A Freaky Boy's Anime Sword Art Online Alternative : Gun Gale Online Episode 5 Review
Sword Art Online Alternative : Gun Gale Online
Untuk pertama kalinya sejak episode utama tayang, sesuatu yang menarik disajikan dalam seri SAO musim ketiga. Diakhir episode 4 lalu kita disajikan adegan yang menarik, dimana M bertindak diluar dugaan setelah membaca surat yang dititipkan oleh Pitohui. Gagasan bahwa Pitohui karakter eksentrik yang muncul pertama Kali di episode 3 mungkin benar-benar psikotik. Karena M mengatakan bahwa Pitohui akan membunuhnya (didunia nyata) jika dia mati dalam turnamen.
Namun, apakah Pito bermaksud benar-benar akan membunuhnya atau tidak, muncul beberapa perdebatan. Mungkin ini hanya akal-akalan M agar dia tidak dibunuh atau mungkin ini hanya strategi Pitohui untuk membuat Llenn menjadi player yang hebat, sehingga Pitohui memiliki saingan yang membuat darahnya mendidih.
Awalnya aku mengira bahwa seri SAO kali ini tidak akan berhubungan dengan kematian. Tapi sepertinya pihak author tidak ingin menghilangkan kesan bahwa serial SAO adalah game yang berhubungan dengan kematian. Hal ini semakin menarik, membuatku penasaran dan sangat ingin mengetahui kelanjutan ceritanya.
Ok, kembali ke episode 5, adegan Llenn mengarahkan senjatanya ke M, pra-kredit dari adegan akhir episode 4 (M mengarahkan pistol ke Llenn). M mengungkapkan bahwa Pito kemungkinan akan menemukan cara untuk membunuhnya di dunia nyata jika mereka tidak memenangkan konfrontasi terakhir dengan tim lain. Llenn terdengar gelisah sesaat, tetapi tidak begitu khawatir seperti yang kita harapkan untuk seseorang yang memainkan permainan berisiko tinggi di dunia SAO. Tidak terlihat opsi bahwa Llenn akan mundur.
M terlihat panik dan seperti ingin menyerah. Namun Llenn memberitahu M untuk berlindung "jika dia (Llenn) Kalah dan mati dalam pertempuran, maka dia ( M) harus menyerah". Llenn memutuskan untuk melanjutkan turnament seorang diri. Namun Squad Jam merupakan pertempuran tim. Setelah beberapa kesalahan yang dilakukannya, Lleen mempelajari banyak hal. Dia harus menggunakan akalnya untuk menang dan Llenn memamerkan beberapa aksi untuk bertahan hidup berdasarkan petunjuk dari M saat sebelum Squad Jam dimulai.
Namun, pertandingan satu lawan lima bukanlah hal yang mudah. Jika bukan karena M, yang memutuskan untuk bergabung di menit terakhir, Llenn kemungkinan besar akan kalah dan mati. And finally mereka (LM) memenangkan turnament Squad Jam.
Sedikit flashback pada episode 1 saat dimana Karen menyajikan cemilan untuk sekelompok gadis mungil dan cantik yang sedang menonton Squad Jam, ternyata gadis-gadis tersebut adalah salah satu tim yang dia lawan dalam game GGO saat turnamen Squad Jam. Tampaknya gadis-gadis tersebut terpikat dan kagum akan sosok Karen dalam kehidupan nyata. Menyenangkan bukan!! Memiliki teman yang mau berbicara dan memainkan game bersama, maksudku itu adalah hal yang keren.
Kesimpulan
Secara keseluruhan, episode ini masih menyenangkan untuk ditonton meskipun ada beberapa adegan yang masih terlihat dipaksakan. Salah satunya saat adegan pertarungan terakhir antara pemimpin. Sepertinya Llenn tidak hanya memiliki kecepatan yang diatas rata-rata tapi dia juga memiliki keberuntungan yang sangat tinggi. Bagaimana tidak, dia bahkan tidak mati saat ditembak berkali-kali di dadanya dan dia diselamatkan oleh sesuatu yang ada di kantong bajunya hahahaha
Dan bagian paling menariknya adalah saat P-chan berbicara kepada Llenn. Disini kita diberitahukan bahwa senjata merupakan bagian dari diri player tersebut, jika senjata tersebut hancur maka tidak akan bisa respawn.
Terkadang kita lupa mensyukuri apa yang telah kota miliki dan lupa jika segala sesuatu itu memiliki kelebihan. Karen yang minder dengan tinggi badannya dan ingin memiliki penampilan seperti gadis-gadis tersebut dan para gadis yang ingin memiliki penampilan seperti Karen. Aneh memang, tapi aku masih menantikan episode selanjutnya.
Sumber Gambar : SAO Alternative : GGO
To Be Continue
Postingan Terkait :
A Freaky Boy's Anime
Sword Art Online Alternative : Gun Gale Online Episode 1 Review
A Freaky Boy's Anime
Sword Art Online Alternative : Gun Gale Online Episode 2 Review
A Freaky Boy's Anime
Sword Art Online Alternative : Gun Gale Online Episode 3 Review
A Freaky Boy's Anime
Sword Art Online Alternative : Gun Gale Online Episode 4 Review
Hi! Can we cooperate with you?
https://steemit.com/introduceyourself/@recenzent/we-are-looking-for-new-owls
Of course @recenzent
it is something Good, and I would love to be part of the community.
what should I do to work together?
Ок, Lets discuss details in telegram or discord. We prefer telegram, all our contacts in this post.