Contest || 1 Picture 1 Story Week #54 | Kecelakaan
MY CONTEST
Hidup ini tidak selamanya akan mulus maupun lancar, kita sendiri tidak akan tau kapan sebuah musibah akan datang menghampiri kita. Hidup ini tidak bisa dipisahkan dari: langkah, rizki, pertemuan dan maut, kemanapun kaki melangkah selalu diikuti oleh 4 hal tersebut.
Pagi yang dingin ini dengan cuaca gerimis membasahi jalan hingga jalan pun menjadi licin. Dalam perjalanan ke tempat kerja mata ini tertuju ke kerumunan masyarakat yang berada di pinggir jalan menatap musibah yang baru saja terjadi.
Sebuah mobil Toyota Inova mengalami kecelakaan yang sangat mengerikan, mobil ini melaju dengan lurus ditingkungan jalan sehingga kejadian naas ini pun tidak bisa dihindarkan. Dari pantauan yang saya lihat ini, Inova ini melaju dengan kecepatan yang kencang sehingga menabrak beton rambu jalan beserta tembok hingga hancur.
Tidak ketinggalan juga dua batang pohon kelapa yang menjadi korban hingga akarnya tercabut dari tanah, sungguh mengerikan. Polisi datang untuk mengamankan barang bukti dan melakukan olah TKP, sopir dan penumpang langsung dilarikan kerumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan.
Dari kejadian ini kita harus mengambil hikmah, dengan tetap berhati-hati dijalan serta menjadi pengemudi yang teladan, serta ingatlah ada nyawa yang menunggu kepulangan kita dirumah.
Sebelum kita melakukan perjalanan lebih baik kita mengecek akan kodisi kendaraan terlebih dahulu, baik itu ban, tekanan angin, air radiator, air wiper, dan oli, serta yang tidak boleh lupa akan kondisi diri kita sebagai sopir.
Kondisi ini sangat penting dilakukan sebelum melakukan perjalanan baik itu perjalan jarak pendek, jarak menengah maupun jarak jauh. Selanjutnya yang tidak boleh diabaikan adalah bila mengantuk carilah tempat yang aman dan nyaman untuk beristirahat.
Kita selaku pengguna jalan, jadilah pengemudi yang taat peraturan lalulintas jangan menjadi pengemudi yang arogan, ingatlah akan keselamatan kita sendiri dan pengguna jalan lainnya. Kajadian demi kajadian sering terjadi di jalan raya, kita tidak tau kapan musibah akan datang, sebelum suatu musibah terjadi lebih baik mencegah dan menghindarinya.
Sekian penulisan saya pada hari ini, terimakasih saya ucapkan kepada @suboohi yang telah menyelenggarakan kontes yang sangat menarik ini. Saya juga mengundang @rissi @haryanto91 @dove11
Best regards,
Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.
Terimakasih sudah mengundang saya Pak. Semoga Bapak beruntung.
Memang benar Pak, sebagai pengguna jalan, kita memang harus sangat hati-hati, mengingat bahwa kita tidak sendirian di jalan. Teringat slogan "Utamakan Keselamatan".
Thanks for your participation. Best of luck for the contest.
Benar-benar mengerikan,sampai akar pohon kelapa pun terangkat,semoga korban selamat
Assalamualaikum!
Thank you for sharing this important message. Life is indeed unpredictable, and your story highlights the necessity of being cautious on the road. The details you provided about the accident serve as a stark reminder of how quickly things can change.