The Uniqueness of Rumoh Aceh: ColorChallenge MondayRed

Rumoh (house) Aceh custom has a distinctive form that traditionally has a broad meaning, not just a place to live. In the earthquake and tsunami disaster on December 26, 2004 ago, Aceh traditional house proved to be resistant to earthquake and its high construction made it safe from the tsunami. Rumoh Aceh is also free from flood threats.

With mutually supportive construction every corner, rumo Aceh can also be built without the use of nails. Space in the house also strongly supports the privacy of the inhabitants because there is a special porch women, living room, and back room. In red, Aceh's house looks more manly.[]

Photos taken with IPhone 7 Plus

Rumoh Aceh_01.jpg

Rumoh Aceh_02.jpg

Keunikan Rumoh Aceh

Rumoh (rumah) adat Aceh memiliki bentuk khas yang secara tradisi memiliki makna luas, tak hanya sebatas tempat tinggal. Dalam gempa dan bencana tsunami pada 26 Desember 2004 silam, rumoh adat Aceh terbukti tahan terhadap gempa dan konstruksinya yang tinggi membuatnya aman dari terjangan tsunami. Rumoh Aceh juga bebas dari ancaman banjir.

Dengan konstruksi yang saling mendukung setiap sudut, rumoh Aceh juga dapat dibangun tanpa menggunakan paku. Ruang dalam rumoh juga sangat mendukung privasi penghuninya karena ada serambi khusus perempuan, ruang tamu, dan ruang belakang. Dengan warna merah, rumoh Aceh terlihat lebih gagah.[]

Badge_@ayi.png

DQmNuF3L71zzxAyJB7Lk37yBqjBRo2uafTAudFDLzsoRV5L.gif

Sort:  

Widih keren abis, saya harus belajar cara capture nih sama kamu, itu di daerah mana yah bg, pingin saya melihat nya.

Itu di Samahani Kabupaten Aceh Besar @guppy. Terima kasih atas responnya.

Bikin rumah spt jauh lebih mahal kan ya dibanding rumah batu bata?

Belum pernah bangun rumh seperti itu, jadi belum ada referensina Bunda @horazwiwik...

Hahaha, wartawan kan serba tahu 😁

Luar biasa. Rumah idaman saya ni bg @ayijufridar. Aceh banget. Hehehe.

Lebih tahan terhadap gempa dan tsunami, juga sangat artistik @zamzamiali. Terima kasih.

Filosofi orang jaman dulu dalam membangun rumah tidak sekedar tempat berteduh dan tempat tinggal, tapi rumah adalah sebuah penghargaan diri, martabat derajat dan harga diri.
Maka rumah jaman dulu sangat kokoh, kuat dan aman.
Kalo di jawa,namanya rumah joglo atapnya persegi empat yang kokoh.
Postingan yang bermanfaat untuk edukasi anak, mantap bang

Rumah Aceh juga memiliki filosofi yang mendalam Mas @kunrishartanto dan nilai-nilai itu semakin terlupakan generasi sekarang. Setiap sudut rumah memiliki makna yang luhur, seperti pintunya yang kecil tetapi ruang tamu yang luas. Demikian juga dengan bagian-bagian di dalam rumah memiliki makna tersendiri.

semoga
menang bang

Tidak ada pemenangnya @albertjester. Hanya vap-vote saja, hehehehe....

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.15
JST 0.030
BTC 65269.02
ETH 2653.11
USDT 1.00
SBD 2.84