The Diary Game - Senin, 10 Juli 2023: Malam yang Tenang dan ProduktifsteemCreated with Sketch.

in STEEM FOR BETTERLIFElast year

png_20230716_003628_0000.png

Dibuat dengan Canva


Hai teman-teman semuanya!

Senang sekali bisa berkontribusi dan berkembang di Steemit dengan melakukan publikasi rutin. Juga saya senang bisa bertemu dengan kalian di sini, orang-orang hebat yang sudi membagikan pengalaman dan ilmunya secara cuma-cuma.

Kali ini saya ingin membagikan The Diary Game, Senin, 10 Juli 2023, aktivitas yang saya lakukan.

Tapi sebelum itu saya ingin bersyukur bisa hidup dan berkembang hingga saat ini. Saya bersyukur bisa terus belajar dan praktik, dan mendapatkan apa yang saya inginkan sedikit demi sedikit. Saya bersyukur atas limpahan berkah yang diberikan Tuhan hingga membuat hidup saya semakin lebih baik.


Kemarin ada acara pengajian akbar di lapangan dekat rumah saya. Bahkan banyak kendaraan bermotor yang terparkir di halaman rumah hingga membuat saya harus tidur cukup larut. Ditambah lagi selain menjadi panitia, saya juga kedatangan teman baik hingga akhirnya kami ngobrol cukup lama di malam hari.

Imbasnya hari ini. Siang hari saya hanya bangun untuk salat dzuhur dan tidur lagi agar energi tubuh bisa terkumpul. Tidak ada aktivitas yang saya lakukan di siang hari karena memang badan ini cukup lelah. Hingga akhirnya di sore hari, barulah saya memulai aktivitas.

Tepatnya adalah mandi untuk membersihkan badan untuk segera melakukan salat asar. Apalagi waktu asar sudah cukup tipis sehingga saya cukup buru-buru melakukannya. Akhirnya saya pergi ke kamar mandi dengan kantuk yang masih menguasai tubuh. Tapi tetap saya paksa.

Syukur setelah itu. Saya bisa melakukan aktivitas seperti biasanya dan memiliki energi yang cukup untuk menjalani hari. Saya cukup bersemangat untuk segera melakukan banyak hal. Rasa kantuk yang tadinya menguasai juga sudah hilang karena tubuh sudah segar.


IMG_20230710_175933.jpg

Di musala hari ini


Pergi ke musala untuk salat magrib berjamaah juga saya lakukan hari ini. Tidak hanya bersama para warga saja, akhir-akhir ini mahasiswa yang KKN di desa Ringinrejo sini selalu mengikuti jamaah magrib. Bahkan mereka juga biasa melakukan adzan, menyeru agar orang-orang segera berkumpul ke musala untuk salat bersama.

Selepas salat di Musala Baitul Muttaqin saya langsung pulang. Perut saya sudah sangat lapar karena memang sama sekali belum terisi.

Menu makanan kali ini ada punten. Saya tinggal memotong-motongnya agar mudah untuk dimakan dengan sambal kacang. Selain itu ada juga kolak sebagai makanan pencuci mulut. Sehingga rasa lapar yang saya miliki malam ini bisa segera terpuaskan.

IMG_20230711_032326.jpg

Punten



IMG_20230716_001745.jpg

Kolak



Selepas salat isya. Saya melakukan aktivitas rutin seperti yang biasanya saya lakukan: menulis. Sambil menghisap rokok, sambil bermain ponsel, dan sambil santai-santai. Aktivitas produktif yang saya lakukan malam ini berjalan dengan baik.

Walaupun sebenarnya sempat juga ketika saya segera memulainya, seolah otak dan tubuh saya belum siap. Karena melakukan aktivitas menulis di 'waktu' yang tidak seperti biasanya seringkali membuat pikiran saya seolah 'kosong'. Ini adalah kendala 'mental' yang cukup sering saya alami.

Saya sempat mengalihkan perhatian dengan menonton anime dan juga membaca buku. Sambil menunggu waktu yang tepat untuk menulis. Saya juga sempat menelepon teman saya untuk berdiskusi mengenai "project goal setting".

Lalu akhirnya setelah pikiran saya merasa cukup tenang. Akhirnya saya benar-benar membunuh waktu dengan aktivitas menulis. Aktivitas ini berjam-jam saya lakukan hingga lebih dari tengah malam. Hingga semua target harian saya menulis tercapai.

Saya bersyukur bisa tetap produktif hari ini. Saya juga bersyukur teman saya tadi saat kami telponan sempat memberikan saran agar saya bisa produktif. Tepatnya adalah dia memberikan saran agar saya menulis di jam-jam setelah salat subuh atau melakukan meditasi sebelum melakukan aktivitas menulis. Apakah kalian juga melakukannya?

Hingga akhirnya setelah aktivitas menulis saya malam ini selesai. Saya memberi reward pada diri sendiri untuk bersantai-santai dengan menonton anime. Apalagi aktivitas ini cukup membuat saya senang dan juga bahagia setelah berpikir keras.


Itulah The Diary Game saya hari ini. Aktivitas hari ini memang banyak dilakukan malam hari. Bahkan hampir semuanya. Tapi saya cukup senang karena bisa menyelesaikan tugas yang saya miliki dengan baik. Saya juga berterima kasih kepada kamu yang telah meluangkan waktu untuk berkunjung di sini. Semoga aktivitas yang kamu lakukan hari ini juga berjalan dengan lancar.

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

 last year 

Terima kasih banyak atas semangat dan apresiasi Anda untuk komunitas Steemit! Steemit adalah platform media sosial berbasis blockchain yang memungkinkan pengguna membuat dan berbagi konten secara teratur. Ini adalah tempat yang tepat untuk berbagi pengalaman, pengetahuan, dan keterampilan dengan orang lain secara gratis.

Di komunitas Steemit, Anda bisa mempublikasikan berbagai jenis konten, seperti artikel, foto, video atau bahkan karya seni. Dengan berkontribusi secara teratur, Anda dapat membangun audiens Anda, mendapatkan pengikut, dan bahkan mungkin mendapatkan hadiah melalui sistem hadiah Steemit yang menggunakan mata uang kripto yang disebut STEEM atau SBD.

Selain itu, Steemit juga merupakan tempat yang tepat untuk terhubung dengan orang-orang hebat dari berbagai latar belakang. Anda dapat belajar dari pengalaman dan pengetahuan mereka, dan mendapatkan umpan balik yang berharga untuk membantu Anda tumbuh dan berkembang di dunia Steemit.

Teruslah berkontribusi dan bagikan ilmu dan karyamu di Steemit. Kami harap Anda akan terus merasakan kepuasan dan kesenangan dalam membangun komunitas dan mengembangkan diri melalui platform ini!

 last year 

Terima kasih apresiasi dan supportnya.

Teruslah berkontribusi dan bagikan ilmu dan karyamu di Steemit. Kami harap Anda akan terus merasakan kepuasan dan kesenangan dalam membangun komunitas dan mengembangkan diri melalui platform ini!

Beberapa minggu terakhir ini saya cukup pusing untuk menentukan apakah saya akan mempublikasi fiksi yang saya tulis di sini. Atau saya harus mempublikasikannya di tempat lain.

Soal kualitas, tentu saja naik turun dan bisa diasah setiap waktu.

Tapi dengan kalimat anda, setidaknya saya lebih percaya diri untuk "tes arus" atau mempraktikkan langsung. Mengenai bagaimana nanti hasilnya, maka akan saya evaluasi.

Sekali lagi terima kasih atas support yang diberikan 🎁

 last year 

Beberapa minggu terakhir ini saya cukup pusing untuk menentukan apakah saya akan mempublikasi fiksi yang saya tulis di sini. Atau saya harus mempublikasikannya di tempat lain.

Menentukan apakah Anda harus mempublikasikan fiksi Anda di sini atau di tempat lain adalah keputusan yang tergantung pada preferensi dan tujuan pribadi Anda

Anda juga dapat menjelajahi opsi lain seperti blog pribadi, media sosial, atau forum penulis untuk mempublikasikan atau mendapatkan umpan balik tentang karya fiksi Anda.

Pada akhirnya, pilihan tempat publikasi sepenuhnya terserah Anda. Anda dapat mempertimbangkan untuk membagikan fiksi Anda di sini atau mencari alternatif lain yang sesuai dengan tujuan dan preferensi Anda. Penting untuk mempertimbangkan sasaran Anda, kebutuhan Anda, dan apa yang ingin Anda capai dengan mempublikasikan karya Anda.

 last year 

Terima kasih telah meluangkan waktu untuk berkomentar di sini. Tapi agaknya saya lebih suka jawaban atau interaksi alami sesama manusia 🙈

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.13
JST 0.030
BTC 65092.40
ETH 3470.06
USDT 1.00
SBD 2.50