Anak-anak bermain di depan pelaminan.

in #steemit5 years ago

Selamat siang sahabat steemit semuanya!
Pada kesempatan siang ini saya akan berbagi beberapa foto mengenai beberapa anak-anak yang sangat bergembira dan senang hati ketika bermain di depan pelaminan.

IMG20190307095142.jpg

Pelaminan adalah salah satu dekorasi yang diperuntukkan khusus untuk pengantin saat melangsungkan pesta perkawinan, di samping itu pelaminan juga sebagai tempat untuk duduk orang yang akan melakukan proses sunat Rasul. Oleh karena itu, maka pelaminan ini harus dihias dengan sangat indah dan meriah supaya menambah kemewahan dan kewibawaan yang mendudukinya.

IMG_20190307_214446.jpg

Pelaminan biasanya terbuat dari bahan kain yang berenda dan tersulam dan terjadi beberapa motif menurut kedaerahan. Maka oleh karena itu, lain daerah lain pula bentuk dan jenis pelaminan ini. Seperti contoh pelaminan yang di daerah Aceh Utara berbeda dengan pelaminan di daerah Aceh Timur dan daerah lainnya. Di setiap daerah memiliki ciri khas dan keunikan masing-masing.

IMG_20190307_214422.jpg

Biasanya pelaminan ini dipasang oleh yang mendekorasinya sehari sebelum acara pesta. Jadi setelah pelaminan ini siap semua, maka anak-anak sangat suka bermain di depan pelaminan ini sambil meminta foto kepada orang tua untuk diabadikan. Bahkan ada anak-anak yang jatuh karena saking semangatnya.

IMG_20190307_214400.jpg

Pada foto ini adalah dua orang anak yaitu adik dan kakak yang sedang meminta gambar dari kedua orangtuanya untuk mengabadikan mereka berdua di atas pelaminan. Pelaminan ini dibuat atau dirancang setinggi 80 cm di atas tanah, oleh karena itu jika tidak ada pengawasan dari orang tua ini sangat berbahaya kalau ia jatuh.

IMG_20190307_214339.jpg

Bila dulu sebelum datangnya era milenial seperti sekarang ini, pelaminan dipasang di dalam rumah dan langsung berada di lantai. Sehingga tidak menempatkan ruang kosong antara pelaminan dan lantai. maka yang model begini sedikit aman bagi anak-anak.
Moment ini saya abadikan kemarin sore dengan menggunakan kamera Oppo smartphone A37.

Thanks You


Resteem & Follow @iwansunarya

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.11
JST 0.034
BTC 66540.93
ETH 3186.50
USDT 1.00
SBD 4.11