Hal-hal yang harus di perhatikan sebelum membeli mobil bekas

in #mobil7 years ago

Tak hanya mobil baru, penjualan mobil bekas di Indonesia pun terus meningkat. Mobil bekas menjadi pilihan sebagian masyarakat lantaran harganya lebih murah dari mobil baru. Selain itu, keunggulan lainnya adalah mobil bekas bisa langsung digunakan, tanpa perlu menunggu keluarnya STNK dan pelat nomor.

Memilih mobil bekas pun terbilang gampang-gampang sulit. Bagi yang terbiasa atau paham dunia otomotif tentu bisa memilih dengan mudah mobil bekas yang mereka inginkan. Kondisi ini tentu berbeda jika si calon pembeli hanya orang awam yang akan sulit untuk memeriksa dan menentukan mobil bekas yang dia inginkan.

General Manager Blue Bird Used Cars Hery Sugiarto menyatakan, ada beberapa hal yang harus dilakukan untuk mengurangi risiko itu, yakni cek bentuk eksterior mobil, cek mesin, cek interior, lakukan test drive, dan cek surat-surat mobil.

Yang pertama, cari perbandingan di situs jual beli mobil bekas online atau offline.

Pertama melihat spesifikasi mobil yang akan dibeli. Lihat juga mobil-mobil yang sejenis dengan yang akan di beli. Saat ini pun memeriksa harga mobil bekas bisa dilakukan dengan cara berkunjung ke diler mobil bekas. Tetapi jika malas berkunjung ke diler mobil bekas, calon pembeli bisa memeriksanya di beberapa situs jual beli mobil seperti mobil123.com, Carmudi, atau oto,com.

Cara ini perlu dilakukan agar calon pembeli mengetahui harga pasaran mobil yang diinginkannya. Mereka diharapkan dapat mobil yang diinginkan dengan harga terbaik. ''Untuk bentuk eksterior, yang perlu dicermati adalah cat mobil. Perhatikan apakah ada titik-titik karat, penyok, atau goresan,'' ujar Hery dalam diskusi Tips Memilih Asuransi Online dan Mobil bekas di Jakarta, baru-baru ini.

Jangan lupa mengecek mesin yang terdiri atas pemeriksaan selang dan sabuk serta segala jenis kebocoran atau korosi. Adapun pengecekan interior meliputi jok, AC, dan ECU.

Test drive juga perlu untuk memeriksa rem. Caranya dengan pedal dalam-dalam. Mobil dikatakan baik ketika berhenti mendadak, tapi tidak sampai selip. Periksa juga, apakah ada guncangan kecil pada kecepatan 72 kpj, 88 kpj, 105 kpj, dan 121 kpj. ''Konsumen juga harus mengecek, apakah pajak STNK sudah dibayar, lalu sesuaikan data BPKB dan STNK. Cek juga faktur pajak,'' imbuhnya.

Adapun tips sederhana membeli mobil bekas, lanjutnya, adalah selalu mencari pembanding, membawa mekanik mesin dan bodi, serta membeli di tempat yang kredibel.

Terkait mobil bekas yang dijual Caready, Dia memastikan sudah sesuai standar kualitas Blue Bird, selalu induk usaha. Semua mobil di Caready siap pakai, karena sebelum mobil dihadirkan kepada konsumen sudah dilakukan beberapa hal, seperti seluruh atribut taksi dilepas, bodi dicat kembali sesuai keinginan konsumen, mesin diperiksa dengan peralatan khusus, interior dirapikan, wajib lulus quality control Blue Bird.

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.16
JST 0.032
BTC 64122.04
ETH 2745.21
USDT 1.00
SBD 2.66