Traveling ke desa genting Boja Kendal (bilinggual)

in #indonesia6 years ago

Menyusuri pemandangan hijau menuju sungai Ringin di daerah Singorojo Boja Kendal. Dimulai dari Semarang kami rombongan berlima touring dengan sepeda motor. Mulai dari BSB Ngalian, dengan sudah habis hutan karetnya karena diganti hutan beton real estate. Kemudian menuju arah boja dengan pemandangan sawah dikiri kanan. Sampai pasar Boja terus ke barat sampai didesa trugo belok ke kiri melewati hujan jati sampai dibatas desa masuk area pemukiman desa dan masuk wilayah hutan karet dan melewati area pabrik pengolahan karet mentah atau latek. Trus keluar masuk pemukiman desa dan perkebunan karet sampailah di desa Genting.

Dari Semarang menuju desa Genting membutuhkan waktu kurang lebih satu jam dengan jarak 25 kilometer jauhnya. Sampai di rumah salah satu kenalan bernama pak Sutar kami sudah di sambut dengan minuman kopi organik asli tanpa campuran dan kopi ini tidak menyebabkan sakit perut. Dan area desa tersebut memang dikelilingi perkebunan kopi jenis Robusta dan area perkebunan karet. Tetapi daerah tersebut juga di kuasakan oleh perusahaan peternakan terbesar se Asia Tenggara yaitu Rehobat. Dan letak peternakan tersebut diatas lereng lereng gunung tersebar dari gunungpati sampai Sukorejo Kendal.

Untuk sampai desa Genting bisa melalui perkebunan karet yang jalannya sangat kurang bagus karena cuma jalan dari tanah dan cukup satu sepeda motor. Dan memang itu adalah area untuk para buruh pengambil getah karet dari pohon karet. Jarak dari rumah pak sutar sampai ke lokasi sungai kurang lebih 2 kilometer. Di pos pertama ada peminjaman ban pelampung dengan petugas Safety. Ini adalah tulisan bagian pertama dari saya tunggu selanjutnya untuk sampai dibawah.
b.jpg

m.jpg
n.jpg![v.jpg]
()
x.jpg

Sort:  

Asik kayaknya tempatnya ya.

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.16
JST 0.031
BTC 58951.49
ETH 2505.59
USDT 1.00
SBD 2.48