Perhelatan 1st KSI Meet Up - Ngaliwet di Makrab

in #indonesia7 years ago

Pada bingung dengan judul di atas?
Ngaliwet di Makrab. "Maksudnya apaan sih, Al? Yang jelas donk, jangan disingkat-singkat gitu, ah!"

Haha, selow atuh, steemians! Maksudnya adalah ngaliwet di malam keakraban.
Yes, jadi tuh, ini adalah postingan lanjutan setelah postingan tentang live painting dan lelang hasil lukisan si Akang Bahar kemarin.

Jika acara seremonial, talkshow dan live painting itu diadakan di pendopo kantor DPRD Kota Cimahi, maka untuk malam keakrabannya, panitia telah menyiapkan sebuah kejutan spesial bagi para tamu yang dimuliakannya, yang datang jauh-jauh dari Aceh, Cilacap, maupun Jabodetabek.

Dimulai dengan makan malam ala Sunda, yaitu ngaliwet, di mana nasi liwetnya dihidangkan di atas hamparan daun pisang yang disusun berjejer sedemikian rupa, lengkap dengan lauk berupa ayam goreng, lalapan, sambal, hingga ke ikan asin, kerupuk dan rebusan jengkol, sehingga para tamu pun menikmati makan malam dengan lahap dan excited. Ya iyalah, kebersamaan yang terbangun dari aktivitas ini begitu terasa!

photo6082272577537026623.jpg

photo6082272577537026624.jpg

photo6077694666385500183 (1).jpg

Bersama Bang @rismanrachman dan @fidaarfah
Edisi kopdar perdana nih, ceritanya, hehe

See? Seru banget yak? Duh, jadi kangen akan malam keakraban itu, deh, ih!

Performance of Apache 13

Setelah makan malam yang sungguh nikmat dan mengenyangkan itu, maka malam indah itu kami isi dengan penampilan sebuah grup band asal Aceh, yaitu Apache 13.

Aku sendiri belum pernah bertemu atau pun menyaksikan penampilan langsung sekelompok anak muda yang adalah juga para steemians ini. Pertama kali mendengarnya adalah dari Teh @mariska.lubis. Kesanku saat Teh Mariska menceritakan tentang kehebatan dan ciamiknya performance mereka adalah biasa-biasa saja.

Ya iya lah, aku kan belum pernah melihat apalagi mendengarkan mereka bernyanyi.

Namun..., jangan salah, steemians! Siap-siap lah kalian untuk TERPESONA kala menyaksikan performance dan mendengarkan lagu-lagu yang mereka nyanyikan. Aku langsung menemukan jawaban mengapa Teh Mariska begitu berapi-api menyanjung mereka, kulangsung menemukan jawaban, mengapa banyak orang yang ngefans sama mereka.

TERNYATA mereka memang MENAKJUBKAN! MEMPESONA!

Malam itu, aku dibuat terpana. Melongo, untung saja ga ada yang iseng ngeshoot ekspressiku yang melongo saking terpana dan terkagum-kagum itu. Haha.

@apache13, you are awesome! Tau enggak, sih?

I am so proud of you, kalian sungguh luar biasa! Ingin tau gimana sih penampilang mereka? Bisa banget kepoin di youtube channelnya mereka, lo!

What? They have official youtube channel? Ya iya lah! Menurut ngana? Haha.

Well, daripada penasaran, berhubung hapeku malam itu sedang tak berdaya untuk merekam langsung penampilan grup band anak muda kreatif ini, maka aku comot salah satu penampilan mereka dari official youtube channel mereka ke sini, ya, agar rasa penasaran kalian terpenuhi!

Check it out!

Gimana, steemians? Sip banget, yak?

Dan..., selain menampilkan grup band @apache13, panitia juga mengundang kesediaan seorang komika asal Aceh untuk semakin merenyahkan suasana.

Stand Up Komedi by Ras Taufik

Terus terang, aku baru mengenal komika satu ini saat dirinya telah menjejakkan langkah di tanah Pasundan ini. Emang sih, beberapa kali kami bertegur sapa di postingan, namun aku belum begitu takjub akan dirinya, hingga malam itu, si anak muda bertubuh mungil (kurus dan agak kecil) ini didaulat untuk 'ngebanyol' di depan floor.

Sayangnya, hapeku sedang lowbat, sial bener emang, ih! Jadilah aku tak bisa ngerekam aksi kocaknya. Ras Taufik sungguh mengocok perut kami semua. Ah, ku sungguh bangga dengannya. Ternyata anak muda Aceh bisa miliki kreativitas yang seperti ini juga. Seperti daerah-daerah lainnya di luar Aceh. I am proud of you, @rastaufik10!
Dan berhubung aku ga punya rekamannya yang malam itu, di bawah ini aku kasih video lawakannya yang aku temukan di youtube aja, ya!

Lucu ya? Haha.

Dan honestly, malam keakraban itu berlangsung dengan sangat akrab, saling support dan ceria penuh cinta. Kami larut dalam bahagia, walau setelah malam kian merangkak jauh, ditambah dengan udara dingin yang mulai menyergap tubuh-tubuh para muda yang tak kebagian kamar, saking membludaknya para peserta yang datang dadakan, bahagia itu tetap menggelora, menggema membungkus setiap hati yang sengaja hadir di acara KSI National Meet Up Perdana ini.

Ah, bahagia itu sederhana. Berkumpul, berdialog, berinteraksi secara sehat, diselingi guyonan segar-jenaka, sungguh membuat malam dingin menjadi hangat hingga ke relung jiwa. Yah, walo sebagian dari mereka, tetap ga bisa bohong, menggigil dalam arti yang sesungguhnya, karena itu tadi, ga kebagian kamar!

Hadeuh, punten pisan ya, @gulistan and the gank! Maafkan kami atas ketidaknyamanannya, yaaaa. Plis... Hehe.

Well, steemians. Itu lah sekilas cerita manis penuh kesan, yang aku yakin akan membekas indah di relung setiap hati, di ingatan setiap benak, para steemians yang berhadir di acara KSI National Meet Up di Cimahi kemarin.

Lalu, apakah cerita ini telah selesai? Eits, BELUM! Masih ada cerita kisah di balik layar, cerita setelah meet up, dan beberapa kisah unik yang aku yakin, akan mengukir senyum lucu dan jenaka jika dibaca nanti.

So, see you on my next post, ya!

Al, Bandung, 22 Februari 2018

Sort:  

hahaha aku tertawa lihat video sendiri kak, merasa konyol. wkwkw
Terima kasih atas dukungan selama ini kakak ku, terima kasih atas semua jamuannya di Bandung.
Miss you ❤️

Haha, engkau memang lucu, Fik. Agak konyol sih. Haha. Becanda dink! Kamu tuh lucu kok, sukses selalu yaa! Miss you, too!

Rindu kamu, kakakku. Tak sabar menunggu Maret tiba. Dan kita wajib jumpa. 😂😂

Aku juga rindu kalian, adik2ku! See you soon, ya! Yes, wajib!

Hahaha....teringat dengan panggilan Kak Alai...
Malam yang dahsyat

Ha ha ha ha ha.. Memang @tusroni sangat jeli menyimaknya.. Saya ga bilang gitu kakak ya.. :D

Haha, kalian ya, senang kali kalo kakaknya dipanggil Kak Alai. Huft, ini gara-gara @kakilasak nih!

cerita selamjutnya mungkin tentang gerombolan huda-hudu yg menggemparkan kota bandung nih, heheehheh

Haha, akan ada postingannya tersendiri, tuh! Hadah huduh, yang bikin heboh ya? Hehe

Setelah kubaca dan kusimak...
Top dah...

Sama2 kawan... :)

salam steemian

Biar kutak mengerti isi lagu apache13, tapi kuikut senang melihat yang lain ikut bernyanyi sambil tertawa... pun jadi ikut tertawa, padahal tak ngerti hehehehhe..

Haha, kalo mengerti artinya, dirimu pasti akan lebih jatuh cinta lagi, Fida. Kocak dan sip banget soalnya.

Kaaak..nggak abis-abisnyaa ini yaa? Selera lihat ngaliwatnya itu. Lagi2 turut bahagia melihat semuanya 😍😍💝

Ini masih banyak lagi yang belum ditulis, Aini. Jangan bosan yaaa! Hahaha

kami udah nyampek ke aceh lagi ya kak 😂😂

Seru ni kayaknya @alaikaabdullah. Btw, ngeliwet tu cara penyajiannya ya kak? Atau menu yang disajikan juga khusus?

Mantab banget kak,, terimeng geunaseh atas mandum jamannya selama di Bandung kak.

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.15
JST 0.030
BTC 65355.38
ETH 2656.67
USDT 1.00
SBD 2.87