MENJALANI PUASA YG KE LIMA
Assalamualaikum sahabat steemit semua...
Selamat menunaikan ibadah puasa bagi yang menjalankannya.
Tidak terasa hari ini adalah hari ketiga kita menjalankan ibadah puasa semoga hari hari berikutnya kita selalu dalam istiqamah menjalankan kewajiban kita.
Kali ini saya cuma ingin menyampaikan beberapa poin kelebihan puasa ramadhan
-1-Surga Ar Rayyan
->•Dari Sahl bin Sa’d ra. bahwa Nabi Muhammad saw. bersabda, “Sesungguhnya di surga ada satu pintu yang disebut Ar Royyan. Itulah pintu yang pada hari kiamat dikhususkan bagi orang-orang yang berpuasa” (H.R. Bukhari dan Muslim).
•Allah menyiapkan surga khusus bagi para ahli puasa, yakni surga Ar Royan. Pintu surga Ar Royan kelak di hari kiamat hanya dibukakan untuk mereka yang berpuasa dengan penuh keikhlasan pada Allah Swt.. Ini adalah reward atau hadiah teragung dari Allah Swt. untuk hamba-hamba-Nya yang berpuasa. Lebih khusus bagi mereka yang mengerjakan puasa di bulan Ramadhan yang mulia dengan penuh keikhlasan. Inilah keutamaan puasa Ramadhan yang pertama.
->2.Dilipat Gandakannya Pahala dari Setiap Amalan.
Puasa pada bulan penuh rahmat ini sangat istimewa karena Allah menjanjikan pahala yang berlipat bagi setiap amal kebaikan yang kita kerjakan di bulan ini, khususnya amal puasa dan umumnya amal-amal sunah yang dikerjakan bersamanya. Dalam salah satu hadis, Rasulullah saw. mengabarkan bahwa barang siapa yang mengerjakan amalan sunah, nilainya sama dengan amalan wajib. Sementara itu, barang siapa yang melakukan amalan wajib, nilainya sama dengan melakukan 70 amalan wajib di bulan lain. Subhanallah, betapa besarnya keutamaan puasa Ramadhan dan mengerjakan amal kebaikan di dalamnya.
-3-Dosa-Dosa Diampuni
Keutamaan puasa Ramadhan selanjutnya adalah berlimpahnya ampunan dari Allah Swt. Ramadhan adalah bulan penuh rahmat dan ampunan. Pada bulan ini, kemurahan Allah berlimpah untuk hamba-hamba-Nya yang beriman. Allah berkehendak memberikan ampunannya pada mereka yang bersungguh-sungguh mengharap ampunan dari-Nya, yakni orang-orang yang beriman dan mengerjakan ibadah puasa dengan penuh keikhlasan. Dalam salah satu hadis, Rasulullah saw. bersabda sebagai berikut.
Thank you for using our service ...
Upvote has succeeded ... !!!
Our community will always give you an upvote if you faithfully use our services ...