Gutenberg, New Editor WordPress yang Wah

in #steempress6 years ago

t71eo94l51.png
Hari ini, saya mendapatkan sebuah pemberitahuan penting saat membuka dashbord WordPress, yaitu hadirnya Gutenberg, sebuah new editor wordpress. "Sebuah pengalaman penerbitan baru akan segera hadir," begitu bunyi pemberitahuan itu. Lalu, saya membaca kalimat di bawahnya: Alihkan kata, media, serta tata letak Anda ke arah baru dengan Gutenberg, Editor WordPress yang sedang kita kembangkan.

Saya manfaatkan waktu lima menit untuk mempelajari apa yang ditawarkan oleh Gutenberg, sebuah editor baru yang dikembangkan oleh WordPress itu. Seketika, saya langsung takjub dan menikmati pengalaman baru yang akan memudahkan kita dalam dunia blogging. Ketika membuka sebuah link yang dilampirkan, rasa takjub saya semakin menjadi-jadi: Say hello to the new editor! It’s a whole new way to use WordPress. Try it right here! Saya menjadi tidak sabar ingin segera mencobanya, tapi saya memilih menahan diri.

Gutenberg tentu bukanlah nama asing bagi kita, terutama bagi orang yang menggeluti dunia media dan penerbitan. Dia adalah seorang pandai besi/logam yang di kemudian hari dikenal sebagai penemu mesin cetak pertama di dunia. Johannes Gensfleisch zur Laden zum Gutenberg yang lahir di Jerman pada tahun 1398 adalah sosok penemu yang sangat kreatif, karena dia menggabungkan hal-hal yang sebelumnya tidak berhubungan dan melihat segala sesuatu dengan cara yang baru. Gutenberg menggabungkan mesin pemeras anggur dengan cetakan uang logam untuk menciptakan huruf yang dapat dipindah-pindah dan mesin cetak.

ti8n4g72c1.png

Proses kreatifnya ini membuat Gutenberg dijuluki sebagai penemu movable type, karena berhasil memperbaiki sistem pencetakan blok yang sudah lumrah digunakan di wilayah tersebut. Karya Gutenberg ini menandai sebuah penemuan penting di bidang informasi pada masa Renaisans yang tengah melanda Eropa kala itu. Sebagai penyedia layanan blogging paling populer di dunia, tidak berlebihan ketika WordPress menyematkan nama sang penemu itu sebagai sebutan untuk editor baru bagi fitur yang tengah dikembangkannya itu.

Editor baru Gutenberg ini memang belum tersedia secara default pada WordPress versi 4.9.8, karena pengguna boleh memilih apakah akan menggunakannya sekarang atau tidak. Namun, editor baru tersebut akan diaktifkan secara default (tetap) saat keluarganya WordPress versi terbaru, 4.9.9. Sambil menunggu tanggal mainnya, pengguna masih dapat menggunakan editor versi lama seperti yang kita kenal sekarang.

Setelah saya pelajari, editor Gutenberg ini sangat mudah digunakan bahkan oleh orang yang tidak mengerti seluk-beluk coding. WordPress benar-benar menghadirkan pengalaman pengeditan yang sangat sederhana untuk membuat halaman (pages) atau posting yang kaya media. Yang perlu kita lakukan saat hendak menulis dan melakukan posting adalah meng-klik tombol tanda/icon "+" di pojok kiri atas halaman posting (editor) dan icon "gear" di pojok kanan atas (kalau ingin menyimpan draft). WordPress memberi garansi bahwa dengan editor baru Gutenberg kita bisa membangun situs untuk pertama kali maupun memanfaatkan dengan menulis kode untuk mencari pemasukan/nafkah.

Gutenberg ini akan menjadi sebuah plugin editor yang sangat hebat. Dalam penjelasan di halaman tutorial, WordPress menegaskan bahwa, "tanpa menjadi pengembang ahli, Anda dapat membuat posting dan halaman kustom Anda sendiri." Banyak sekali tools atau seletion blok default yang disertakan dengan Gutenberg seperti gambar di bawah ini. Semua selection blok ini bisa dipanggil melalui icon + seperti dijelaskan di atas.

xqlqucsgvh.png

Apakah Gutenberg kompatibel dengan Steempress?
Sebagai pengguna Steempress, kita tentu saja ingin memastikan agar pembaruan yang dilakuan oleh WordPress itu agar kompatibel dengan SteemPress. Namun, setelah saya membuka halaman editor dan mencoba mengetik beberapa kata untuk mengetahui bagaimana tampilan halaman editor tersebut, saya sama sekali tidak menjumpai tombol atau fitur "Publish to STEEM" seperti pada editor lama yang secara default sudah tercentang. Pada halaman editor baru ini fitur tersebut sama sekali tidak ada.

Hal ini tentu saja membuat was-was para steemian pengguna Steempress. Soalnya, mereka pasti takut bahwa postingan di blog-nya tidak lagi terposting otomatis ke blockchain Steem seperti sebelumnya. Bagi yang tidak mau ada masalah, mereka pasti akan berhati-hati ketika memutuskan apakah akan menggunakan Gutenberg atau tidak, dan karena faktor "tidak ada fitur publish to Steem" mereka pasti akan memilih tidak menggunakannya. Masalahnya adalah, mau tidak mau, Gutenberg ini akan tetap dihadirkan pada WordPress versi terbaru nanti.

erqzy30be0.png

Apakah tidak ada solusi mengenai hal ini? Saya percaya pihak SteemPress akan bekerja sekuat tenaga untuk memastikan penggunanya merasa nyaman. Plugin Steempress yang kini sudah versi 1.4.2 pasti akan diperbarui lagi mengikuti pembaruan WordPress. Pembuat plugin Steempress @Howo dan @Fredrikaa pasti sedang memikirkan bagaimana SteemPress kompatibel dengan editor baru WordPress. Kita pun berharap agar secepatnya hadir pembaruan SteemPress versi 1.4.3.

Sambil menunggu pembaruan SteemPress, para pengguna Gutenberg bisa mensiatinya dengan cara menyimpan dulu draft postingannya dengan meng-klik icon gear dan kemudian menyimpan draft. Lalu, kembali ke menu "semua posting" di kolom dashboard sebelah kiri. Setelah semua postingan terlihat, contreng pada posting yang ingin dipublish ke Steem, seperti dalam gambar yang dilampirkan di bawah ini. Namun, saya tidak menjamin postingan kita tidak didatangi @cheetah.

o9mb7d9ajr.png

lwy9fwsync.png

rrruquy93k.png

Sort:  

lon ka trok cetak bak acefootball, masalah jih meuunann cit..hahaha

Munyoe rilis rayeuk kemungkinan ditamong cheetah. Makajih munyoe rilis leubeh get bek neu publish u steemit haha

Ngeri-ngeri sedap ya bang. Fara pernah posting dari WordPress, ternyata gak terposting ke steemit. Akhirnya yang di wordpress fara hapus dan tulis ulang.

Iya, banyak yang punya kasus seperti Fara. Tapi Gutenberg ini memang pengembangan dari WordPress, dan baru hadir default pada wordpress terbaru nanti..

Wahh..semoga dgn ada pengembangannya lbh memudahkan lg ya bang.

si Fredrikaa sudah bilang minggu ini akan lahir steempress versi baru, semoga kompatibel dengan WP baru

Sebuah informasi yang sangat bagus, perlu di coba....

Silakan dicoba...sangat menarik fitur baru ini.

Tempreh lon jeut olah nyan.. ??

Hanjuet, karena droe hana WordPress...mantong galak yang gratisan haha

Hahahaaa... Man Kon tempreh cit nyan. Beh keunoe mantong. Toh ke WP nyan saboh.. 🏳️

Kupue? neuk jak peu-anco blog kei? haha

Hahahaaa... Pane na lagee nyan.. kaeu steemit lon dari jaman ke jaman

Posted using Partiko Android

Hahahaaa... Man Kon tempreh cit nyan. Beh keunoe mantong. Toh le WP nyan saboh.. 🏳️

Omen... dah 2 tahun nggak buka akun wordpress.. dah lupa password pulak 😂 coba aah lain kali, mana tahu jadi lenih asyik dgn guttenberg editor pulak daripada html di steemit atau markdown di github.. na hububgan jih?

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.16
JST 0.031
BTC 59077.53
ETH 2518.13
USDT 1.00
SBD 2.48