The Diary Game, Selasa 11 Juni 2024||"Meet Up dan Memyantap Mie Pangsit"

in Steem Entrepreneurs3 months ago (edited)

KOLORO_1718266475414.jpg
menyantap mie pangsit

Hai steemians

Ketika kembali membuka mata di pagi hari, lantunan rasa syukur kembali aku panjatkan sering dengan do'a baik yang senantiasa terucap tatkala selesai menunaikan ibadah shalat wajib 5 waktu. Do'a dan rasa syukur menjadi affirmasi positif dalam menjalani kehidupan di dunia fana ini yang penuh dengan tantangan dan aral melintang.

Meskipun hari ini aku tidak berangkat ke tempat tugas, namun aku tetap mengerjakan pekerjaan rumah tangga dipagi hari. Aku ingin semuanya tuntas sebelum siang tiba. Pasalnya hari ini aku kembali ada janjian meet up lagi dengan sista @dederanggayoni.

Usai merampungkan berbagai pekerjaan rumah tangga dan rumahpun sudah rapi serta nyaman, aku bergegas membersihkan diri lalu berpakaian. Hari ini aku kembali menggunakan OOTD warna favoritku yaitu pink.


IMG_20240611_114231_559.jpg
tempat meet up

Selanjutnya aku berangkat ke tempat janjian meet up. Sesampai di tempat meet up, aku menunggu bestieku keluar dan menjemputku, lantas kami menuju ke sekokah tempat bestieku bertugas. Disana kami membuka aplikasi e kinerja untuk pemgurusan kenaikan pangkat.

KOLORO_1718266344209.jpgKOLORO_1718266443549.jpg

berfoto di bawah pohon beringin

Setelah selesai dengan urusan aplikasi e-kinerja. Kami mengobrol dan bersantai. Lalu aku menyempatkan diri melakukan sesi foto foto di bawah pohon beringin yang sulurnya sudah panjang mencapai tanah. Keindahan sulurnya tersebutmembuat aku tak bisa menahan diri melakukan sesi foto-foto.😆😅

Kemudian aku mengajak bestieku untuk menemaniku mencari skirt* di store fashion wanita langganan kami, setelab mendapatkan skirt yang aku inginkan, kami lantas beranjak dari store tersebut. Kami menuju ke pusat kota untuk mencari hijab bagi bestiku. Namun setelah memasuki beberapa store kain dan hijab kami masih belum menemukan hijab dengan warna yang diinginkan.


IMG_20240611_125504_125.jpg
makan siang di warung mie pangsit

Berhubung hari sudah siang, kami menyudahi aktivitas huting dan berbelanja. kami segera mencari lokasi warung untuk mengisi perut yang sudah keroncongan karena lapar. Akhirnya kami mampir di warung mie pangsit. Ini adalah pertama kalinya aku menikmati pangsit di warung tersebut

KOLORO_1718266475414.jpgKOLORO_1718266455631.jpg

menyantap mie pangsit

kami memesan pangsit goreng dan minuman nutrisari jelly dingin, duuh..🤗🤭sungguh menggoda warna minumannya di hari yang panas dan terik ini. Aku langsung saja menyeruput minuman tersebut, rasa segarnya membasahi mulutku. Kemudian aku menyantap mie pangsit goreng bersama-sama bestieku.

disela-sela makan siang hari ini akmi kembali bertukar cerita. Dan aku mengajari sista dederanggayoni cara melakukan exchange SBD ke STEEM di market. Setelah selesai makan kami bersantai sejenak. Lalu pulang kerumah masing-masing.

Cuaca yang amat panas membuatku kelelahan dan ingin segera beristirahat dirumah. Sesampai dirumah aku langsung berganti pakaian dan menunaikan shalat dzuhur. Setelah itu aku beristirahat siang di kamar.

Sore harinya aku terjaga dengan rasa sakit di bagian kepala sebelah kiri, kedua hidungku juga terasa sakit. Sepertinya gejala sinusku kambuh lagi, akibat cuaca yang panas dan mungkin karena aku tidak mengindahkan pantangan dokter agar tidak minum es.

Aku merasa sangat tidak nyaman, sehingga aku tidak bisa menyelesaikan rutinitas rumah tangga di sore hari ini. Malam harinya, rasa sakit kepala dan hidungku masih juga tak jua berkurang, aku langsung meminum obat anti nyeri dan mengoleskan balsem di bagian kepala serta hidung, selanjutnya aku langsung mengambil waktu istirahat lebih awal dikamarku. Karena sedang sakit aku tak bisa melakukan interaksi di halaman steemit serta tidak sempat menuliskan postingan. Mesli kesulitan untuk tidur namun aku berusaha tetap memejamkan mata dan berharap esok hari sakit yang kualami bisa pulih.

Sampai jumpa lagi dipublikasiku yang lainnya. Terimakasih bagi yang sudah mampir dan membaca diaryku

Vote @pennsif.witness for growth across the Steemit platform through robust communication at all levels and targeted high yield developments with the resources available. Vote here


Warm Regards,

@sailawana

About me


Sort:  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

TEAM 7

Congratulations! Your post has been upvoted through steemcurator09.

Curated by : @sduttaskitchen
 3 months ago 

Thanks for the support sc 09 @sduttaskitchen

 3 months ago 

Many thanks to the Steem Entrepreneurs Community users who shared the original posts. We hope your contributions continue to inspire and strengthen the entrepreneurial spirit in our community.

Status Club#club5050
Verified userYES
Plagiarism & AI-freeYES
Bot-freeYES
Tag #steemexclusiveYES
Support of #burnsteem25YES
Beneficiaries of #steemkindnessNO
Verification date
June 13, 2024

Modaretor Recommendations:

Kind regards,
Steem Entrepreneurs Team

 3 months ago 

Thanks for moderation..

 3 months ago 

Minuman nutrisari jelly memang sangat cocok dinikmati saat cuaca seperti ini

 3 months ago 

Betul.. trims udah mampir..

 3 months ago 

ur day post & activity and meaninngfull interections. sos started with gratituds and praying sets a positiveness tone. meets up with your friend handlling performanse aps shoping and enjoyed on the delicioues on create create for a lovely day. wishing you the best of luck in the contest.

 3 months ago 

Thank.you for visiting mybpost and your kindly comment

Have a nice day

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.15
JST 0.028
BTC 54266.19
ETH 2288.06
USDT 1.00
SBD 2.31