The Diary Game, Kamis 17-11-2022 : Persiapan Pramuka Tunas Remaja

in Steem SEA2 years ago

EF923C52-7E20-407E-B111-29A4AAAF3318.jpeg

Hai Steemian’s

Apa kabar Steemian’s tercinta, semoga hari ini apa yang telah kita rencanakan dapat berjalan dengan lancar. Kembali bersama @dederanggayoni yang ingin menyapa sahabatku dimana pun berada.

Pagi ini setelah aku terbangun dari mimpiku semalam, kini saatnya aku bangkit dan bergegas untuk mengambil wudhu dan mengerjakan sholat subuhku. Terdengar suara dari mesjid di dekat rumahku para jamaah sholat subuh telah selesai mengerjakan sholat subuhnya.

Aku bergegas membuka semua pintu dan menuju dapur untuk mamanaskan makanan semalam . Lalu aku mulai disibukkan oleh rutinitas pagi hari. Yang mengharuskan emak-emak pada sigap, gesit dan cekatan untuk menyiapkan segala sesuatu untuk hari ini.

Setelah semua selesai aku dan My princes siap berangkat kesekolah. Setelah mengantar My Princess ke sekolahnya akupun langsung berubah jadi pembalap lagi dipagi yang masih sepi. Tiba disekolah aku langsung duduk didepan meja piket yang masi sepi.

7A11B463-AD26-4346-AC8E-07774F92A32A.jpeg

Mengeprint beberapa tugas

Setelah tiba rekan guru yang lain di meja piket aku lalu menuju kantor BK untuk mengeprint beberapa laporan disana. Aku juga mengeprint kisi-kisi soal ujian untuk arsip di dokumenku dan kurikulum.

Setelah selesai disana aku lalu kembali ke meja piket dan kembali bergabung bersama rekan guru yang juga piket di hari ini. Kemudian aku melihat beberapa siswa pramuka sedang mempersiapkan segala sesuatu untuk acara Tunas remaja yang akan diselenggarakan pada hari jum’at besok.

Acara tersebut akan dilaksanakan selama beberapa hari kedepan yang berlokasi di daerah Arun, Lhokseumawe. Mereka dilatih oleh kakak pramuka mereka yang dalam beberapa hari ini sibuk mempersiapkan segala sesuatunya.

Semangat para pramuka ini luar biasa, sudah beberapa hari mereka berlatih dan mempersiapkannya. Di halaman sekolah mereka duduk berkelompok membuat simpul-simpul pada kayu. Serta persiapan lainnya yang dibina langsung oleh senior mereka.

B90D5DE7-E356-45AF-9438-B3F2C9A4DFDE.jpeg

Semangat para siswa pramuka
Setelah selesai berlatih mereka beristirahat dibawah pohon beringin melepaskan lelah. Kemudian mereka berlatih kembali, kali ini mereka berlatih yel yel mereka bersama-sama. Suara mereka menarik perhatian siswa lain yang sedang berolahraga di halaman sekolah.

Tidak lama kemudian mereka kakak pembina mereka yang juga merangkap guru olahraga mereka membuat pas photo mereka satu persatu. Dengan sigap satu persatu siswa pramuka dibuatkan pas photonya oleh pembinanya langsung.

Aku dan guru piket yang lain tertawa melihat gaya tukang fotonya yang kocak dengan berbagai gaya cara pengambilan fotonya. Mereka membentangkan kain merah di dinding depan meja piket kami sebagai latarnya.

C1314995-81DC-4493-9A12-87A2F0F978CD.jpeg

pembina pramuka sedang membuat pasfhoto

Setelah selesai dibuatkan fotonya mereka lalu kembali kelapangan dan meneruskan latihannya hingga jam istirahat berbunyi. Aku lalu melangkah menuju ruanganku di lab IPA. Kemudian aku bersiap-siap masuk di jam terakhir di kelasku. Tidak berapa lama kemudian jam masuk pun berbunyi dan 5 menit kemudian siswaku telah memasuki ruangan Lab. IPA untuk melanjutkan pelajaran di jam terakhir di kelasku.

Dan setelah bell pulang berbunyi, aku lalu mengambil sepeda motorku dan melaju menuju gerai ayam Korea untuk membeli makan diang buat My Princess. Setelah berada di gerai ayam Korea aku memesan satu porsi nasi ayam Korea.

Sambil menunggu pesananku aku tiba-tiba bertemu dengan temanku di gerai itu. Kami bersay hello lalu duduk di kursi yang disediakan di gerai tersebut. Ternyata dia juga memesan menu yang sama denganku untuk makan siangnya di gerai tersebut.

8F5FE0A9-BA27-420C-85C5-A0A175D952F0.jpeg4D667C62-9B88-4240-B91A-2A145B35F4C8.jpeg
Berjumpa dengan temanku di gerai ayam Korea

Setelah pesananku selesai aku lalu bergerak menuju sekolah My Princess untuk mengantarkan pesananku. Sesampainya disekolah My princes aku menitipkan makanan siangnya kepada guru piket ya di meja piket. Lalu akupun langsung memacu motorku untuk pulang.

Sampai dirumah aku bersiap-siap untuk makan siang lalu beristirahat hingga menjelang sore hari. Aku tertidur untuk beberapa saat dan akhirnya terbangun pada saat suara azan terdengar dari mesjid di lingkungan kami.

Aku bersiap-siap untuk menjemput My Princess pulang sekolah. Setelah menjemputnya dan d sampai dirumah. Aku membersihkan badanku agar segar saat menjelang malam hari.

Pada saat malam menjelang tidak banyak kegiatanku selain beristirahat. Malam ini aku malas untuk makan malam jadi aku hanya menggoreng kentang yang ada di dalam lemari es. Dan sepiring kentang goreng cukup untuk menganjal perutku malam ini.

00ED4E7B-9DBE-4316-9CDC-334E1E4E6D32.jpeg

Sepiring kentang goreng saja untuk malam ini

Sebelum berangkat tidur aku mengucapkan syukur untuk hari yang baik ini dan aku berdoa Semoga esok hari diberikan umur panjang dan berharap esok hari akan lebih baik dari hari ini Aamiin.

Demikian diaryku hari ini dan terima kasih untuk semua dukungan yang telah diberikan oleh @anroja @radjasalman @waterjoe @steemseacurator @steem.amal dan sahabat steemianku yang telah hadir di postinganku ini, semoga kita sukses bersama dan sampai jumpa.

Salam Hangat
@dederanggayoni

Sort:  
 2 years ago 

Jadi penasaraan sama rasa Ayam Korea nya buk 😁

 2 years ago 

😁😂

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Your post has been supported by @afrizalbinalka from team 2 of the Community Curation Program, at 50%. We invite you to continue sharing quality content on the platform, and continue to enjoy support, and also a likely spot in our weekly top 7.

image.png

 2 years ago 

Alhamdulillah Thank you very much

Congratulations, your post has been upvoted by @scilwa, which is a curating account for @R2cornell's Discord Community. We can also be found on our hive community & peakd as well as on my Discord Server

Manually curated by @abiga554
r2cornell_curation_banner.png

Felicitaciones, su publication ha sido votado por @scilwa. También puedo ser encontrado en nuestra comunidad de colmena y Peakd así como en mi servidor de discordia

 2 years ago 

Big Thank you so much

 2 years ago 
Club100
DescriptionAction
Plagiarism-Free✅️
Bot-Free✅️
Verified User✅️
Beneficiary Rewards❌️
Support burnsteem25✅️
Voting CSI12.6

Terimakasih telah berbagi bersama disini.

 2 years ago 

Terima kasih sudah di verifikasi