator adalah sosok yang sangat berperan dalam setiap postingan di steemit, jika kurator yang mewakili negara tidak mampu mengimbangi dan menjaga warga stemian, maka dapat dipastikan bahwa kurator tersebut telah gagal dalam memainkan perannya.

Jangan mengaku sebagai pemimpin jika tidak tahu cara memimpin.

Benar, Indonesia butuh kurator konten.

Berarti sepakat, bahkan harus ada beberapa kurator tergantung dengan posting

Kalau menurut saya kurator jangan terlibat dalam komunitas manapun untuk menjaga independensi. Kurator hanya berperan sebagai pengayom atau pembina semua komunitas steemit di Indonesia. Biarkan keberadaan komunitas diurus oleh komunitas itu sendiri. Nyan pendapat long beuh.

Kurator memang harus independen, namun harus mampu merangkul semua komunitas yang ada. Tujuannya kan cuma satu bagaimana setiap komunitas yang ada dan membawa bendera Indonesia bisa maju bersama.

Benar sekali pak @yusrizalhasbi, Saya sebagai pendatang baru di steemit.com butuh bimbingan,dari orang-orang yang berpengalaman.

Ya, di NSC semua bisa kita diskusikan.

bijaksana sekali postingan yang positif ini pak @yusrizalhasbi.
teruslah menulis konten yang bermanfaat seperti ini, karena postingan seperti ini akan membuat kita melangkah lebih maju dan bijaksana kedepan. Bersama kita pasti bisa!

Sepakat, semoga kita bisa maju bersama

Waw keren mas, benar sekali mas..
Upvote balik ya mas

Siap, laksanaken

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.12
JST 0.029
BTC 61440.52
ETH 3447.43
USDT 1.00
SBD 2.52