Warung Penglaris Yang Memakai Jasa Makhluk Gaib

in #story5 years ago

image


Source

Sahabat Steemian....

Peran ilmu gaib atau makhluk gaib di balik fenomena penglaris makanan sebenarnya sudah bukan lagi menjadi rahasia di tengah-tengah masyarakat Indonesia. Ya, hanya gara-gara tergiur keuntungan yang besar, tidak sedikit para pedagang yang akhirnya gelap mata dan melibatkan makhluk gaib dalam mendongkrak usahanya.

Tidak heran jika hal ini pun acap memunculkan hal miring pada warung-warung yang laris manis lantaran di duga menggunakan penglaris, meski pada kenyataannya banyak pula warung makanan yang laris manis tetapi tidak menggunakan bantuan penglaris.

Apapun saya kira fenomena ini sudah lama sekali ya untuk masyarakat Indonesia, karena memang ini adalah suatu kebiasaan atau tradisi bahkan menjadi budaya. Budaya masyarakat kita yang masih berpikir rasional, karena memang masih percaya pada animisme, dinamisme.

Penglaris ini bergantung dengan permintaan manusia kepada dunia kepada roh-roh halus untuk membantu agar upaya-upaya usaha dalam apapun ya, itu bisa di bantu oleh mereka. Salah satu mungkin kata penglaris ini kaitan dalam berjualan makanan.

Gitu-gitukan di Indonesia bukan hal yang awam lagi ya, saya sih mikirnya mungkin cara mereka tersendiri buat ngeramein barang dagangnya, cara mereka untuk bikin usahanya lancar. Terlepas dari fenomena penglaris makanan yang pasti banyak pula warung-warung makan yang laris manis tetapi tidak menggunakan bantuan kekuatan gaib.

Lantas, seperti apa ciri-ciri warung makanan yang ternyata menggunakan bantuan jasa ilmu gaib sebagai penglaris. Jadi kalau ciri-ciri yang memang ada penglaris nya itu ketika kita makan di warung tersebut rasanya sangat enak, rasanya sangat menagih, tapi pas di bawa pulang berubah. Itu berubah yang drastis.

Yang kedua, ketika kita bawa anak-anak kecil kan masih sensitif, mata anak kecil kan masih peka. Jadi ketika kita bawa ke rumah makan tiba-tiba nangis dan di saat nanti di bawa keluar dari rumah makan itu nggak nangis, tapi di bawa masuk lagi nangis lagi. Nah, itu juga terindikasi rumah makan itu ada penghuni gaibnya.

Soal penglaris makanan apakah itu sebuah mitos atau fakta, siapapun boleh percaya boleh tidak. Toh terlepas dari itu semua yang pastinya Islam mengajarkan umatnya selalu suci dalam melakukan apapun termasuk berdo'a sebelum makan agar terhindar dari godaan setan.

Semua ini sebenarnya hanya skala edukasi, tidak semua warung makan yang laris itu menggunakan penglaris juga, atau tidak semua warung makan yang biasa saja nggak pakek penglaris. Artinya di masyarakat kita itu penglaris memang masih mengental apalagi animisme, dinamisme, masyarakat Indonesia dari dulu kan sudah ada hal-hal seperti ini sangat melegenda.

Kemudian kemana-mana lebih baik berdo'a, lebih baik kita minta pertolongan Allah SWT, barangkali anda pas banget menjumpai warung-warung yang memang pakek penglaris itu itu bisa di hindarkan dari energi-energi negatif.

Demikianlah, informasi mengenai ciri-ciri warung yang memakai jasa makhluk gaib, moga-moga ada manfa'at yang di dapat. Sampai jumpa di cerita selanjutnya.

Salam Steemian Indonesia 💫

~Keep writing~

image

Salam Sahabat Inspiratif

Sort:  

Thanks for using eSteem!
Your post has been voted as a part of eSteem encouragement program. Keep up the good work! Install Android, iOS Mobile app or Windows, Mac, Linux Surfer app, if you haven't already!
Learn more: https://esteem.app
Join our discord: https://discord.gg/8eHupPq

Coin Marketplace

STEEM 0.26
TRX 0.12
JST 0.031
BTC 61258.08
ETH 2873.80
USDT 1.00
SBD 3.56