Serba-serbi Kemeriahan Peringatan HUT RI ke 73, Karnaval di Matangglumpangdua, Bireuen, Aceh-Indonesia.

in #esteem6 years ago (edited)

Hai steemian..

Dirgahayu Republik Indonesia ke-73, Hiduplah Indonesia Raya...

Pada kesempatan kali ini saya ingin sedikit berkontribusi pada kontes yang di adakan oleh @sevenfingers dalam rangka memperingati Hut Republik Indonesia ke-73 dengan tema "Serba-serbi Kemeriahan Peringatan HUT RI ke 73". Agar teman steemian dapat melihat informasi tentang kontes ini teman steemian dapat melihatnya link berikut ini :

https://steemit.com/sevenfingers/@sevenfingers/kontesfotografiserba-serbikemeriahanperingatanhutrike73-gfnyxf81hp

Serba-serbi Kemeriahan Peringatan HUT RI ke 73, Karnaval di Matangglumpangdua, Bireuen, Aceh-Indonesia.


image


Agustus selalu menjadi ceremonial bersejarah bagi Bangsa Indonesia, pernah menjadi negara jajahan di bawah Portugis, Belanda, Inggris dan Jepang, pada 17 Agustus 1945 Republik Indonesia memproklamasikan kemerdekaan dan menyatakan diri bebas dari segala bentuk penjajahan di bumi pertiwi. Momentum hari kemerdekaan kini menjadi salah satu hari perayaan ulang tahun kemerdekaan bangsa ini dan jatuh pada tanggal 17 Agustus setiap tahunnya, pada tahun 2018 ini bangsa Indonesia sudah dan akan sedang melaksanakan perayaan ulang tahun kemerdekaan yang ke-73.


image


Meski esok baru memasuki tanggal sakral perayaan ulang tahun hari kemerdekaan, di daerah saya Matangglumpangdua sudah sukses melakukan pawai akbar/karnaval dalam rangka memeriahkan peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-73, karnaval merupakan momen ceremonial yang ditunggu - tunggu selain upacara bendera pada 17 Agustus.


image


Gegap gempita perayaan hari ulang tahun kemerdekaan dapat dirasakan begitu semaraknya, karnaval yang diikuti oleh berbagai siswa-siswi dari berbagai sekolah yang ada di kecamatan Peusangan mendapatkan perhatian dari warga Matangglumpangdua yang mulai memadati badan jalan nasional Medan-Banda Aceh. Anime masyarakat yang antusias untuk menyaksikan karnaval yang merupakan bahagian dari salah satu acara peringatan hari kemerdekaan di kota Matangglumpangdua memang setiap tahunnya seperti ini, bahkan jalanan nasional harus siap macet selama beberapa puluh menit ketika rombongan karnaval yang berkumpul di lapangan Blang Asan kota Matangglumpangdua mulai memasuki rute jalan nasional untuk berbagai, jarak tempuh sekitar dua kilometer dilalui para peserta karnaval untuk melakukan berbagai tontonan menarik untuk masyarakat sekitar dalam rangka menyambut hari kemerdekaan Republik Indonesia.


image


Acara yang dimulai ba'da Ashar ini menampilkan gerak jalan sekaligus berbagai baju adat daerah yang ada di Indonesia, seluruh baju adat provinsi di Indonesia menjadi busana karnaval, bukan itu saja, Drum Band dari beberapa sekolah unggul di kota Matangglumpangdua menjadi penghibur masyarakat dalam rangka menyambut hari kemerdekaan, antusias masyarakat sangat beragam dalam menikmati karnaval ini, mulai dari mengikutkan anaknya sebagai peserta karnaval hingga menjadi penonton yang budiman, semarak hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia mulai terasa di kota Matangglumpangdua sejak 15 Agustus kemarin, nah teman steemian itulah sedikit cerita di kota saya dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-73 tahun 2018, semoga menjadi informasi positif bagi kita semua.


image


image


Photo adalah koleksi pribadi saya, diambil pada tanggal 15 Agustus 2018, saat karnaval sedang berlangsung dan menggunakan kamera Himax Smarthphone, di kota Matangglumpangdua, Bireuen,Aceh-Indonesia.

Thank You For Stopping By in My Blog, Hope You Love it

Much love,

-@ericha

Sort:  

Keren ya...
Salam kenal.
Karnaval di sini masih besok

Salam kenal kembali, sepertinya kota saya baru yang pertama karnaval di Aceh nih..

cantik sekali

Posted using Partiko Android

Congratulations @ericha! You have completed the following achievement on Steemit and have been rewarded with new badge(s) :

Award for the number of comments received

Click on the badge to view your Board of Honor.
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

To support your work, I also upvoted your post!

Do you like SteemitBoard's project? Then Vote for its witness and get one more award!

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 62447.99
ETH 2513.51
USDT 1.00
SBD 2.67