The Diary Game-Rabu 25 Mei 2022: Mengambil Ikan Segar Titipan Ayah

in Steem SEA2 years ago (edited)

Salam Merdeka...

Salam sejahtera untuk semua sahabat steemit, semoga selalu sehat dan hidup dalam keberkahan..

Cerita hari ini akan saya mulai dari pukul 06.00 WIB saat saya terbangun karena suara alaram yang sudah saya buat diponsel milik saya agar terbangun di waktu pagi karena ada beberapa kegiatan yang harus saya lakukan.

Setelah merapikan diri, saya bergegas ke Tempat Pelelangan Ikan (TPI) lampulo untuk mengambil ikan segar yang dititipkan ayah saya kepada temannya yang juga seorang nelayan asal Aceh Timur yang berlabuh di TPI lampulo Banda Aceh.

Kapal nelayan di TPI lampulo Banda Aceh
Sesampainya saya di TPI lampulo sekiranya pukul 6.30 WIB saya langsung menaiki kapal Yang dijaga oleh kawan ayah saya, cek kir namanya, untuk mengambil ikan yang masih didalam tempat penyimpanan dan terlihat sangat segar.

Cek kir sedang mengambil ikan

Ikan segar dari penampungan boat
Setelah mengambil ikan, saya langsung pamit pulang serta tidak lupa mengucapakan Terimakasih kepada cek kir sahabat ayah saya.

Kerena ikannya lumayan banyak, kemudian saya ke pasar rukoh tempat penjualan ikan yang tidak jauh dari tempat tinggal saya untuk membersihkan ikan tadi karena sedang tidak ingin membersihkan nya sendiri, hanya dengan biaya Rp. 20.000 atau sekitar 2,38 STEEM, ikan yang banyak tadi, sudah siap untuk dimasak.

Penjual ikan di Pasar Rukoh
Sambil menunggu ikan saya dibersihkan, saya menanyakan harga untuk beberapa ikan yang dijual disana, ternyata harga ikan pagi itu lumayan mahal, mungkin karena modal dari penjual juga mahal yang diakibatkan stok ikan di wilayah kota Banda Aceh sedikit sedangkan permintaan kebutuhan ikan segar tinggi.

Berikut saya buatkan tabel untuk harga beberapa ikan segar yang dijual dipasar rukoh kecamatan syaiah kualat kota banda Aceh hari Rabu, 25 Mei 2022.

Jenis IkanHarga (Rp)Harga (Steem)
Tonggkol sedangRp. 60.000/ekor15,73 STEEM
DencisRp.30.000/kg7.88 STEEM
Tongkol kecilRp.30.000/kg7.88 STEEM
TunaRp.40.000/kg10.54 STEEM
Udang vanameRp.80.000/kg21.08 STEEM
Cumi-cumiRp.100.00026.35 STEEM

Nah, setelah selesai dari pasar rukoh, ikan yang tadi sudah siap dibersihkan saya antar ke rumah adik saya yang juga juga berada di Banda Aceh untuk dimasak.

Masalah ikan sudah selesai, saya menghidupkan aplikasi grab driver untuk mengambil beberapa orderan, setelah sekitar beberapa jam mengambil orderan grab, sekiranya pukul 11.00 WIB saya saya diminta oleh seorang kawan untuk ke kantor Balai Riset dan Standarisasi Industri Banda Aceh untuk menguji sampel pupuk magnesium tempat dia bekerja di indrapuri.

Balai Riset dan Standarisasi Industri Banda Aceh
Setalah hampir satu jam di Balai Riset dan Standarisasi Industri Banda Aceh, saya dan kawan yang tadi melanjutkan kegiatan masing, dia langsung bergegas pulang ke kecamatan indrapuri kabupaten aceh besar tempat dia bekerja dan saya mengaktifkan kembali aplikasi grab driver saya hingga pukul 17.30 WIB

Bersama kawan di Zakir Kupi
Pukul 21.00 WIB, saya dihubungi oleh teman untuk menikmati segelas kopi di warkop tempat biasa kami nongkrong yaitu zakir kupi darussalam Banda Aceh dan setelah itu saya pun mulai menulis kegiatan untuk hari ini.

Terimakasih untuk semuanya

Salam hormat,
@jack08

Sort:  
 2 years ago 

Wah ikannya segar dan besar-besar ya, selamat beraktivitas dan semoga harimu indah.

Aaamiin, Terima atas doa nya🙏

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 64056.77
ETH 2654.41
USDT 1.00
SBD 2.83