Steem Business - Sultan Coffee Mempromosikan Steem kepada Konsumen dan Masyarakat
Promo Steem melalui bisnis merupakan satu pilihan terbaik dalam penyebaran informasi tentang steem dan steemit kepada masyarakat luas. Selain jangkauan yang lebih luas, usaha bisnis efektif menyasar calon pengguna atau investor dari berbagai usia dan status sosial. Kini, promo steem melalui tempat usaha (bisnis) mulai dilakukan oleh para steemian dari Indonesia termasuk saya sendiri. Saya merintis sebuah bisnis makanan skala Usaha Kecil Mengengah (UKM) yang terintegrasi dengan Steem. Sterm Culinary adalah nama usaha tersebut dan akan mulai beroperasi kembali menjelang ramadhan tahun ini setelah vakum selama beberapa bulan.
![]() |
---|
Sultan Coffee adalah sebuah bisnis mini van coffee yang menyediakan berbagai jenis kopi seperti espresso panas, sanger espresso panas atau dingin dan varian lainnya. Satu cangkir/cup kopi espresso panas dihargai sekitar 10.000 IDR atau 3.1 Steem sedangkan untuk espresso dingin dihargai sekitar 13.000 IDR atau 4.2 Steem. Bisnis ini mulai beroperasi sekitar pukul 17.00 WIB hingga 01.00 WIB.
Hal menarik lain dari Sultan Coffee terdapat pada logo bisnisnya. Pemilik bisnis sengaja menyisipkan logo steem di atas cangkir sebagai pengganti asap kopi. Menurut pengakuan pemiliknya, selain estetika tujuannya untuk melakukan promo steem kepada konsumennya dan juga masyarakat sekitar.
Kemarin sore, saya berkesempatan mengunjungi dan membeli kopi espresso di Sultan Coffee. Saya juga menngunakan waktu tersebut untuk mengobrol dengan pemiliknya seraya bertanya tentang ide melakukan promo steem di tempat usahanya. Ternyata, pemiliknya merupakan seorang steemian namun belakangan sudah tidak aktif dikarenakan kesibukannya mengurus keluarga dan usahanya yang lain. Beliau juga menambahkan bahwa teman-temannya masih banyak yang aktif di steemit. Ternyata saya dan beliau memiliki harapan yang sama untuk steemian yang memiliki bisnis, agar kiranya mereka juga melakukan promo steem melalui bisnis mereka.
Pada akhirnya kita semua sepakat, bahwa kegiatan promo steem harus terus digerakkan secara massif secara berkelanjutan. Kita sebagai pengguna steemit berkewajiban dan memiliki tanggung jawab moral untuk melakukan promo steem kepada msyarakat dengan pilihan instrumen yang memungkinkan. Steem dan steemit telah memberi manfaat besar bagi penggunanya dan harapannya, kebaikan ini akan menyebar dan dirasakan manfaatnya oleh orang lain dan masyarakat luas. Terimakasih!
Cc : @pennsif | @stephenkendal | @rme | @hungry-griffin

Click Here
Thank you, friend!


I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
please click it!
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)
The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.
Jai peng awak meukat bak moto na, hana wah sewa keude