The Diary game, 27 April 2024 | Sabtu yang mengharukan tapi Bahagia

in Steem SEAlast month

1000214524.jpg

Assalamualaikum... Untuk kawan kawan saya Steemian di manapun. Semoga hari ini menjadi hari yang menyenangkan serta membangkitkan semangat untuk beraktivitas bagi yang beraktivitas di luar dan di rumahnya.

Pagi ini seperti kegiatan rutin di hari lain, berburu waktu agar pinjer pusaka tidak terlewat walau hanya satu menit. Hari ini anak anak belajar hanya sampai jam 10. 00 wib.
Sabtu ini saya bersama guru dan tenaga Usaha atau keadmministrasian refreshing.

Suasana Madrasah tampak aman anak anak sedang belajar.
Saya keluar sejenak karena ada kegiatan rapat sebentar dengan pengurus K2MI. Pertemuan kami buat di luar Madrasah di Station Caffe sambil ngopi pagi plus sarapan.

1000189382.jpg

Waktu satu setengah terasa hanya sebentar saja. Baru beberapa hal yang kami bahas jam sudah menunjukkan di angka sembilan lewat hampir mendekati angka sepuluh.
Sementara jam sepuluh perencanaan akan refreshing bersama warga Min 4 Kota Lhokseumawe ke Pantai Cemara.
Saya harus segera pamit dengan pak ketua dan bendahara K2MI sedang sekretarisnya saya sendiri mohon izin.

Tepat jam 10.10 wib semua warga Min 4 Kota Lhokseumawe sudah bersiap untuk menuju ke Bus yang sudah ready membawa rombongan kami ke tempat tujuan.

1000189388.jpg

Perjalanan menuju ke Pantai Cemara geurugok tidak begitu jauh dari Lhokseumaewe. Satu jam lebih perjalan sudah sampai. Pantainya pun tidak sejauh Pantai Lingka Kuta yang agak dari jalan Medan Banda Aceh.
Untuk makan siang di Pantai Cemara kami memesan makanan siap antar dan siap ambil di Keude geurugok tepat di depan jalan raya pasar geurugok.

Sate matang adalah menu sarapan saya dan kawan kawan di siang ini.
Sampai di geurugok semua sudah pada lapar, maklum pulang ngajar langsung ke Pantai Cemara jadi semua pada lapar . Apalagi pagi belum sempat sarapan.

1000189421.jpg

Alhamdulillah jam 11.30 wib saya dan semua sampai di pantai Cemara, sebagian langsung makan sambil Bu Azizah kesiswaan membuka acara sambil ngobrol perpisahan atau ucapan persembahan untuk saya, yang Selasa kemaren resmi dipindahkan ke Madrasah lain.
Hari ini jadi moment yang meng harukan plus bahagia mendengar curhat curhat manis bercampur humor yang biasanya tidak di ungkapkan selama enam tahun saya bertugas di Min 4 kota Lhokseumawe.

Pak Irfan @fantvwiki juga ikut ambil bagian menyampaikan kesan dan pesan untuk saya. Acaranya tidak melalui rancangan terjadi tiba tiba saja, atau memang sudah disiapkan tanpa sepengetahuan saya entah juga.
Semua membuat hati sangat terharu dan menimbulkan perasaan campur aduk dalam hati saya .

1000189419.jpg

Acara refreshing di Pantai Cemara berubah menjadi acara yang hikmat serta mengharukan.
Semua yang sering berinteraksi dengan saya selam bertugas di Min 4, menyampaikan isi hatinya. Dan saya merasa sangat bahagia dan terharu walau sedih karena harus berpisah tapi merasa puas , karena selama di Bersama mereka bisa berbagi dan bermanfaat bagi mereka .

Enam tahun memang bukan waktu yang sebentar untuk saling mengrnal dalam melakukan tugas dan bekerjasama di Madrasah, serta menjalin silaturahmi yang baik bak satu keluarga besar dengan guru guru dan tu lainnya.

Semua nampak ceria di hari Sabtu ini. Walau agak agak sedih namun semua nampak bahagia karena bisa berkumpul bersama di detik detik kepergian saya.
Hampir semua hadir, hanya satu dua orang yang izin sakit dan halangan berat tak bisa ikut.

Selesai makan salat dan rehat sebentar. Tiba sesi foto foto bersama dengan semua warga Min 4 Kota Lhokseumawe.

1000189598.jpg

Bapak bapak tidak mau kalah ingin berfoto bersama . Ini moment yang tidak sering terjadi selama beberapa waktu di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 4 Kota Lhokseumawe.

1000189511.jpg

Waktu berlalu ke sore tak terasa. Puas berfoto dengan bermacam gaya emak emak..
Jam 15.00 wib kami bersiap pulang dengan Bus sekolah yang setia menunggu selesai kegiatan kami.

Sabtu yang mungkin sulit dilupakan, setiap pertemuan pasti perpisahan akan kita alami. Karena apapun di dunia ini tidak ada yang abadi persiapkan diri kalian sobat dalam menghadapi setiap peristiwa kehidupan ini. Dan jangan lupa bahwa kepada Allah saja tempat kita kembali .
Bermohonlah agar Dia mempermudah segala peristiwa yang akan kau lalui ...
Okey Sahabat Steemian manis.... Bye bye...👍😍

1000189564.jpg

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.12
JST 0.028
BTC 55350.11
ETH 2887.18
USDT 1.00
SBD 2.27