Saya Kembali, dan Mengharapkan Perkembangan Blockchain di Indonesia

in #zzan5 years ago (edited)

ripple-lianlian-blockchain.jpg
Selamat siang pemirsa blockchain dan crytocurrency. Kembali lagi bertemu dengan saya Amriadi Al Masjidiy di program @amriadits [Author | Art]. Alhamdulillah setelah saya kembali dari sakit demam, batuk dan yang lainnya. Akhirnya saya bisa kembali berpartisipasi disini.

Kali ini saya kembali kebelakang sedikit pada tahun 2017 akhir, dimana saat pertama kali saya mengenal blockchain yaitu steem blockchai. Maka setiap tulisan saya selalu menyapa para steemian, karena waktu itu satu blockchain yang saya ketahui. Namun kali ini kita sudah mengetahui berbagai blockchain dan cryptocurrency.

Karena itu sapaan kali ini adalah para pengguna blockchain dan cryptocurrency bukan lagi steemian. Walaupun post ini juga hadir untuk para steemian. Untuk itu saya ucapkan terima kasih pada semua rakan-rakan steemian yang masih aktif dan berkontribusi di Steemit ini.

Bagi anda yang sudah meninggalkan steemit dan hadir dibergai blockchain lainnya. Tidak ada masalah, para steemian saat ini juga sedang berjaya-jaya juga untuk saat ini. Dimana SMT berjalan dengan lancar. Untuk mengetahui bagaimana perkembangan SMT dan steem ini anda bisa melihat di https://steem-engine.com/?p=tokens Tidak jauh beda dengan Ether, EOS dan juga bitshares.

gambar-ilustrasi-tujuan-jaringan-komputer.jpg
Bahkan SMT dengan modal 250 juta anda sudah cukup modal untuk membuat platform sendiri. Kita akan menanti perkembangan Platform seperti steemit di tanah air, karena saat ini juga sudah banyak market yang hadir di Indonesia. Tapi belum memiliki platform layak steemit, weku, trybe, karma, murmur, ataupun scorum dan lain-lain.

Saya rasa untuk invest di teknologi blockchain ini masih terbuka lebar untuk berkreasi. Masah kita kalah dengan negara seperti Thailand yang saat ini mengembangkan serey.io. Dari itu semoga kedepan akan hadir platform blockckhain ditanah air kita.

Disini kita akan melihat siapa yang akan berani mengambil langkah untuk menciptkan platform sendiri. Siapa yang berani menjadi cukong di negeri ini dibidang block ini. Okey, sekali lagi saya ucapkan terima kasih sampai jumpa di edisi selanjutnya.

Coin Marketplace

STEEM 0.29
TRX 0.11
JST 0.033
BTC 63458.69
ETH 3084.37
USDT 1.00
SBD 3.99