Thediarygame [ 26-08-2025] found a new way to find the Pythagorean formula
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh apa kabar kawan-kawan saya semuanya semoga kalian dalam keadaan sehat semuanya. Pada kesempatan kali ini saya ingin mengulas sedikit cerita harian saya di sekolah. Seperti biasanya di awal pagi saya sudah mulai berangkat ke sekolah untuk menunaikan kewajiban saya yaitu mengajar terutama pada hari ini saya akan mengajar di kelas 8. Setiba saya di sekolah saya langsung menyempatkan waktu untuk berdiri di depan pagar untuk menyalami siswa yang baru datang di waktu pagi karena seperti biasanya untuk mendidik mereka agar mereka terbiasa menyalami dengan guru mereka dengan kata lain kami lagi mendidik karakter yang baik kepada mereka.
Sekitar jam 07.45 begitu bel masuk berbunyi saya langsung masuk ke dalam kelas 8, kemudian saya seperti biasa langsung mengabsensi siswa saya kebetulan hari ini Alhamdulillah hadir semuanya dan mereka siap untuk mengikuti pelajaran. Namun kesempatan ini saya mengajar dengan menggunakan Infocus untuk menampilkan beberapa materi yang akan saya sampaikan kepada mereka. Karena saya melihat dengan menggunakan media pembelajaran yang fokus mereka akan sangat tertarik untuk mengikuti pembelajaran di dalam kelas.
Biasanya banyak guru sudah menggunakan media pembelajaran dengan menggunakan Infocus dikarenakan banyak manfaat dan banyak siswa yang tertarik untuk mengikuti pembelajaran di kelas oleh karena demikian dengan ada Infocus juga, guru juga lebih mudah untuk menampilkan materi yang ingin disampaikan kepada siswa. Dengan demikian pembelajaran yang berjalan di kelas juga sangat menarik karena mereka bisa menatap langsung dengan kegiatan virtual yang nyata.
Materi hari ini sangat menentang yaitu materi tentang Segitiga karena di dalamnya Saya bahas mengenai soal-soal yang mengenai tentang cerita dan akan menggunakan rumus Phytagoras. Sebelumnya saya melihat di dalam kelas waktu mengajar tidak menggunakan Infocus siswa sangat lambat untuk mengambil pelajarannya entah karena mereka tidak bisa menangkap materi yang disampaikan karena guru hanya menyampaikan saja tetapi pada kali ini saya menggunakan Infocus dan menampilkan soal langsung dengan gambarnya. Sehingga siswa sangat mudah memahami apa yang ditanyakan dari soal tersebut. Di dalam pembelajaran tersebut saya melihat siswa betul-betul semangat sekali dan mereka pun bisa memahami apa yang disampaikan pada hari ini.
Di saat saya membahas soal ini di depan yang ditayangkan langsung dengan InFocus bahwa siswa bisa memahaminya terbukti di saat saya menanyakan kembali tentang soal tersebut mereka bisa mengulang dan memberikan penjelasan yang detil tentang bagaimana mencari rumus phytagoras tersebut.
Di dalam penjelasan video tersebut saya sendiri menemukan cara yang paling cepat dan paling mudah untuk mencari rumus Phytagoras dari sebuah segitiga yaitu tabel Phytagoras. Di mana pada saat saya memberikan soal-soal yang baru kepada siswa dan saya memandu dengan menggunakan tabel tersebut sehingga mereka tidak perlu lagi mencari rumus phytagoras yang harus menurunkan angka-angka kuadrat. Dengan menggunakan tabel tersebut mereka hanya langsung bisa memberikan nilai karena di tabel tersebut sudah ada nilainya itulah hal yang terbaru yang siswa dapati untuk memudahkan mereka membahas soal.
Tidak lama Selagi saya mengajar tiba-tiba kepala sekolah bersama wakilnya memasuki ruangan saya. Beliau ingin menyampaikan kepada siswa bahwa informasi terpenting yaitu anbk 2025 yang akan dilaksanakan besoknya sehingga kepala sekolah mengingatkan kepada murid kelas 2 untuk hadir semuanya besok untuk mengikuti ujian anbk.
Setelah saya mengajar dan waktunya sudah menunjukkan sekitar jam 12.00 siang. Saya bersama dewan guru yang lain menyempatkan untuk menikmati secangkir kopi di warung rangkang kopi yang berada di samping SPBU teupin punti. Di sana saya bercerita mengenai pengalaman selama ini mengajar di sekolah dan kami juga saling berbagi pengalaman-pengalaman baru atau ilmu baru yang sudah kami dapati selama ini walaupun kami nongkrong di warung kopi sambil menikmati secangkir kopi tetapi di sana banyak juga pengetahuan baru yang saya dapati dari pengalaman kawan-kawan yang lain. Yang tetap hanya enjoy enjoy saja.
Kegiatan rutinitas di malam hari ini tidak terlewati dari kegiatan mengajar ngaji walaupun badan sedikit lelah dan capek tapi tidak mengurangi semangat saya untuk mengajari anak-anak Didik saya di malam hari karena merekalah yang menjadi penerus di kemudian hari yang menggantikan dari masa saya. Keikhlasan dalam mendidik itu sangat dibutuhkan dari seorang guru karena dengan keikhlasan maka ilmu yang disampaikan itu akan cepat terterapkan ke dalam hati muridnya.
Demikianlah cerita kegiatan seharian saya pada hari ini semoga bermanfaat buat kawan-kawan steemians semuanya semoga bisa bermanfaat dan terinspirasi.
Best Regard,
@whalewinners
Saya Mengajak Sahabat Semua untuk mendukung dan memilih @pennsif.witness di Link berikut : https://steemlogin.com/sign/account-witness-vote?witness=pennsif.witness&approve=1
Saya Mengajak Sahabat Semua untuk mendukung dan memilih @pennsif.witness di Link berikut : https://steemlogin.com/sign/account-witness-vote?witness=pennsif.witness&approve=1
Thank you for your support for me