The Diary Game Rabu 10 November 2021: Asesmen Pendamping Madrasah

in Steem SEA3 years ago

Asesmen Pendamping Madrasah

Hai Steemian

Pagi ini setelah olahraga dan menyelesaikan seluruh rutinitas pagi di rumah, segera bergegas berangkat ke sekolah. Di sekolah hari ini akan berlangsung Asesmen Pendamping Madrasah oleh pengawas dari Kantor Kementerian Agama Kota Lhokseumawe.


IMG20211110092312.jpg
Asesmen pendamping madrasah


Asesmen ini dilakukan oleh tiga orang perwakilan Pengawas Madrasah dari Kantor Kementerian Agama Kota Lhokseumawe yaitu Muhammad, Samsani, dan Wildani. Mereka menilai dan membimbing dokumen delapan standar.


IMG20211110094848.jpg
Pengawas saat memberikan pendampingan


Selin itu ikut juga diperiksa dokumen guru kelas yang merupakan bagian dari dokumen satu madrasah. Seluruh guru kelas diperiksa secara bergiliran.


IMG20211110094852.jpg
Perwakilan guru yang menjelaskan dokumen


Tanpa terasa azan Dhuhur berkumandang di mesjid Kutablang. Kami istirahat sejenak sambil untuk menunaikan ibadah shalat dhuhur. Selesai menunaikan ibadah shalat Dhuhur berjamaah di masjid Kutablang para pengawas pamit pulang dan akan melanjutkan kembali esok hari.

Sudah waktunya juga kami bergantian shift di sekolah. Setelah memastikan pembelajaran di shift kedua sudah berlangsung, saya juga kembali ke rumah.


IMG20211110164741.jpg
Nongkrong bersama Al-Qarni


Hari sudah sore, tidak sempat lagi untuk istirahat tidur siang. Saya langsung membawa Al-Qarni jalan sejenak bermain di pekarangan rumah agar saya dan mamanya bisa menunaikan ibadah shalat Ashar bergantian.

Selesai menunaikan ibadah shalat Ashar, kini giliran saya dan Al-Qarni untuk mengantar c makan malam untuk si Abang di Dayah Syamsyuddhuha Cot Murong. Tidak lama kami menunggu di parkiran Dayah, si Abang pun muncul dengan membawa kain dan piring kotor.

Selanjutnya langsung kembali ke rumah. Kini giliran Al-Qarni yang makan dan mandi sore. Selesai mandi kami pun nongkrong sejenak di depan rumah wawaknya sambil menunggu jadwal magrib.

Menjelang azan Maghrib berkumandang kami pun sudah kembali ke rumah. Siang pun berganti malam. Malam ini dusun kami kena giliran untuk mengikuti Takziah di salah satu rumah warga yang ditimpa kemalangan beberapa hari yang lalu.

Pulang dari takziah saya langsung terkapar pulas tertidur. Namun sempat terjaga beberapa kali saat Al-Qarni minta susu di tengah malam. Setelah Al-Qarni kembali tertidur saya juga ikut pulas tertidur kembali.


Salam,

@radjasalman

About me


Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.12
JST 0.028
BTC 64182.86
ETH 3531.12
USDT 1.00
SBD 2.53