BERAKHIR PEKAN DENGAN BUKU IKHWANUL HALIM

in #buku6 years ago

image
Saat Meet Up di sebuah kafe bersama para Steemian dan Bloger Wordpress Kota Bandung saya mendapat empat buku karya Kang Ikhwanul Halim atau lebih di kenal di steemit dengan nama @ayahkasih.

image

Empat buku ini sebenarnya sudah saya impikan untuk dapat termiliki jauh sebelum @ayahkasih menawarkan pada saya kemarin. Dari judul Pada Sebuah Bangku Taman dengan cover seorang perempuan muda berparas cantik dengan tas merah di sampingnya dan background gelap membuat saya penasaran ada apa dalam buku Pada Sebuah Bangku Taman yang memuat dua puluh sembulan cerita pendek karya Ikhwanul Halim.

Jadi ingat tentang pilosofi gelap, dalam gelap banyak warna yang terserap, dalam gelap banyak cerita yang simpan

Pada halaman ke 24, terdapat judul yang tertera pada cover, naaah ini rahasia gelap yang tersimpan dalam buku pikir saya. Ternyata benar percakapan wanita dan pria mengulas banyak hal dari cinta pertama hingga pernikahan.

Di pucuk cerita seorang gelandangan menemukan sweter, wanginya mengingatkan padaendiang istrinya, gelandangan itu memakai sweter lalu tertidur di bangku taman seperti sedang berpelukan dengan mendiang istrinya.

aaah cinta, segala bentuk peristiwa di dalamnya selalu terkesan, terkenang walau semanis dan sepahit apapun rasanya.

Tiga buku lainnya masih menunggu giliran saya baca, aiiih cucuku juga ikut baca buku karya Ikhwanul Halim @ayahkasih berjudul Bobo Pengantar Dongeng.
hmmm.... biasanya cucuku suka baca buku komik kekinian, tumben nih buku Bobo Pengantar Dongeng bikin anteng, sepertinya dongeng di dalamnya bikin asiiik dia baca.
image
Ada apa di balik angka 2045 dalam keterangannya tertera kumpulan cerita ilmiah. Sepertinya @ayahkasih / Ikhwanul Hakim punya prediksi atau ramalan masa depan tehnologi dunia atau ramalan kiamat yaaa.... hahaaaa otakku penuh dengan tebakan jadinya.
image

Kidung Bocah Udik dengan cover bergambar dua orang sedang main tinju. " apa hubungan nya coba udik dengan tinju, apa coba? "
Biasanya cerita bocah udik selalu tentang suasana kampung, kerbau, permainan tradisional, nah ini pada sampulnya terlihat lagi main tinju.
hahaaaa.... Kang Ikhwanul Halim bisa aja yaaa bikin nih pikiran jadi penasaran.
image

Buat para steemian yang pingin pula mendapatkan buku ini follow langsung deh ke akun @ayahkasih. tidak punya uang cash bisa pake SBD atau Steem jeh bayar na hahaaa...

Ups, saya masih ngutang nih sama @ayahkasih, kabuuuur aaah tar di tagih hihiiiii

Sort:  

Haha, endingnya ini yang bikin ngakak! Bang @ayahkasih, ini Teh Ayu lariii. Hahaha

Hi hi hi....steemian Bandung kapan kumpul-kumpul lagi, nih

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.15
JST 0.028
BTC 61940.19
ETH 2433.78
USDT 1.00
SBD 2.50