Danau Paniai dideklarasikan sebagai danau terindah

in Indonesian Bloggers6 months ago

Tahukah anda dimana danau yang pernah didaulat sebagai danau terindah di dunia ? Jawabannya ada di pulau Papua, nama danaunya Danau Paniai.
Danau Paniai dideklarasikan sebagai danau terindah di dunia oleh 157 negara pemilik danau di dunia pada Konferensi Danau Dunia di India pada 30 November 2007. Widih... top ya Indonesia. Danau Paniai adalah sebuah danau yang terletak di Kabupaten Paniai, Papua Tengah
Danau Paniai dikelilingi tebing-tebing tinggi pada pinggirnya, dan pada sisi pinggir danau memiliki pasir seperti di pinggir pantai dan juga bebatuan. Namun keberadaan tebing dan juga pasir ini justru mempercantik area danau. Di danau ini hidup aneka jenis ikan air tawar yang bisa dikonsumsi dengan baik, selain itu juga terdapat biota danau yang memiliki nilai ekonomi tinggi yang sering dicari para nelayan.

428688984_847018980806012_1263104852377809864_n.jpg

Danau ini terletak di ketinggian 1.700 meter di atas permukaan laut. Luasnya sekitar 14.500 Ha. Danau ini dulunya dikenal sebagai Wissel Meeren. Nama orang yang pertama kali menemukan danau indah ini pada tahun 1938, yaitu seorang pilot Belanda.
Sebelum Indonesia mengambil alih pemerintahan dari Belanda Danau ini dinamakan Danau Wissel, sebagai penghormatan kepada sang penemu, saat Indonesai mengambil alih pemerintahan maka nama danu ini diganti menjadi Paniai seperti sekarang ini.
Danau Paniai juga menyimpan berbagai jenis ikan dan udang air tawar. Ikan nila, ikan nila, gurame / karper, black sembilan ikan, dan ikan sidat. Ada juga ikan pelangi yang merupakan biota Danau Paniai yang sering dicari oleh para nelayan dan pecinta ikan hias karena nilai ekonomisnya yang tinggi. Jika beruntung, Anda bisa melihat udang endemik Papua yang sekarang sudah langka, yaitu udang selingkuh (cherax albertisii).
Selain menikmati panorama Danau Paniai yang indah, pengunjung juga bisa memancing atau menyewa perahu ke penduduk sekitar untuk mengelilingi danau. Ketika matahari memudar pengunjung akan melihat keindahan alami danau dengan nuansa oranye redup yang begitu damai.

428704561_847018960806014_402260995022589615_n.jpg

441854936_420672177460470_5550343025855540066_n.jpg

441866836_420672260793795_4509226328394061269_n.jpg

thanks
@ustazkarim

Sort:  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

Coin Marketplace

STEEM 0.23
TRX 0.21
JST 0.035
BTC 97772.99
ETH 3406.15
USDT 1.00
SBD 3.27