Hana They Keu Untong

in #life6 years ago


Image Pixabay-CCO

Beragamnya lika-liku kehidupan membuat orang-orang menganggap dirinya tidak beruntung karena tidak mendapatkan kesuksesan dan segenap kemewahan lainnya. Padahal, Islam tidak menganjurkan orang-orang untuk mengeluh dan berputus asa dengan keadaan.

Namun, bagi orang-orang yang sedang mengalami kesusahan terkadang beberapa nasihat ikut diabaikan. Inilah yang kemudian dinamakan dengan tidak menerima keadaan. "Hana they keu untong", Ya, begitu orang Aceh menyebutnya.

Jika dimaknai, kata-kata: " Hana they keu untong" mengandung makna yang tegas didalamnya, disamping sebagai nasihat, kata-kata tersebut juga sedikit terkesan memarahi seseorang yang lagi bersikeras dengan kesalahan yang sedang dia lakukan.

Seseorang yang kerap sekali mengeluh dan tidak mau menerima keadaan atau tidak mau mensyukuri nikmat yang telah Tuhan berikan adalah target utama dari kata-kata tersebut. Bukan tanpa alasan, Islam telah menjelaskan perkara rezeki sedemikian detailnya kepada orang-orang yang beriman.


Image Pixabay-CCO

Bahwa rezeki tidak melulu berupa uang ataupun dalam bentuk materi lainya. Rezeki adalah bagian dari nikmat dan amanah yang Tuhan titipkan kepada hambanya. Sekarang, bagaimana seorang hamba itu sendiri menyikapi hal ini?

Orang-orang terus mengeluh karena merasa dirinya miskin dan tidak kunjung mendapatkan pekerjaan yang layak. Namun, pernahkah mereka mengeluh saat mereka melewatkan waktu subuh tiba? Tidak, jika pun ada hanya sebagian kecil dari mereka saja.

Ketahuilah, bila Anda terbangun dipagi hari dan sempat melakukan kewajiban Anda sebagai seorang Muslim adalah rezeki terindah yang diberikan Tuhan. Kenapa? Karena tidak semua orang-orang mendapatkan rezeki yang sama seperti yang Anda dapatkan.

Memang, menunaikan salat subuh tidak langsung memberikan kita uang dan menyelesaikan masalah utang piutang kita. Akan tetapi, Anda lebih patut menangis bila melewatkan kesempatan ini. Saat orang-orang sedang tertidur lelap, Anda sedang berkomunikasi dengan Tuhan lewat sembahyang dan zikir yang Anda lakukan. Bukankah inilah rezeki terbaik yang diberikan Tuhan kepada kita?


Image Pixabay-CCO

Karenanya, pantas saja diatas disebutkan: "Hana they ke untong". Ya, kita yang saat ini masih diberikan kesempatan hidup, kesempatan menghirup udara, menikmati lezat & nikmatnya biji-bijian. Semuanya adalah milik Tuhan, kita hanya numpang! Masih adakah alasan kepada kita untuk tidak bersyukur?

Kenalilah berbagai macam rezeki yang Tuhan berikan, karena kelak harta hanya salah satu dari beberapa pertanyaan lainnya yang di tanyakan malaikat kepada kita. Semoga di akhir hayat, kita semua tidak tergolong ke dalam kelompok orang-orang yang tidak mengenali nikmat dari sang Pencipta. Amiin

steempress witness2.gif
vote steempress witnesses here : https://steemit.com/~witnesses


Posted from my blog with SteemPress : http://ayuramonablog.epizy.com/2018/09/12/hana-they-keu-untong/

Sort:  

Ngeri that jud adun hana tei keuntong.

Posted using Partiko Android

Ups..!

Untuk menutupi kekurangan isi :)

Ahaha. Iya adun. Bereh semoga berjaya adun

Posted using Partiko Android

Amiin..
Terimakasih doanya bangda @coretan.aksara

Sama2 adun.

Posted using Partiko Android

Konten yang membuat diri berkembang dan meningkatkan kesadaran. Terima kasih telah berbagi @ayuramona

Terimakasih juga telah berkunjung bang @edymunawar

Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by ayuramona from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.

If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.

Congratulations @ayuramona! You have completed the following achievement on the Steem blockchain and have been rewarded with new badge(s) :

Award for the total payout received

Click on the badge to view your Board of Honor.
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

Do not miss the last post from @steemitboard:

SteemitBoard - Witness Update

Support SteemitBoard's project! Vote for its witness and get one more award!

Coin Marketplace

STEEM 0.35
TRX 0.12
JST 0.040
BTC 70884.24
ETH 3570.27
USDT 1.00
SBD 4.76