Weekly Report as CR Indonesia and Greeter Newcomers Community (16-23 November 2022)

in Steem POD Teamlast year

IMG_20221123_191857.jpg

Hai Steemian

Semoga kita dalam keadaan sehat dan bahagia selalu bersama keluarga tercinta dalam menjalani hari yang penuh dengan keberkahan. Pada kesempatan ini, saya kembali melaporkan kegiatan sepekan terakhir selaku Country Representatif Indonesia dan sebagai Greeter Newcomers Community per tanggal 16-23 November 2022.

Country Representatif

Sebagai Country Representatif Indonesia saya terus merekrut Newcomers dan membimbing mereka. Dalam pekan ini saya mendapat tugas melakukan Verifikasi akun secara tatap muka langsung salah satu steemian Indonesia yang dicurigai memiliki akun ganda yaitu @jal08.

Setelah beberapa kali janjian ketemu di tempat kerja saya gak kunjung bertemu, akhirnya hari ini saya menyempatkan menuju ke lokasinya saja di sela-sela kesibukan saya. Lokasi dari rumah saya lumayan jauh mencapai 50 KM atau sekitar satu jam perjalanan normal.

Verifikasi ini juga sangat penting mengingat ia adalah pengguna aktif yang belajar otodidak tanpa ada pendamping yang dapat dilakukan sharing di lokasi sekitar tempat tinggalnya di kawasan Parang IX, Aceh Utara.


IMG20221123124343.jpg
Verifikasi langsung akun @jal08


Hasil temuan saya langsung di lapangan bahwa ia telah mengganti Handphonenya yang mengakibatkan akun lamanya tidak dapat diakses lagi. Hal ini terjadi karena ia tidak menyimpan pdf key, nomor yang digunakan saat mendaftar sudah tidak aktif, dan alamat email yang digunakan saat mendaftar juga sudah tidak dapat diakses.

Dari informasi ini, saya menyimpulkan bahwa ini adalah akun satu-satunya yang ia gunakan. Saya juga telah menyarankan padanya untuk menjaga pdf key dengan baik dan aman agar tidak terulang masalah yang lalu.

Selain itu juga terus melakukan pengembangan steemit di Indonesia dengan terus aktif melakukan bimbingan kepada steemian lama dan Newcomers yang mengalami kendala dalam berbagi bersama disini. Ada beberapa steemian yang terus aktif belajar melalui chat WhatsApp secara pribadi maupun melalui grup Newcomers.

Greeter Newcomers

Sebagai bagian dari tim Greeter di Newcomers Community selama sepekan terakhir saya telah memverifikasi beberapa tugas achievement, memberikan kurasi menggunakan SC09, dan membimbing Newcomers. Beberapa akun yang telah mendapatkan verifikasi atau kurasi selama sepekan terakhir ini adalah:

No.Nama Akun @AchievementLink
1elzia3Link
2principeleonardo4Link
3busrandoe1Link
4zhratiulma1Link
5tgk.dedy3Link
6sultan163Link
7botsgek1Link
8lopdel333KompilasiLink

Banyak diantara mereka, terutama yang berasal dari Indonesia masih berstatus "pending" pada perkenalan (Achievement 1). Hal ini karena banyak informasi yang janggal atau tidak lengkap diberikan sehingga menyulitkan saya untuk melakukan verifikasi.

Mengelola Komunitas

Kegiatan lainnya selama sepekan terakhir adalah mengelola komunitas. Ada lima komunitas yang aktif dalam sepekan terakhir yaitu Newcomers Community sebagai Greeter, Steem POD sebagai moderator, Steem SEA sebagai moderator, Steem Indonesia sebagai moderator, dan Hot News Community sebagai Admin.

Bentuk pengelolaan komunitas ini berupa memverifikasi akun, memberi label, dan menyelenggarakan kontes. Selain itu juga aktif dalam memilih top post dan mengusulkan dukungan booming setiap harinya. Dalam melakukan semua tugas di komunitas, ada yang menggunakan akun pribadi, dan ada juga yang menggunakan akun komunitas.

Mengelola Akun Pribadi

Selama sepekan terakhir terus aktif menulis. Ada 8 tulisan yang telah saya tulis selama sepekan terakhir selain tulisan menggunakan akun komunitas. 7 postingan diantaranya adalah Diary, sisanya satu postingan berupa laporan.

Kedepannya ada dua postingan lain selain postingan rutin tersebut yang akan saya kerjakan yaitu Steemit Award dan aplikasi lamaran kembali untuk menjadi salah satu anggota tim Greeter Newcomers.

Selain itu dalam mengelola akun pribadi saya juga terus melakukan Upvote untuk mendukung postingan Steemian di komunitas, juga memberikan Upvote untuk mendukung pemenang kontes serta mendukung laporan-laporan dan top post pada Steem POD.


Screenshot_2022-11-23-19-07-08-45_40deb401b9ffe8e1df2f1cc5ba480b12.jpg
Sumber


Berdasarkan tangkapan layar dari Steemword dapat dilihat telah melakukan Upvote sebanyak akumulasi 222 kali kepada 137 akun. Dengan nilai voting csi 19.5 dan 0% Selfi Upvote.

Demikian laporan kegiatan selama sepekan terakhir selaku Country Representatif Indonesia dan sebagai Greeter Newcomers Community serta pengelola Komunitas. Semoga dapat terus melakukan yang terbaik untuk pengembangan steem di Indonesia. Terimakasih...


Salam,

@radjasalman

About me


Sort:  
 last year 

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Mantab bang dan
Sukses

 last year 

Aamiin...

Sama sama bang.seprtinya akun saya belum sempurna bang

Coin Marketplace

STEEM 0.31
TRX 0.11
JST 0.034
BTC 64852.72
ETH 3178.07
USDT 1.00
SBD 4.20