Pejuang COVID-19
Selamat malam sahabat stemians semua bagaimana kabar kalian pada malam hari ini, semoga dalam keadaan sehat tentunya dan juga selamat malam minggu malam yang panjang.
Malam ini saya akan berbagi postingan dan cerita pada sahabat stemians semua.
Sahabat stemians selama COVID-19 ini cukup banyak suka duka yang kami hadapi sebagai tim SATGAS penyemprotan.
Yang mana hampir setiap hari kami harus berjuang untuk melaksanakan penyemprotan DISINFEKTAN, terutama di rumah korban VIRUS ini terkadang kami harus pulang sampai larut malam.
Tanpa mengenal lelah kami harus memanggul tong yang isinya sampai 16 liter air larutan DISINFEKTAN yang kami racik sendiri dan juga kami harus menghadapi resiko yang begitu berat di dalam pekerjaan kami, tapi syukur Alhamdulillah sampai saat ini seluruh anggota kami selamat atau aman dari VIRUS yang berbahaya ini.
Yang lebih melelahkan kami tugas dadakan begitu ada permintaan penyemprotan kami langsung bergerak tak peduli siang ataupun malam, hanya pada saat hujan saja kami yang tidak melaksanakan penyemprotan krn sia - sia saja sebab obatnya takkan bertahan karena akan larut di bawa air hujan.
Demikianlah sedikit cerita dari saya mudah - mudahan kita akan ketemu lagi di hari mendatang.