Campaign #burnsteem25 with SteemFoods Community | Recipes and how to make old school chocolate sponge cake from Aceh

in SteemFoods2 years ago

photoCollageMaker_20220527_211519093.jpg

Assalamualaikum sobat steemian kreatif dimanapun anda berada. Beberapa hari yang lalu saya berkata kepada istri saya @marliana .
"my honey, kenapa kamu tidak lagi berusaha meluangkan waktu untuk menulis di platform? Padahal banyak konten photo dan resep masakan apapun yang bisa kamu tulis dan membagikannya ke teman teman steemian."

Lantas, ia menjawab: "Setiap ada niatku untuk menulis, selalu datang kesibukan di dapur, berbelanja kepasar, mengurus anak dan keluarga serta mengurus ayahku yang sudah lama dalam kondisi kurang sehat."
...... Saya memaklumi kondisi tersebut.!

Kemudian saya berkata, "Tolong buatkan untuk saya satu kue bolu yang lezat, karena saya ingin berbagi resep dan pengalaman anda kepada teman-temab saya di platform steemit"

Lalu Ia menjawab "dengan senang hati"
Lantas, ia menuliskan sejumlah bahan untuk resep kue "bolu coklat jadul" yang harus saya beli di pasar atau tempat penjual bahan bahan kue.

Bahan-bahan yang harus saya beli adalah:

  • Tepung terigu cap segitiga
  • Blueband
  • Telur
  • Gula
  • Susu
  • SP
  • Vanili

Saya berangkat ke Pasar Inpres untuk membeli sejumlah bahan atau resep untuk membuat kue bolu. Pasar Inpres yang berlokasi di Jalan Listrik merupakan salah satu pasar tradisional terbesar di Kota Lhokseumawe provinsi Aceh, dan hanya berjarak sekitar 200 meter dari kediaman kami.

IMG20220521101228.jpg
kondisi saat di pasar Inpres untuk membeli bahan kue

IMG20220521101411.jpg

Saya kembali dari pasar dengan menjinjing sejumlah belanjaan bahan kue dan menyerahkan ke istri saya. Saya beristirahat sejenak sebelum membuntuti istri saya untuk mencari tahu dari awal bagaimana cara pembuatan kue bolu coklat jadul tersebut.

Takaran bahan-bahan untuk membuat 1 buah kue bolu coklat Jadul adalah sebagai berikut:

  • Blueband 250 gr
  • Terigu 250 gr
  • Gula 200 gr
  • Telur 5 btr
  • Sp 1 sdm
  • Susu full cream 5 sdm
  • Vanili 1/2 sdt
  • Coklat bubuk 2 sdm

IMG20220521153544.jpg
Proses kocok telur menggunakan mixer

IMG20220521153718.jpg
Menakar Tepung, susu, coklat dan vanili

IMG20220521154722.jpg
Proses mengaduk adonan

IMG20220521153844.jpg
Blueband untuk dioles pada loyang

IMG_20220527_144213.jpg
Tuangkan adonan ke loyang

IMG20220521153619.jpg
Masukkan adonan dalam oven

Cara membuatnya adalah:

  • Cairkan blueband terlebih dulu menggunakan wajan atau wadah lainnya, kemudian dinginkan.

  • Aduk (kocok) telur, gula dan sp hingga mengembang, Lalu masukkan vanili, susu dan blueband sambil terus di aduk hingga rata.

  • Masukan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan hingga merata.

  • Siapkan sedikit adonan ditempat terpisah untuk dicampur dengan coklat bubuk.

  • Siapkan loyang bulat bolong tengah yang telah diolesi blueband dan di taburi tepung.

  • Tuangkan adonan pertama seukuran setengah loyang lalu tambahkan adonan coklat diatasnya sebelum menambahkan adonan hingga penuh loyang.

  • Kemudian gunakan sendok garpu dan celupkan ke adonan sambil diputar putar adonan kue dengan arah putaran ke atas sehingga membentuk bunga di bagian atasnya.

  • Panggang adonan dalam oven selama kurang lebih 45 menit.

  • Kue bolu coklat jadul siap disaji.

IMG20220521153956.jpg
Menancapkan lidi ke adonan kue adalah Cara manual untuk memastikan bahwa kue sudah matang atau belum

IMG20220521155238.jpg
Kue bolu coklat jadul siap disajikan

Sekian postingan singkat saya tentang Resep dan cara membuat kue Bolu Coklat Jadul. Mudah mudahan bermanfaat bagi sobat steemian semua. Terima kasih banyak atas waktu, motivasi dan dukungannya.
55.png

Regards @ridwant
About MeHERE

STEEMITHOTnews
TWITTER
FACEBOOKgroup
Sort:  

Postingan yang sangat menarik.. pulom na bolu buatan ibuk @marliana yang sangat enak. ( Pulom pre )

Iya pak @moer makan gratis terkadang semua jadi enak... 😂

😃😃🤭

 2 years ago 

Nice recipe from you. Thanks for detailed details regarding it.

Take care.

Hi @lavanyalakshman thank you for visit by and also motivation..

Coin Marketplace

STEEM 0.29
TRX 0.12
JST 0.033
BTC 62934.09
ETH 3118.65
USDT 1.00
SBD 3.85