Tumis Kembang Pepaya Di Bumi Rafflesia

in #indonesia5 years ago (edited)


Kembang Pepaya adalah makanan khas Manado, Sulawesi Utara. Rasanya yang enak dan unik menarik lidah-lidah pecinta kuliner Nusantara. Tak heran jika menu satu ini menjadi menu andalan bagi resto-resto Manado. Menu Kembang Pepaya juga disukai oleh berbagai kalangan masyarakat.

Salah satunya saya. Saya pecinta masakan melayu, antara lain Kembang Pepaya. Meskipun saya bukan berasal dari Manado, saya berasal dari Bumi Rafflesia (Bengkulu), tapi saya menyukai menu masakan yang satu ini. Hampir setiap Minggu saya berkreasi mengolah Kembang Pepaya ini menjadi menu masakan buat keluarga saya. Kebetulan saya suka memasak. Berbagai menu dan jenis masakan sudah saya kreasikan. Tentunya dengan resep saya sendiri, dan hasil racikan tumis Kembang Pepaya ala saya ini disukai dan menjadi menu favorit di keluarga saya.

Kembang Pepaya bukan hanya ada di Manado saja, tapi di Bengkulu juga salah satu daerah penghasil Pepaya dan membudidayakan. Jadi bukan sesuatu yang asing lagi. Bahkan di Bengkulu pepaya menjadi menu keseharian dari daun, kembang, dan buahnya menjadi menu masakan.

Kembang Pepaya juga banyak sekali manfaatnya untuk kesehatan. Semua bagiannya dapat bermanfaat dimulai dari akar, daun, buah, getah, hingga bunganya. Kandungan Gizi bunga pepaya melimpah. Di dalam 100 gram bunga pepaya terdapat:

  • 45 kkal Energi
  • 2,6 gram Protein
  • 0,3 gram Lemak
  • 8,1 gram Karbohidrat
  • 290 mg Fosfor
  • 4,2 mg Zat Besi
  • 0 1U Vitamin B
  • 0,01 mg Vitamin C


Selain itu Kembang atau Bunga Pepaya memiliki berbagai khasiat yakni:

  1. Melancarkan sistem pencernaan
  2. Memperbaiki nafsu makan
  3. Menangkal radikal bebas
  4. Melancarkan peredaran darah
  5. Menghindarkan dari penyakit kangker
  6. Mengobati Diabetes
  7. Menurunkan berat badan
  8. Menurunkan kolesterol
  9. Mencegah penyakit penyakit stroke
  10. Mencegah serangan jantung.
  11. Sembuhkan maag
  12. Kaya akan oksidan
  13. Mengatasi Obesitas
  14. Bisa sebagai hiasan.

Banyak sekali manfaat mengkonsumsi Kembang Pepaya. Itu pula yang membuat saya suka dan selalu ingin memasaknya.
Adapun resep Tumis Kembang Pepaya ala saya.

Bahan:

  1. Kembang Pepaya
  2. Ikan teri Medan
  3. Bawang putih dan merah
  4. Laos
  5. Tomat
  6. Cabe rawit setan
  7. Asam Jawa
  8. Minyak goreng
  9. Garam dan penyedap rasa

Langkah pertama:

  1. Cuci bersih semua bahan
  2. Rebus kembang pepaya dengan asam Jawa (untuk menghilangkan rasa pahit) jangan terlalu matang
  3. Angkat dan tiriskan
  4. Iris bawang merah, bawang putih, cabe rawit setan,dan Laos ( gebrek)


Cara memasak:

  1. Panaskan sedikit minyak goreng
  2. Masukkan irisan bawang putih, bawang merah, cabe, tomat, dan Laos yang sudah digeprek
  3. Setelah wangi masukkan ikan teri Medan, aduk sampai wangi dan ikan terinya matang
  4. Masukkan kembang pepaya,aduk beberapa menit,
  5. Tambahkan garam dan penyedap rasa.
  6. Angkat, lalu hidangkan.

Itulah manfaat dan resep dari Kembang pepaya ala saya dari Bumi Rafflesia.

Depok, 28 Januari 2019
willyana.com || @puisiwilly



Posted from my blog with SteemPress : https://willyana.com/2019/01/27/tumis-kembang-pepaya-di-bumi-rafflesia/

Coin Marketplace

STEEM 0.26
TRX 0.11
JST 0.032
BTC 64555.14
ETH 3086.03
USDT 1.00
SBD 3.85