PERLUAS JAJAHAN, BULDOZER ISRAEL LUKAI 7 WARGA PALESTINA*

in #breaking6 years ago

image

Spirit of Aqsa - al-Quds | Tujuh warga Palestina terluka dan empat lainnya diculik pasukan Israel yang menyerbu * itemdesa Khan al-Ahmar, timur Yerusalem, pada Senin kemarin (15/10). Salah satu target penculikan adalah aktivis internasional.

Pasukan Israel datang dengan buldoser untuk meruntuhkan rumah-rumah warga Palestina di Desa Khan Ahmar. Kebrutalan Israel dalam mengusir warga dan para aktivis yang menghalangi buldoser Israel, berakibat sekitar tujuh warga Palestina terluka. Diantaranya sampai menderita patah kaki dan memar.

Seperti dikutip pada laman Ma'an News, kesaksisan warga setempat mengatakan bahwa selain melukai, pasukan Israel juga menculik empat aktivis berbagai pihak. Termasuk diantaranya Riad Salahat, wakil kepala Departemen Hubungan masyarakat, dua pemukim oposisi penjajah Israel, yang diidentifikasi sebagai Kobi dan Jonathan, serta seorang aktivis Belanda, Robin.

Warga Palestina dan aktivis internasional terus berjaga-jaga 24 jam setiap hari di Khan al-Ahmar untuk mencegah pasukan Israel menghancurkan desa.

September lalu, usaha aktivis pejuang Palestina berusaha melawan dari jalur advokat. Namun penjajah Israel bersikukuh berkonspirasi dalam pembongkaran desa Khan Ahmar untuk memuluskan kejahatan Yahudisasi mereka di Baitul Maqdis.

Khan al-Ahmar telah berada di bawah ancaman pembongkaran oleh pasukan Israel sejak Juli. Pembongkaran akan menyebabkan lebih dari 35 keluarga Palestina terlantar, sebagai bagian dari rencana Israel untuk memperluas permukiman Yahudi ilegal Israel di dekatnya, Kfar Adummim.

Coin Marketplace

STEEM 0.30
TRX 0.12
JST 0.033
BTC 64222.08
ETH 3135.29
USDT 1.00
SBD 3.99