Modified Batik Kawung With Doodles (Bilingual)

in #art6 years ago (edited)

Batik kawung is one of the eldest pattern of batik that used for centuries for atik in Indonesia, especially in Java. It represents the balance and harmony of human being and the nature, wisdom of human kind. I am trying to modified this pattern by combining with my doodle, I am going to print it and create fabrics and bags with this sketch. But first, I am going to use traditional batik method to print it with traditional coloring as well on cotton material.

Batik kawung adalah salah satu motif batik tertua yang sudah digunakan selama berabad-abad di Indonesia, terutama oleh tradisi masyarakat di Pulau Jawa. Motif ini melambangkan keseimbangan dan hormoni antara manusia dan alam, kebajikan manusia. Saya mencoba memodifikasi motif ini dengan mengkombinasikannya dengan doodle yang saya buat, saya akan membuatnya untuk menjadi kain dan tas. Namun tentunya harus saya cetak dulu dengan menggunakan metode pembuatan batik tangan dan pewarnaan tradisional dengan bahan kain katun yang akan digunakan sebagai dasarnya.

image

I do really like Indonesian traditional clothes and dance for women, I think they are very suitable and perfect to represent Indonesian women. It is sexy but not that cheap, it looks elegant and classy. That is why I always make doodles with Indonesian woman with their body languages, which in my eyes, it looks very beautiful. It also strong the strength of Indonesian women, but still it is very feminine.

Saya sangat suka pakaian dan tarian tradisional perempuan Indonesia, sangat pas dan sesuai untuk melambangkan perempuan Indonesia. Seksi tetapi tidak murahan, kelihatan elegan dan berkelas. Inilah sebabnya kenapa saya selalu membuat doodle perempuan Indonesia dengan gerakan tubuh mereka, yang di mata saya nampak sangat cantik. Perpaduan kesemuanya juga menunjukkan kekuatan perempuan Indonesia, namun tetap sangat feminin.

This time I am drawing an Indonesian woman with modern kebaya, dancing Jaipongan which West Java traditional dance, and this is how I draw it.

Kali ini saya membuat seorang perempuan Indonesia yang menggunakan kebaya modern dan sedang menari Jaipongan, dan inilah prosesnya.

image
image

After its done, then I combine it with Batik Kawung pattern that I created before with photoshop.

Setelah selesai, saya mengkombinasikannya dengan motif batik kawung yang sudah saya buat sebelumnya dengan photoshop.

image

I hope you like it.

Semoga Anda menyukainya.

Bandung, 28 August 2018

Warm Regards - Salam hangat selalu,

Mariska Lubis

Sort:  

Batik merupakan salah satu ciri khas Bangsa Indonesia, dan Jawa merupakan daerah penghasil batik terbaik. Saya suka karyanya mbak @mariska.lubis
Berseni dan berkelas tinggi👍

Amin dan terima kasih, kita harus melestarikan budaya batik ini...

Setuju, memang harus di lestarikan, karena batik ciri khas budaya kita masyarakat Indonesia, salam hangat selalu mbak😊

Ya. Batik amat itu membanggakan.
"Seksi tapi tak murahan.."

Kesan yang menarik serta punya daya magnit yang luar biasa : tak lepas mata memandang..

Tengkiu @mariska.lubis

Salam KSI:
Irman Syah | @mpugondrong

hahaha memang tujuannya itu, mata terpikat dan tak mau lepas memandang.

keren abis nih sketsanya
suka banget dengan desain perpaduan motif, terlihat klasik dan punya daya seni tinggi.

cocok sketsanya untuk atasan atau untuk bawahan model payung

iya teh... rencananya mau dibuat seperti itu...

Batik kawung adalah salah satu motif batik tertua yang sudah digunakan selama berabad-abad di Indonesia, terutama oleh tradisi masyarakat di Pulau Jawa. Motif ini melambangkan keseimbangan dan hormoni antara manusia dan alam, kebajikan manusia.

Motif batik yang sangat melagenda dan menjadikan khas batik dari negara kita Indonesia.
Saya suka doodle kakak dengan penggabungan motif batik.
Hasilnya sangat mengesankan dan begitu menarik.
Salut saya buat kakak dan mengapresiasikannya penuh.
seni membuat kita tersadar akan keindahan sebuah hidup. memperlihatkan kepada kita keindahan sebuah karya seni yang tak ternilai harganya.
Terimakasih kakak @mariska.lubis
Salam hangat buat kakak dan keluarga
Sehat selalu pastinya.

saya sekedar mencoba untuk membuat terobosan variasi baru agar tidak membosankan dan bisa terus berkembang... sukses selalu untukmu...

sebuah pemaduan desain yang luar biasa. memang mbak @mariska.lubis seorang desainer yang memiliki skill yang baik.

amin, terima kasih.

Perpaduan yg serasi antara batik Kawung dan lukisan yg cantik menarik

amin, terima kasih, semoga banyak yang suka ya..

Sama2 kak
👍😊

Posted using Partiko Android

Lenggok gemulai nan ayu, harmoni alam dan manusia, ga buka butik batik produk sendiri mba, berbakat loh.....

aduh belum sanggup kalau buka butik sendiri hahaha...

Coin Marketplace

STEEM 0.30
TRX 0.12
JST 0.034
BTC 64455.55
ETH 3147.84
USDT 1.00
SBD 3.94