Tips : Menjadi Teman Curhat Yang Baik

in #life6 years ago

Tidak semua orang mampu menjadi teman curhat yang baik bagi sahabatnya. Teman dekat Anda belum tentu menjadi teman curhat Anda yang nyaman. Pernahkan Anda bercerita dengan teman dekat Anda, tapi diabaikan atau bahkan dihakimi? Hal tersebut tentu akan membuat Anda tidak nyaman. Begitu pula ketika teman terdekat Anda bercerita pada Anda. Jangan membuatnya tidak nyaman dengan sikap Anda yang salah dalam menanggapi ceritanya.

Sumber : Pixabay

Ketika seseorang memilih Anda sebagai teman curhat, artinya ia cukup percaya pada Anda. Oleh sebab itu, buatlah ia nyaman mengungkapkan keluh kesahnya pada Anda tanpa dihakimi. Jadilah teman curhat yang baik untuknya, bantu sahabat Anda menemukan solusi terhadap masalah yang dialami. Bagaimana cara menjadi teman curhat yang baik? Berikut tipsnya.

Tips Menjadi Teman Curhat yang Baik

Saat seorang teman meminta waktu Anda untuk menceritakan keluh kesahnya, sempatkan waktu untuk mendengarkan. Berikut ini cara menjadi teman curhat yang baik untuk sahabat dan teman-teman Anda.

  • Berikan Perhatian Penuh untuk Mendengarkan

Ketika seorang teman mulai bercerita, berikan perhatian terhadap hal-hal yang ia ceritakan. Hindari sibuk sendiri dengan bermain handphone, menonton tv, film, atau bermain game. Hal tersebut akan membuat dia merasa diabaikan karena Anda terkesan tidak mendengarkan ceritanya.

  • Jangan Memotong Pembicaraan

Jika Anda ingin menanggapi ceritanya, carilah jeda waktu yang tepat. Biarkan teman Anda bercerita keluh kesahnya terlebih dahulu. Jangan sekali-kali memotong ceritanya karena Anda tidak sabar ingin menanggapi. Memotong pembicaraan seseorang ketika sedang bercerita akan membuat dia merasa tidak nyaman untuk berbicara dengan Anda.

  • Posisikan Diri Berada Dipihaknya

Saat seorang teman memilih Anda sebagai tempat curhatnya, artinya ia menganggap Anda sebagai orang yang akan berada dipihaknya. Oleh sebab itu, jangan pernah menghakiminya atas kesalahan yang ia lakukan berdasarkan cerita yang Anda dengar. Posisikan diri Anda sebagai orang yang berada dipihaknya. Walaupun kenyataannya teman Anda melakukan kesalahan, cobalah untuk tidak menyalahkannya secara langsung, karena hal tersebut dapat membuatnya semakin terpukul.

  • Beri Saran Jika Diminta

Tidak semua orang ingin mendapatkan saran ketika mereka curhat. Beberapa orang hanya ingin mengungkapkan keluh kesahnya tanpa dihakimi atau membutuhkan saran atas penyelesaian masalahnya. Jika teman Anda tidak membutuhkan saran, cukup dengarkan dan berikan dukungan padanya. Namun, jika ia meminta saran, berikan saran yang bijak.

  • Jangan Membandingkan Masalah

Memberikan saran penyelesaian memang baik jika memang sahabat Anda membutuhkan hal tersebut. Namun, jangan sampai Anda membanding-bandingkan cara dia dan cara Anda dalam menanggapi masalah. Mungkin bagi Anda, masalah yang diceritakan merupakan persoalan kecil. Namun, baginya masalah tersebut adalah masalah besar. Jadi, berhati-hatilah dalam memberikan tanggapan atas cerita yang Anda dengar.

Demikian beberapa tips untuk menjadi teman curhat yang baik. Jangan lupa berikan perhatian dan kepedulian dengan menanyakan kabar sahabat Anda selama proses menghadapi masalah. Berikan dukungan agar ia tidak merasa sendirian dalam menghadapi masalahnya.


Regards,
@khanza.aulia

eSteem Footer Line


m2vd5l957z.png

referal-binance.png
referal-indodax.png
iOSAndroid
Get eSteem on AppStoreGet eSteem on Google Play

eSteem Footer Line

[email protected]🌐eSteem.app | 👨‍💻GitHub | 📺YouTube
✍🏻 Telegram | 💬Discord

Vote for @good-karma as a witness

Sort:  

thank you for sharing my friend i liked this post :)

Thanks for mentioning eSteem app. Kindly join our Discord or Telegram channel for more benefits and offers on eSteem, don't miss our amazing updates.
Follow @esteemapp as well!

You got a free upvote from @reversed-bidbot! Follow me to earn steem by interacting with my promoted posts.

Hello @khanza.aulia
Beautiful post on Become a Good Friend.
Nice thoughts thanks for share with us.

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.22
JST 0.039
BTC 95570.86
ETH 3621.31
SBD 3.88